iklan iwb

Iwanbanaran.com ? Caakkk? Jelang paruh musim kedua, Suzuki akan membenamkan perangkat anyar untuk pembalapnya Joan Mir dan rekan setimnya Alex Rins. Dengan dibenamkannya komponen ini Suzuki mengharapkan duo pembalapnya bisa tampil maksimal kangbro di sisa musim ini. Perangkat yang akan dibenamkan yakni Ride Height Device. Pada era MotoGP sekarang sepertinya perangkat tersebut menjadi sebuah keharusan untuk diaplikasikan di motor balap MotoGP. Dan kini giliran Suzuki cak?

Perlu sampeyan ketahui, Ride Height Device sebenarnya tidak diwajibkan ketika race digelar. Tapi Suzuki ogah ketinggalan pakde dengan pabrikan lain yang telah membenamkan perangkat ini di motor mereka. Dan kali ini Suzuki turut andil untuk memasang Ride Height Device. Sudah dipastikan bahwa Suzuki akan menyematkan perangkat baru berupa Ride Height Device untuk GSX-RR yang dipakai Joan Mir maupun Alex Rins. Pada saat balapan nanti cak perangkat ini akan diletakkan di bagian belakang motor dan untuk benefitnya Ride Height Device sangat bemanfaat ketika start dimulai.

Nah kabar ini telah dikonfirmasi oleh Ken Kawauchi sebagai Manajer teknis tim Suzuki Ecstar dan ia mengungkapkan bahwa saat libur musim panas telah membantu Suzuki untuk berkembang dan mengutarakan bahwa ?Menganalisis situasi dan menerapkan solusi baru, kami tentu puas dengan GSX-RR 2021. Namun selalu ada ruang untuk perbaikan, dan kami percaya penerapan Ride Height Device akan membantu pengendara kami tampil lebih baik ketika kami bersaing di MotoGP, di level tertinggi olahraga kami, tantangan untuk perbaikan terus berlanjut? ujar Ken Kawauchi

iklan iwb

Last? Suzuki memang salah satu pabrikan yang belum menerapkan Ride Height Device pada motornya. Dan sepanjang musim ini berjalan hal tersebut menjadi sesuatu yang sering diperbincangkan. Selain itu, Joan Mir pun secara khusus selalu mengutarakan keinginannya untuk segera mendapatkan perangkat Ride Height Device agar bisa memiliki kekuatan yang setara dengan rider lain. Namun sekarang kangbro, akhirnya Suzuki mengabulkan keinginan Joan Mir dan perangkat ini akan mulai dipakai pada saat GP Styria yang akan digelar akhir pekan ini….(RA iwb)

2 COMMENTS

Comments are closed.