iklan iwb

Iwanbanaran.com – Caakkk… Logo merek Antangin akan tetap hadir di kelas MotoGP mengingat mereka telah mencapai kesepakatan dengan Gresini Racing. Yup, Deltomed yang merupakan perusahaan herbal pemilik merek Antangin telah mencapai kesepakatan baru dengan Gresini Racing. Oleh karena itu, logo Antangin akan tersemat di Ducati Desmosedici GP serta baju balap Alex Marquez dan Fabio Di Giannantonio…

Sebagai informasi, Deltomed adalah perusahaan obat herbal terkemuka di Indonesia yang memiliki misi untuk memperluas pasar dan bersaing di kancah dunia. Dengan begitu, mereka terjun mensponsori tim MotoGP agar lebih dikenal penduduk internasional. Pemilik merek Antangin dan minuman Kojima tersebut telah menjalin kontrak sponsor bersama Gresini Racing dari tahun 2018 lalu. Dan baru-baru ini, kedua belah pihak memperbarui kerja samanya dengan nilai kontrak yang lebih besar. Menariknya cak, tidak hanya melekat pada motor dan wearpack balap, namun logo Antangin juga akan terlihat di pembatas garasi, truk, dan background TV.

Mulyo Rahardjo selaku CEO Deltomed mengaku bangga Antangin menjadi bagian dari keluarga besar Gresini Racing. Doi juga tak sabar cak untuk melihat penampilan Alex Marquez dan Di Giannantonio di musim depan…

iklan iwb

“Setelah melalui perjalanan yang menyenangkan, kami sangat bangga bahwa Antangin jadi bagian dari keluarga besar Gresini di tahun keenam, yang mana membuat Deltomed dan produknya, Antangin, jadi merek global terpercaya. Kami sangat gembira dengan kerja sama ini dan tak sabar melihat aksi Alex Marquez dan Di Giannantonio dalam balapan dan jadi juara musim depan,” ujar Mulyo Rahardjo.

Sementara itu, Carlo Merlini selaku Direktur Pemasaran dan Komersial Gresini Racing, dengan bangga mengumumkan kontrak barunya cak. Doi bahkan meyakini MotoGP 2023 akan lebih menarik bagi para penggemar Indonesia…

“Dengan gembira, aku mengumumkan berlanjutnya kemitraan antara Deltomed dan Gresini MotoGP. Ini ikatan jangka panjang yang setiap tahun menjadi kain kuat, untuk aktivasi masih yang mereka rencanakan dan implementasikan, tapi juga spirit mendalam dari kemitraan yang menggerakkan hubungan ini sejak pertama kali aku dan Mulyo bertemu pada 2016. Mari lihat musim menarik lagi, di mana aku yakin akan menghadirkan keceriaan dan keseruan kepada seluruh konsumen dan fanbase di Indonesia,” paparnya….(RA iwb)

1 COMMENT

Comments are closed.