iklan iwb

Saat ini banyak para brother kita bingung menjatuhkan pilihan antara kedua produk Yamaha tersebut. Cukup dimaklumi mengingat kedua motorsport sama-sama bagus plus rentang banderol harga yang berdekatan. Atas semua itu saya berinisiatif memberikan sedikit panduan dan clue supaya hati mantap dan tidak ragu akan kelebihan dan kekurangan kedua motorsport….

Yamaha Byson….produk baru YMKI ini mempunyai kelebihan dengan penampilan yang gahar. Suspensi depan 41mm (paling besar ditanah air), ban gambot IRC road winner tubeless, pelk Enkei depan 2,5 inch belakang 3,5 inch…setara dengan Ninja 250r plus speedo full digital. Gimana dengan mesin..? Mesinnya sendiri cukup mumpuni. Walau kubikasi hanya 150cc output power mencapai 13,7ps/7500rpm serta torque 13,6nm/6000rpm lumayan tinggi untuk ukuran mesin 150cc dimana rata-rata torque hanya berkisar 12,8nm. Gimana kenyataan dilapangan?…Byson cukup memuaskan jika sampeyan riding secara santai menikmati perjalanan. Pick up power juga termasuk jempolan. Klaim pabrikan ternyata bukan isapan jempol belaka. Dengan ban size besar seperti sekarang biasanya mesin akan kedodoran. Namun tidak dengan Byson. Bisa dibuktikan ketika dilampu merah…..hijau menyala, waktu start dengan enteng Byson akan mendahului motor-motor lain. Secara feeling saya merasakan tenaga Byson cukup bagus pada kitiran rpm 2000-6000. Tapi untuk rpm diatas itu kemungkinan besar engine Byson akan kewalahan. Sederhana hal ini akibat bannya yang terlalu besar buat ukuran kubikasi mesin yang disandangnya. Namun bukan berarti tidak bisa diperbaharui. Sistem pengabutan karburator malah akan membawa keuntungan bagi yang doyan otak-atik motor. Keuntungan lain dengan mesin berkompresi 9.5 :1 masih bersahabat menenggak premium dibanding sang kakak…Vixion.

Vixion…motorsport injeksi andalan Yamaha ini memang terkenal kencang secara standart. Sasis deltabox, ban mungil (membantu engine secara maksimal), body enteng hanya 125kg (berat isi) bandingkan Byson yang mencapai 136kg, power mesin mumpuni 14,88ps (Byson 13,7ps) merupakan motor paling superior dikelasnya. Tidak heran dengan segala tehnologi yang ada seperti forged piston, diasil silinder, 4 valve engine, full injeksi Yamaha Vixion memang bukan lawan Byson. Bisa saja Byson ngimbangi Vixion ketika tarikan pertama namun saya yakin tanpa ragu ketika rpm sudah menyentuh diatas 5000 sikebo padang rumput ini akan ketinggalan. Selain kencang vixie sangat irit. Berdasarkan pengalaman serta berbagai review motorsport injeksi ini 1 liter rata-rata mampu menempuh 50-55km. Bagaimana dengan Byson..? walau belum menghitung secara akurat namun secara feeling Byson lebih boros ketimbang Vixion. Hanya saja dengan kompresi mesin yang cukup tinggi 10.4:1 wajib bagi brother untuk selalu menggunakan bensin ron 92…apalagi kalau bukan pertamax. Kelemahan lain akibat segala tehnologi yang ada? mesin Vixie malah lebih sulit dioprek ketimbang mesin konvensional. Tidak bisa dioversize dan harus beli satu paket blok mesin ketika ingin memperbesar kubikasi. Belum lagi penyetelan sistem injeksinya. Sementara tidak bagi Byson. Diyakini dengan mengganti pelk jari-jari serta ban lebih kecil, CDI racing, freeflow muffler serta kilikan pada sektor karburator dan blok silinder, motor ini? punya kans untuk kencang. Terus kesimpulannya bagaimana??…sederhana. Kalau saat ini brother secara standart ingin motor kencang nggak mau ribet ngoprek lagi, irit….jangan ragu menjatuhkan pilihan ke Vixion. Sebaliknya jika sampeyan menginginkan motor gagah dalam hal penampilan tunggangan tanpa melihat sektor mesin monggo pilih Byson. Karena seandainya brother tanya kencang mana sih antara Vixion vs. Byson dengan tanpa ragu saya akan bilang….Vixion! tapi kalau ditanya gagah mana antara keduanya? walau relatif namun mayoritas akan menjawab..Byson. So semua saya serahkan kebrother kembali sebagai pengambil keputusan. Semoga tidak malah bikin bingung hehehe…..(iw/17/10/2010)

