Iwanbanaran.com – Cakkk…Menjelang putaran kedelapan Motogp Assen, Belanda. Kabar baik datang dari Suzuki Ecstar Team yang dikabarkan akan mencoba sasis Baru yang sudah mereka test di Sirkuit Catalunya, Spanyol pekan lalu…..

Frame Baru ini tiba pada Test Official pasca Race Catalunya dan Test Rider mereka Sylvain Guintoli mendapatkan tugas lebih dulu untuk mencoba Frame tersebut sebelum, Hingga akhirnya Alex Rins juga turun tangan untuk mencoba Sasis yang telah dimodifikasi dari Sasis lama (yang digunakan Alex Rins hingga sejauh ini).

Alex Rins tampil kuat di sepanjang Test yang berlangsung selama delapan jam tersebut, sebelum akhirnya di beberapa jam terakhir banyak rider yang melakukan Time Attack sehingga Rins merampungkan Test di posisi empat dengan Catatan waktu 1 Menit 39.334 Detik. Yang ia cetak dengan Sasis versi lama….

iklan iwb

Meski ia tidak menetapkan Best time dengan Sasis baru, namun sasis tersebut kabarnya lebih baik dalam bidang pengereman pakdeee.

“Aku menemukan bahwa sasis yang dimodifikasi tersebut memiliki banyak poin positif, tetapi juga ada beberapa hal yang ingin saya tingkatkan, tidak banyak yang berubah dengan sasis tersebut, tetapi kami akan mengevaluasi lebih lanjut untuk mencoba dan mendapatkan yang terbaik dengan sasis baru.” Tukas Rins..

Kemudian Rekan satu tim Alex Rins yang sebelumnya melakukan Race terbaiknya musim ini dengan menempati Posisi enam di sirkuit Catalunya, juga membeberkan kesan Positifnya terhadap Test tersebut..

“Kami telah bekerja dengan baik sepanjang hari, sedikit memperbaiki setiap area pada motor. Kami benar-benar tidak fokus pada satu hal, lebih ke feeling keseluruhanku dengan motor. Aku senang karna bisa meningkatkan kecepatanku pada test kali ini.” Ujar Mir..

Manajer Team Suzuki Ecstar, David Brivio membenarkan bahwa Sasis baru lebih baik dalam area Pengereman..

“Kami pikir [sasis baru] akan meningkatkan stabilitas pengereman; ini bisa berguna di beberapa sirkuit, Rins mungkin akan mencobanya lagi di Assen. Kami juga menguji elektronik, ergonomi, dan ban baru dari Michelin. Secara keseluruhan tes positif dengan kecepatan yang baik dari Alex.”

“Untuk Mir, ia mencoba beberapa set up berbeda, termasuk suspensi, tetapi ia lebih fokus bekerja pada gaya balapnya dan beberapa hal dasar lainnya” Tutup Brivio..

Last…Meski sasis tidak terlalu dikeluhkan oleh Alex Rins, namun Suzuki tetap berusaha semaksimal mungkin membuat GSX-RR benar benar kompetitif musim ini pakdee. Wehhh padahal Rins minta Top Speed yang dibenahii tapi koqq malah dapatnya Update Sasis??? Hmmm mungkin ada rencana lainnya cakkk..(Cc for iwb)

19 COMMENTS

    • Mantab nih bisa adu kekuatan antara
      HONDA, DUCATI dan SUZUKI
      YG masih inferior jgn berkecil hati yah… …
      MuuuuUUUuuuuehehehe.. …

    • @Ngono : Nyariin bloger yg itu yak ?
      Semua merk motor yg dia ulas di blog nya seolah nggak layak beli.
      Kecuali spacy “bob” & z250 wkwkwkwk

  1. biar bisa ngerem lebih dalam cak… kayak rossi jaman dulu. kalah speed tapi menang corner entry…..

  2. Haiyyaaa di motogp suzi cukup inovatif, tp untuk masspro mlempem waaa

    Trus yamaha m1cukup pasrah tanpa aksi cm bs berharap keajaiban.

  3. Di moto gp berkembang
    Di penjualan ngga berkembang

    Buat apa menyaksikan kemenangan
    Tanpa di sertai moncernya jualan

  4. Honda dan Ducati terus kembangkan swing arm (tanda-tanda) khawatir dengan Suzuki yg punya top Speed Corner. Jika dimusim 2020 Suzuki bisa memperbaiki power untuk Top Speed alamat semua pabrikan bisa dilibas dengan sempurna, PR GSX-RR cuma Top Speed, Kesetabilan sasis dan swing Arm Suzuki top markotop, GSX-RR calon penguasa Motogp

  5. Topspeed gak dapet, makanya najemin latebrake.. meski di sasis baru katanya topspeed malah berkurang

Comments are closed.