Iwanbanaran.com – Cakkk…Valentino Rossi (Monster Energy Yamaha MotoGP) dan Lewis Hamilton (Mercedes AMG Petronas Motorsport) sukses merampungkan acara pertukaran kendaraan yang dihadirkan langsung oleh Monster Energy di sirkuit Valencia, Spanyol. Nahh bagaimana kesan mereka setelah mencoba tunggangan yang sangat berbeda dari yang telah digunakan di setiap musimnya?? Simak dibawah cakkk….

Lima belas gelar juara dunia dari dua ajang berbeda menghadiri acara eklusif dari Monster Energy pada tanggal 9 Desember kemarin, yupss Cakkk Valentino Rossi dan Lewis Hamilton sudah lama disponsori oleh Monster Energy. Hingga pada akhirnya produsen minuman berenergy asal Amerika ini menyajikan Acara bertajuk pertukaran tunggangan antara kedua sosok rider dan driver yang memiliki pengaruh besar dari ajang MotoGP dan juga Formula One. Namun sayangnya acara ini bersifat Rahasia. Tapi setelah dua hari akhirnya Pihak Monster Energy merilisnya dalam bentuk Video pendek melalui akun Instagram Pribadinya..

Tahun lalu, Lewis Hamilton lebih dulu mendapat kesempatan untuk menggeber Yamaha R1 di Sirkuit Jerez, bersama duo rider Pata Yamaha World Superbike Michael Van Der Mark dan Alex Lowes. Sementara itu Sebelumnya, Lewis Hamilton pernah menyebut bahwa ia sangat ingin berada dalam satu track bersama Valentino Rossi serta ia juga berharap bisa menjajal motor Yamaha M1 milik Valentino Rossi pada suatu hari nanti. Kemudian, hanya beberapa bulan setelah pernyataan Hamilton, pihak Monster Energy dengan senang hati menyajikan Acara barter tunggangan pakdeee.

iklan iwb

“Senang berada di trek dan melihat Valentino di depanku dengan motor yang sama, Sungguh menakjubkan melihat legenda seperti Valentino di dalam mobil (F1). Saya senang ia berkendara dengan mobil itu (Mercedes) untuk pertama kalinya. Ia Mengingatkanku ketika pertama kali aku mengendarai mobil F1.” Ujar Hamilton melalui Motosan.es

Sedangkan untuk Valentino Rossi, mengendarai mobil Formula One bukanlah menjadi yang pertama kali untuknya. Mengingat pada tahun 2006 dan 2008 sudah menggeber Ferrari dalam test Privat maupun test Official dari Formula One. Bahkan Laptime yang dicetak The Doctor bisa dikatakan cukup baik dan mengalahkan beberapa driver reguler.

“Kami memiliki hari yang fantastis. Ini adalah kesempatan yang spektakuler bagiku. Sebelumnya aku sudah mencoba mobil F1, tetapi banyak yang berubah sejak saat itu. Jujur aku terkesan dengan mobil dan penanganannya, serta tim Mercedes-AMG Petronas Motorsport , menyenangkan untuk bekerja dengan mereka. Mereka sangat ramah dan memudahkanku untuk mengenal mobil ini. Itu adalah kesenangan yang luar biasa dan aku merasa seperti driver F1 sesungguhnya selama satu hari. Aku juga menjalankan YZR-M1 dengan Lewis. Itu adalah momen yang membanggakan bagi tim untuk berbagi hasrat kami.”

“Secara teknis Valencia adalah trek yang sulit dan sangat berangin, jadi suatu waktu nanti kupikir itu mungkin sulit bagi Lewis, tetapi ia brilian dengan motor dan posisinya pada M1 sangat bagus. Aku benar-benar menikmati berbagi pengalaman ini dengannya dan kupikir ia juga bersenang-senang, ia menunjukkan betapa enggannya berhenti berkendara (dengan M1). Aku berharap kami dapat memiliki banyak lagi pengalaman seperti ini di masa depan.” Tutup Rossi..

Sementara itu Manager Yamaha Racing, Lin Jarvis yang turut dalam acara tersebut turut buka suara akan kesannya terhadap Valentino Rossi dan Lewis Hamilton.

“Itu adalah hari yang luar biasa. Memiliki Lewis bersama kami dan Valentino, dua ikon olahraga pada waktu yang sama dan ditempat yang sama sungguh menakjubkan. Aku sangat senang berada disana untuk menyaksikan dan menikmatinya. Lewis mengatakan bahwa ia telah menjadi penggemar MotoGP dan Valentino Rossi selama bertahun-tahun. Harapan Lewis adalah berkendara dalam trek bersama dengan Valentino dan mendapat pengalaman satu hari mengendarai M1, ia mendapatkan kedua keinginan itu pada saat yang sama. Kami sangat bahagia untuk Valentino , yang memiliki kesempatan lain untuk membuktikan diri dengan mobil F1. Jelas ia sangat bersenang-senang dan kami juga mendengar komentar yang sangat positif dari tim Mercedes. Secara keseluruhan, kupikir itu adalah acara yang hebat dan unik.” Tutup Jarvis..

Last…Acara semacam ini bukanlah pertama kalinya cakkk, sebelumnya John Hopkins dan Vitantonio Liuzzi lebih dulu melakukan tukar tunggangan pada tahun 2006 di sirkuit Valencia dimana kedua tersebut sama sama di Sponsori oleh Redbull….(Cc for iwb)

30 COMMENTS

  1. mantap cak..~ yamaha semakin didepan, hondul semakin mandul dengan para jajaran salesnya yang bau ketek kelelawar nyiahahahaaa

    • Hahahahahaaa…
      Bualan tukang ngimpiiii.
      Sampai kapanpun yamaho hnya jd keset kakinya honda.
      Wkwkkwkwkk..

      • Tapi salesnya kismin semua, terpaksa jual bacot di tiap kolom komentar guna mencari sebungkus nasi + orek tempe + bumbu rendang…jangan lupa karetnya 2 biji ???

    • @cendol dawet: Gak tahu kamu klw marquez pernah icip” mesinnya honda f1 bareng redbull…!!! Jangankan jet darat wong dia juga pernah nyobain jet udara (tempur) bareng pedro kok klw opah engkong nguimpiii…!!!

      • Emang mesin honda f1 saat itu bukan mobil juara dunia ? pesawat nya jg markes cuma duduk di belakang! ?
        Lbh bgs rossi dulu aja uda nyoba mbl Ferrari 2x sama Schumacher ?

    • Si Engkezz lagi ngajarin si Engkezz junior karena si Engkezz junior belum bisa naik motor MotoGP. Ekekekekkee

Comments are closed.