iklan iwb

Pelan namun pasti penampakan generasi anyar Pulsar makin jelas tersibak. Jika kemarin masih ngeblur tidak jelas, spyshoot kali ini mempertontonkan sebuah fakta menarik bahwa crank case engine Pulsar 2012 memang nyomot dari KTM Duke series….

Diposting oleh Indiancarsbike, Pulsar anyar sedang melintas disebuah jalan raya India. Seperti foto sebelumnya, sijaran wesi ditutup terpal mulai dari ujung kepala hingga buntut. Bahkan spatbor depan juga tidak luput dari selimut penutup identitas. Namun…dengan berbagai potongan gambar terlampir sudah cukup bagi kita untuk menyimpulkan yakni…

1. Engine berubah total khususnya crankcase hingga blok silinder atas. Kini mesin Pulsar terlihat padat dan besar. Yang patut diperhatikan adalah bentuk silinder atas dimana desain tanpa dihiasi sirip pelepas panas seperti layaknya engine air cooler sistem. Artinya…99% new engine mengadopsi liquid cooled alias radiator.

iklan iwb

2. Desain knalpot menyerupai KTM Duke series…yakni dibawah center gravity…

3. Penampakan disinyalir varian 135-150cc (tromol)

4. Monoshock canister nitro

5. Garpu depan menggunakan telescopic downtube suspension bukan upside down layaknya Duke menunjukkan grade masih dibawah Duke series

6. Piringan depan dan pelk menggunakan desain baru…mirip dengan Duke 200.

7. Foot step boncenger model gantung.

8. Lebar headlamp lebih mungil namun moncong agak panjang….mirip KTM Duke series??

Dari beberapa poin diatas…yang patut digaris bawahi adalah revolusi engine, suspensi serta knalpot yang sudah menganut midship muffler. Untuk sektor mesin sebenarnya pihak Bajaj sudah memberikan petunjuk atau clue…bahwa teknologi new Pulsar 2012 banyak mendapatkan campur tangan dari KTM Austria. Dan terbukti….kabar bukan isapan jempol belaka. Last….monggo intip gambar-gambar terlampir dan berikan komentarnya….(iwb)

65 COMMENTS

  1. pabrikan jepang pada meriang nih … motor sportnya gitu2 mulu sih … inget, konsumen sekarang dah pada melek teknologi

  2. emang mantep pulsar yang ini,semoga tidak overprice lah …
    teruskan inovasi2 yang kreatif namun tidak melupakan 3S …

  3. atas dasar apan tan ente ngomong motor ini sulit laku, modelnya aj msh jauh lbh bagus dr megapro. Pulsar 135 yg msh dual shock aj laku aplagi yg ini..
    Model mirip fazer 250 brazil

  4. pasar indonesi gak bisa di representasiin ama jakarta broooooo ….
    emang indonesia= jakarta????
    jakarta keciil…. indonesia LUAAASS

Comments are closed.