Iwanbanaran.com – Cakkkk…. tidak banyak yang tahu bahwa Suzuki Indonesia sebenarnya memiliki warna terbaru Satria F150 versi 2021. Warna yang sebenarnya sudah dirilis sejak akhir tahun lalu namun sulit ditemukan didealer karena sedikitnya produksi. Konfirmasi tersebut IWB dapatkan dari beberapa dealer Suzuki yang ternyata suplay dari pusat pada Satria F150 tidaklah banyak. So… beruntunglah IWB karena walau harus menunggu nyaris satu bulan lamanya akhirnya dalam artikel ini IWB sukses menyuguhkan sosok terbaru Suzuki Satria F150 versi 2021. Dan setelah dipelototin langsung….wowww emang makin keren cak. Horaaa percoyo? Sampeyan intip saja detilnya dibawah ini….

Suka atau tidak walaupun segmen Ayago sudah semakin menyusut namun pesona Suzuki Satria F150 tidaklah pudar. Apalagi Suzuki sebagai produsen motor yang juga memproduksi matic seperti tiga pabrikan lain mampu mempertahankan built quality serta kualitas painting yang masih sangat konsisten dan cukup baik. Hingga sekarang tidak berubah cak. Mungkin hanya Kawasaki yang mampu menyamai build quality casing serta painting untuk pabrikan Jepang. Konsistensi ini tetap dijaga dan inilah yang membuat Suzuki berbeda….

Nah… untuk Suzuki Satria F150 versi paling update ini sampeyan akan menemukan empat warna yang disuguhkan Suzuki untuk sampeyan semua. Yang pertama adalah warna dual tone color hitam dan putih tulang atau ivory. Untuk warna ini sampeyan akan menemukan kombinasi yang cukup Apik dan berani karena Suzuki mencoba mengkombinasikan dua warna tersebut dengan warna merah. Warna merah sendiri adalah permainan striping yang diperkuat oleh kehadiran velg yang juga dilabur warna merah pula….

iklan iwb

Sementara untuk warna kedua Suzuki juga menawarkan kombinasi dual tone color hitam dan abu-abu. Bedanya, warna kedua ini…. basis color yang melaburi sekujur casing adalah hitam glossy disaat warna pertama adalah hitam glossy dan Ivory. Sama dengan warna pertama maka sampeyan juga bakal menemukan velg dilabur warna merah. Sementara? warna ketiga adalah warna yang paling eye catching. Warna ini merupakan kombinasi hitam dan biru yang dipertegas oleh warna kuning stabilo. Warna kuning hadir di bagian casing samping kiri kanan dengan tulisan F150 sangat besar…

Berbeda dengan dua warna sebelumnya maka untuk warna hitam dan biru, velgnya dilabur Black. Sementara terakhir adalah warna yang berbeda karena memang variannya juga tidak sama. Disebut sebagai Black Predator maka Suzuki Satria F150 versi 2021 ini sekarang hanya ditawarkan warna hitam. Untuk warna terakhir ini pendekatan yang dilakukan sedikit berbeda karena Suzuki tidak mau memberikan permainan striping alias polosan. Sesuai dengan namanya warna yang digunakan adalah Black matt hampir di sekujur bodi…

Kemudian untuk mempermanis casing yang polos Suzuki memberikan emblem 3D dengan finishing Chrome yang ditempel di bagian kiri kanan tebeng (label S), kemudian di bagian belakang tulisan emblem dengan finishing yang sama bertuliskan Satria F150. Menggunakan model 3D kesannya jadi jauh lebih mewah dan mahal. Namun yang mengejutkan ternyata Suzuki tidak memasang harga lebih tinggi dibandingkan dengan warna sebelumnya. Artinya untuk versi Black Predator ini juga tetap dijual di angka 26,7 jutaan. Yup…Harga Suzuki Satria F150 sekarang dipatok di angka 26 jutaan. Ini harga terbaru dan semua varian statusnya sama…

Last…..selain 4 warna diatas sebenarnya ada satu lain varian warna lain yakni matt bordeux red. Namun warna ini sulit ditemui cak. Btw tidak ada perubahan apapun dari sektor dapur pacu. Suzuki Satria F150 masih mengandalkan mesin DOHC overbore yang mampu memuntahkan tenaga hingga 18,2HP. Dengan bobot yang mencapai 109kg, jelas motor ayago Suzuki ini memiliki power to weight ratio terbaik di kelas 150cc. Jadi ngono cak sekilas informasi buat sampeyan. Dan beda dengan masa lalu yang hanya mengandalkan foto studio, diartikel ini IWB sudah menyiapkan video dan beberapa foto galeri sang kuda besi. Seperti apa ? intip sosoknya dibawah ini…..piyee keren oraaa ? (iwb)

18 COMMENTS

  1. Intruder 150 gk ada pesaing
    Saluto cuma dari benelli
    Vstorm 150 gk ada pesaing
    Katana 150 siapa pesaingnya? Vixion??
    Suzuki indo macem Telkomsel di kekang sama Telkom , apa2 harus izin sesepuh embah Kolot dulu yg pegawainya TITIPAN plus KETURUNAN mereka pula

    Gak bakalan maju dah

  2. Coba shock depan pake 41mm
    Velg depan 2.75
    Velg belakang 3.50
    Ban 110/70 r17 front 130/70 r17 rear
    Pake tag line “corner king ”
    Saya pikir bakalan sangar abis neh motor hehe

  3. kurang srek sama bagian belakangnya, terlalu pendek jadi bagian tengahnya membentuk segitiga yg gendut gitu~

  4. Jaman sekarang masih ada yg beli satria po?
    Kenapa suzuki nggak lebih fokus keluarin metic2 saja

  5. Dr tengah ke belakang kok mirip beat jadul yah body nya,
    Apalagi kl dliat dr blg ud kaya naik matic cilik,

Comments are closed.