iklan iwb

Iwanbanaran.com – Kangbro….tidak ada yang bisa mengingkari gebrakan Suzuki yang memasarkan produk baru GSX series membuat mereka menjadi bahan perbincangan. Blast dari para Blogger serta testimoni pembaca baik yang sudah memiliki ataupun yang akan meminang berhasil mengangkat nama Suzuki. Raport yang sangat baik dari penjualan GSX150 series selama 3 bulan adalah bukti tak terbantahkan….

Jangan samakan Honda ataupun Yamaha yang memiliki market share hingga 75 persen serta 23 persen….Suzuki diawal hanya memiliki market share sekitar 0.96 persen dari total market nasional. Bener-bener sejarah terburuk bagi pabrikan yang pernah merasakan jaman keemasannnya diera 1990an atau awal 2000-an….

Minimnya inovasi serta ketidak seriusan mereka diroda dua dituding sebagai penyebab terpuruknya Suzuki. Namun ditangan Seiji Itayama sebagai direktur Marketing PT SIS sejak tahun lalu merubah peta market tanah air. Pria yang sudah lama di Indonesia ini menelurkan motor terbaru mengusung engine dengan kemampuan diatas rata-rata…

iklan iwb

Limiter diset diangka 13 ribu membuat produk yang mengusung label GSXR150 (fairing) serta GSXS150 (naked) menjadi motor terkencang dikelasnya…setidaknya untuk saat ini. IWB sendiri yang sempat jajal saat di sentul lumayan terkejut atas keberanian Suzuki memberikan high rev machine dikelas 150cc. Tak ayal dengan gaya marketing PT SIS yang “open” serta produk mumpuni sukses mengkatrol penjualan Suzuki cukup signifikan…

Dari target hanya 1500/bulan…GSXR150 atau versi fairing terjual sebanyak 1.552 unit dibulan Januari 2017. Selang sebulan setelahnya atau di Februari 2017…GSXR150 diuber biker dan penjualanpun melejit tembus 4.216 unit. PT SIS sendiri tidak menyangka GSXR150 booming. Hal ini diakui Seiji Itayama saat berbicara dengan IWB. “Kami salah perkiraan pak Iwan. Mohon maaf kalau masih banyak inden. Sebab proyeksi produksi kita nggak sampai segitu…” serunya. Selesai?. Ora cak…..

Line up kekuatan produksi yang masih terbatas membuat inden GSXR150 mengular. Hal ini karena produksi juga harus sharing dengan GSX-S150. Kendati demikian….dibulan Maret, mereka masih mampu menjual 5.740 unit dengan komposisi 3.374 unit GSXS serta 1.866 unit GSXR150. Hal itu langsung mengerek market share Suzuki dari 0.94 persen menjadi 1.29 persen hanya dalam waktu 2.5 bulan. Cukup luar biasa cak…

Last….jumlah tersebut memang masih jauh dibandingkan Honda yang average mampu menjual 7 ribuan unit CBR150R atau 10 ribuan unit CB150R. Akan tetapi untuk ukuran pabrikan yang nyaris mati suri…raport diatas lumayan luar biasa. Apalagi dengan kehadiran GSX150….brand Suzuki kini menjadi bahan perbincangan para biker. Akeh cak sing tekok ke IWB…piye kang, GSX150 enak ora?. Atau pertanyaan konsultasi yang galau dan enggan mencoret GSX 150 dari daftar produk pilihan idaman. Sebuah kondisi yang tidak pernah terjadi dan IWB terima dimasa lalu. GSX150?. Auranya memang luar biasa cak. Setuju ora soal ini….?(iwb)

106 COMMENTS

  1. Limiter diset diangka 13 ribu membuat produk yang mengusung label GSXR150 (fairing) serta GSXS150 (naked) menjadi motor terkencang dikelasnya?setidaknya untuk saat ini.
    =============================================
    Lucu ya dari hasil Dyno dan alat racelogic dan Versi majalah Otomotif yang paling kencang New R15 VVA loh

  2. @ SUZUKI Indonesia , selain Burgman series
    kalo “Suzuki GEMMA 250 ” skutik super slonjor di jepang sono di reborn , gimana manteb ngga tuh?!?
    cuma ya itu dia design nya harus di refresh dulu dari yg model versi 2008 jadul.

    masalahnya konsumen sini siap ngak ya?

  3. Setuju Mas Iwan, bbrp hari lalu ada sodara tetangga datang dgn GSX150R warna merah, kebetulan saat itu saya sedang menservice mobil tetangga tsb, setelah selesai service lalu saya pelototin tuh motor scr detai, dan betul kata Mas Iwan, semakin dilihat semakin menarik dan elegan. bahkan pertengahan bulan lalu saat tur ke kawah putih ciwidey Bandung di area parkiran motor berjajar R15, CBR150R, GSX150R ada Tiger, V Ixion parkir berjajar….dan semua motor saya lihat dari semua sudut pandang……dan memang benar apa yg dikatakan para blogger……semakin lama dilihat hanya GSX lah yg tampak semakin memikat hati,

  4. Lebih bnyak pilihan dari pada cuma 2 pabrikan saja. Bangkit trz suzuki, saya menunggu gebrakan shogun mdh2n buat

  5. Sangat setuju…berharap Suzuki benar2 bangkit dgn product yg value masuk akal ga kayak duo karteller. Smoga kapasitas produksinya meningkat dan segera menelurkan matic bongsornya yg valuable Burgman150. Aaamiiin

Comments are closed.