iklan iwb

Spesifikasi Vixion vs Byson

Mesin

  • Model: 3C11 * (45P)
  • Engine type: 4 valve, Liquid Cooled, 4T, SOHC * (2 valve, Air cooled, 4T, SOHC)
  • Diameter x Stroke: 57 x 58.7mm * (58.0 x 57.9mm)
  • Cylinder Volume: 149.8 cc * (153.0cc)
  • Comparison of Compression: 10.4: 1 * (9.5:1)
  • Starter System: Kick & Electric Starter * (Similar)
  • Slow rotation: 1300 – 1500 rpm
  • Power: 11:10 kw (14.88 ps) / 8.500 rpm * (13,7ps/7500)
  • Torque: 13:10 nm (1:34 Kgf.m) / 7.500 rpm * (13,6nm/600rpm)

Body Throtle

  • Type: AC 28 / 1 * (DC )
  • Brand / Made: Mikuni
  • Cam Chain: Silent Chain / 96
  • Tensioner: Automatic
  • Valve Gap Entrance: 0:10 ~ 0:14 mm
  • Gap Exhaust Valve: 0:20 ~ 0:24 mm

Dimension

  • Width: 705 mm * (780mm)
  • High: 1.035 mm * (1.045mm)
  • Length: 2.000 mm * (2.075mm)
  • Seat Height: 790 mm *? (790mm)
  • Distance of the Wheel Fuse: 1.282 mm * (1.334mm)
  • Caster angle: 260
  • Trail: 100 mm
  • Lowest distance to the ground: 167 mm * (160mm)
  • Net Weight: 114 Kg * (126kg)
  • Gross Weight (+ liquid): 125 Kg * (136kg)

Engine Oil

  • Recommended oil: SAE 20W40 / SAE 20W50 API SERVICE SJ
  • Lubrication System: Wet Type
  • Periodic replacement of engine oil (without removing the filter): 0.95 ltr
  • Periodic replacement of engine oil (with filter off): 1.00 ltr
  • Replacement Engine Oil Total: 1:15 LTR]

Electrical

  • Ignition timing: 100 / 1.400 rpm
  • Prisoners pick up coil: 248 ~ 372 ohms
  • Coil primary custody: 2:16 ~ 2.64 ohm
  • Prisoners secondary oil: 8.64 ~ 12.96 ohm
  • Fuse (Fuse): 20 Amperes
  • Bulb (bulb) headlights: 12V 35/35W, 12V 5W (Light twilight)
  • Bulb (bulb) behind the lamp: 12V 5/21W

Other

  • Recommended fuel: Unleaded Gasoline
  • Tank capacity: 12 ltr * (12ltr)
  • Air Filter Type: Dry Type
  • Spark plug type / Made: CR 8 E (NGK) / U 24 ESR-N (DENSO) * (NGK / CPR 8EA-9)
  • Spark plug Spark plug gap: 0.7 ~ 0.8 mm
  • Beterry Tipe: YTZ5S MF BATTERY * (YTZ4V 12V / 3 Ah (MF Battery)
  • Baterry Kapasitas: 12V 3.5 Ampere
  • Front tire 😕 Tube type 2,75 – 17 41P * (100/80 – 17M/C 52p Tubeless)
  • Rear Tire : Tube type 90/90 – 17 M/C 49p * (120/70 – 17M/C 58p Tubeless)

78 COMMENTS

  1. mas iwan n kawan2 ane mau tanya ni.
    ane dapet rumor bahwa mesin byson itu mengadopsi mesin bajaj fulsar 180 namun hanya merubah cc nya saja apa benar?
    lalu saya juga mau tanya apakh kompresi mesin dia harus pakai pertamax atau bisa yg laen mas?

