Iwanbanaran.com – Cakkkk….KTM Motor Indonesia dibawah naungan PT Penta Jaya Laju Motor selaku ATPM Sepeda Motor KTM di Indonesia pada hari Sabtu, Tanggal 23 Desember 2017, mengadakan event KTM Track Day di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor, Jawa Barat. Acara ini diadakan oleh KTM Indonesia yang bersinergi dengan Komunitas Sepeda Motor KTM, KTM Sportbike Indonesia. Acara KTM Track Day adalah sebuah event yang amat ditunggu oleh pengguna sepeda motor KTM, karena sebagaimana dengan jatidiri dan Tagline dari Sepeda Motor KTM “Ready To Race”. Acara berlangsung dari Pagi hingga Sore hari dengan sukses…

Event KTM Trackday diikuti oleh kurang lebih 30 pengguna KTM yang berasal dari berbagai komunitas Sepeda Motor KTM. KTM Trackday diikuti oleh berbagai macam tipe sepeda motor KTM, tidak terbatas pada KTM RC series yang memang secara filosofis, merupakan motor sport murni. KTM Duke 200, KTM Duke 250 (old & new) juga dapat mengikuti KTM Trackday karena secara keseluruhan, motor KTM adalah motor yang identik dengan performa dan handling yang sporty.

Di event KTM Track Day, turut hadir pembalap KTM Indonesia yang juga bertarung di KTM RC Cup Asia 2017, Mohammad Reihan. M. Reihan turut hadir di KTM Track Day guna memberikan dan berbagi pengalaman serta ilmu mengendarai dan memacu sepeda motor KTM di Sirkuit yang baik kepada para peserta track day, agar dapat tercipta pengalaman berkendara di Sirkuit yang aman, berkesan, dan para pengguna lebih mengenal karakteristik sepeda motor KTM miliknya. Dengan lebih mengenal sepeda motornya, diharapkan para pengguna sepeda motor KTM dapat berkendara dengan lebih aman, lebih baik, dan lebih terampil.

iklan iwb

Last….melihat antusiasme peserta, KTM Track Day rencananya akan diadakan satu kali dalam dua bulan di Tahun 2018. Selain untuk mengasah skill berkendara, di event KTM Track Day para pengguna juga dapat bersilaturahmi dengan pengguna sepeda motor KTM lainnya dan bertukar informasi mengenai sepeda motor KTM. KTM, Ready To Race! (KTM PR edited iwb)

34 COMMENTS

    • Suzuki Pastikan Tahun 2018, GSX Series Pakai Turbocharger

    • Gokil! Suzuki RE5, Varian Motor Paling Unik Milik Suzuki Karena Enggak Ada Pistonnya

    • KTM kepanjangan dari Kraftfahrzeuge Trunkenpolz Mattighofen, artinya kendaraan bermotor Trunkenpolz Mattighofen. … Sejarah nama KTM dapat ditelusuri dari tahun 1934 di mana pendirinya, Johann (Hans) Trunkenpolz membuat bengkel mobil di Mattighofen, Austria.

    • Maaf , even kali ini gw absen dulu, pengalaman dulu pernah dlosor, nyari sparepart faring-nya susah, harus indent di dealer KTM. Tp gw puas sama layanan After sales KTM, semua kepadanya rapih n presisi, kalo buat gue harga bukan masalah, yg penting puas..

      Beda dgn FBH yg beli cbr250, kalo taringnya pecah tinggal di kabel tis aja. Kalo engga di pretelin semuanya dan jual keloakan, sambil nunggu debkolektor ngambil.
      Belinya aja modal KTP, gimana mau beli faring yg harganya jutaan #mikir

      Ngoahahaaa

    • Sory to say, yg mampu beli cebong R belum tentu mampu beli KTM.

      Yang mampu kredit Cebong belum tentu mampu beli cash KTM.

      KTM jaman skrg banyak melakukan perbaikan, sudah tidak fokus motor bebek apalagi matic, efeknya skrg sport KTM Numero uno

    • KTM kepanjangan dari Kraftfahrzeuge Trunkenpolz Mattighofen, artinya kendaraan bermotor Trunkenpolz Mattighofen. … Sejarah nama KTM dapat ditelusuri dari tahun 1934 di mana pendirinya, Johann (Hans) Trunkenpolz membuat bengkel mobil di Mattighofen, Austria.

    • Meh podo kii grapatarnya

      Suzuki Pastikan Tahun 2018, GSX Series Pakai Turbocharger

    • Gokil! Suzuki RE5, Varian Motor Paling Unik Milik Suzuki Karena Enggak Ada Pistonnya
      Gokill abiz to cak cuuukkkk?

  1. Halo apa kabar guys???

    Masihkah ribut jumlah klep?
    Masihkah ribut jumlah apalah?

    Yg jadi masalah apakah korban haus oli akan semakin bertambah??

    Ngah ngah ngah ngah ngah…….

    I JUST WANT TO SAY… YAMAHA BUOSOOOKKKK…

    • Harusnya sebagai penantang yamaha mendengar konsumen
      Lihat vixi r gak ada bedanya dg desain spbu desain yg sebagian orang sudah bosen
      Mio kenapa gak segerakan qbix
      Nmax kenapa rubah sepedo harusnya keyless atau port carghing

    • Si a honxa mantan beye yg kuciwo setengah hurip
      Ngoah Ngiah Ngiah

Comments are closed.