iklan iwb

Boleh saja umur gacoan Yamaha ini sudah memasuki tahun keempat. Namun tidak ada salahnya IWB bikin artikel kembali sebab setelah hanya mencicipi secara sekilas, IWB akhirnya berkesempatan explorasi performa mesin. Berikut yang IWB rasakan….

Impresi pertama…..jok ternyata lumayan tinggi. Kemudian ergonomi riding terbilang santai kendati tidak bisa dikatakan nyaman. Entah kenapa….IWB merasa posisi badan lebih rileks nunggang sikebo ketimbang siVixy. Kemudian suspensi….yup, karakter khas garputala. Kalau sampeyan terbiasa nunggang motorsport Honda, ayunan rebound termasuk keras. Karena itu untuk melibas jalanan rusak, siinjeksi berasa kurang comfort. Tapi justru inilah kelebihan suspensi Yamaha ketika sikuda besi digeber pada jalanan mulus….

Handling terbilang mantap untuk ukuran ban mungil yang disandang. Waktu kecepatan mencapai 100km/jam….laju motor begitu stabil menunjukkan superioritas sasis yang disandang.? Ditekuk kanan kiri nurut tidak ada gejala limbung. Sayang manuver agak ngedrop ketika motor dipakai rebah pada kecepatan tinggi. Ban standart tube type menodai keampuhan sasis deltabox siinjeksi. Dan satu lagi mzbro….disarankan untuk hati-hati jika melibas jalanan berair (hujan) sebab IWB merasa daya cengkeram kompon mengalami penurunan cukup signifikan tatkala permukaan aspal sedang basah. Gimana sektor mesin???…

iklan iwb

Nah….ini yang mantep. IWB harus akui power motor berbanderol 21jutaan ini serasa padat mulai dari gear satu hingga empat. Ngisi terus tanpa jeda ditiap gigi membuat accelerasi engine SOHC 150cc nampol memuaskan. Shifting juga smooth tanpa ada keluhan. Untuk menggapai 100km/jam….sekali puntir gas, kemudian main selip kopling….dengusan engine 4 klep diasil silinder dengan enteng bisa meraih secara singkat. Sayang……IWB kurang dapat memaksimalkan gigi 5 dikarenakan rute tidak mendukung. Jadi kalau sampeyan bertanya…top speed berapa??. Masih belum bisa jawab mzbro!! :mrgreen: ….

Nih dia motor yang IWB test mzbro...

Unit motor adalah hasil pinjam saudara. Oleh karena itu IWB tidak berani gegabah ngotot guna mengetahui kecepatan puncak siinjeksi. Namun…dari sekedar merasakan respon engine dan sasis….tidak mengherankan banyak penghargaan disabet siVixy. Powerfull, stabil, lincah, irit, less maintenance, desain stylis merupakan strong point sikuda besi. IWB rasa…tahun depan tinggal poles dapur pacu menjadi 6 speed layaknya YZF-R15, speedo digital, serta penambahan rear disk brake (RDB), pelk dan ban diperbesar plus mapping ulang ECU…Vixion masih akan susah ditaklukkan. Kecuali kompetitor betul-betul mampu menyuguhkan sebuah motorsport istimewa yang membuat biker tanah air berdecak kagum. So kita tunggu saja iktiar Honda untuk menundukkan siVixie tahun depan. Monggo berikan komentarnya….(iwb)

101 COMMENTS

  1. mas brow ,motorku rung lunas wes klepe bengkok motore zupiter z 115 cc ,terus nglitik tapi suaranya kecil,kalau nglitik itu apanya ya mas bro

Comments are closed.