  2. @rider vixie

    kalau jalanan padat, berani dah diadu juminten mx dengan ninja sekalipun. gue sekali ketangkep (salah milih jalan sepi) dan sekali bisa kabur dari polisi yang makai ninja. menang di ukuran n nyali, hehehehe

  3. @ all’s …..w binggung nich bison or vixion bagus klo bwt harian pilih mna yach..n apa alasan’a ty mas bro

  4. @rider vixie, gmna kalo ditest sma mx ane…ccnya sm bro 160 cc.
    td kn ente bilang 130 kpj msh bsa naik,,accelerasinya gmna tuh..?
    terserah ente mau kilik noken,ecu,cdi ato bhkan ganti karbu skalipun..
    trek panjang 1 km brani g bro…///

  5. vixion gua siap di adu sama byson…
    i’m always ready…
    heee….penampilan aja GETOL = Gede Tolol….
    huuuppppsss…

  6. Mas bro minta share pendapatnya. aq punya byson pengin ganti karbu tpi bingung karbu yg bagus and cocok buat ningkatin performa byson ap ya???
    Nuwun juragan2…

  7. byson ok.. vixion ok..
    mnrt aq sihh mnding vixion aja body ramping & lincah gak kaya byson gembrot..
    hahay 🙂

  8. banyak koq byson kencang skrng.. kalau vixi rata rata cm dpt 130 kpj, byson malah bisa sampe 160/lebih kpj, tp makan biaya lg memang.. hhehe

    kalau urusan style, lah yg punya vixy aja udah banyak koq yg ikutan pake ban gede, pake stang lebar, dll a la byson

  9. smw ribut vixion apa byson……???emg gak pengin mobil ajah.bisa bawa keluarga gak kepanasan gak kehujanan lagi..

  10. Excellent way of describing, and nice piece of
    writing to take facts on the topic of my presentation subject, which i am going to
    deliver in university.

  11. I’m really impressed together with your writing talents and also with the format for your blog. Is this a paid theme or did you customize it your self? Anyway keep up the nice quality writing, it’s
    rare to see a nice weblog like this one these days.

    .

  12. the way of u write is kinda an exclusive art that cant be compared to the world itself. i also rarely see this conisidence of talent and art, the focus on motorcycle is art itself. and u did it bro

  13. saya pilih honda sonic, secara kita hidup di jakarta dengan kemacetan yang kadang-kadang bikin ngenes…

    body gambot malah bikin pegel-pegel badan, ditempat kerjaan malah keram otot…hahaha

  14. I’m truly enjoying the design and layout of your blog. It’s a very easy on the eyes which makes it much
    more pleasant for me to come here and visit more often.
    Did you hire out a designer to create your
    theme? Great work!

  15. Hmm is anyone else encountering problems with the pictures on this blog loading?
    I’m trying to determine if its a problem on my end or if it’s
    the blog. Any suggestions would be greatly appreciated.

  16. He believed in them and that given the chance
    these people will repay the loans. In fact, they are chosen to “make you laugh and then make you think. There are lots of people all over the world doing this.

  17. jujur sih lw aq pilih byson, karna byson oke banget..

    kalo vixion tuh pasaran gak banget dehhhhhhhhh…jelek……hahaha

  18. kalo aq juga pilih byson yang pasti karna byson ja tarikannya kencengg…..
    bodynya qreennn.gagahh…pokoknya byson nomor satu ……..

    vixion motor pasaran,, jujur gak suka llw aq pribadi……pasaran banget……….
    bodynya lembut,,,tipissss gak gagah kyk bysonnn……..

  19. aku juga pilihhh bysonnnn……..

    byson di depannnnn…

    vixion gak dehhhhh……..
    gak banget pasarannnnnnnnnnnnnnnnnnnnnn

  20. byson vs vixion………..
    aku juga pilihhhhh bysonnn…..

    byson top bangettttttttttttttttttt……………..

  21. vixion jelekkk aaahhhhhhhhhh…………
    gak banget………

    aq jg pilih byson………………..

  22. gue semakin yakin mendingan SI KEBO daripada VIXIE hahahaha di RPM 5000 keatas disitulah piston mulai pada rusak dan aus sekuat apapun itu (SILAHKAN BACA MANUAL buku mobil dimana dianjurkan RPM jangan lebih 70%)

    ana pilish si KEBO dari pada VIXIE temannya si susi hehehe

Comments are closed.