Iwanbanaran.com – Cakkkk…Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team) sukses memboyong dua podium di balapan Sprint dan balapan Utama, Hasil ini tentu menandai kali perdana baginya mampu meraih back to back podium dalam satu seri setelah di beberapa seri sebelumnya mengalami kesulitan.
Kecepatan Marini nampak jelas di sepanjang akhir pekan di mana doi berhasil mencetak pole position sekaligus memecahkan rekor baru lap time di trek Lusail. Namun situasinya sangat berbeda pada balapan Sprint maupun Utama cakkk, tanpa diduga Marini justru melakukan perjudian dengan menempatkan ban depan soft meskipun dari pihak Michelin tidak menyarankan ban tersebut.
Strategi yang dinilai salah oleh banyak pihak, tetapi Marini membuktikannya pada balapan yang berlangsung selama 22 Laps, sempat turun posisi setelah bertahan di posisi kedua pada awal balapan di belakang Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team), Marini secara perlahan bangkit dan menyalip Brad Binder (Redbull KTM Factory) serta Alex Marquez (Gresini Racing MotoGP) beberapa lap jelang finish untuk mengamankan podium ketiga.
“Aku tahu aku bukan yang tercepat di lintasan, Diggia menunjukkan bahwa ia memiliki kecepatan yang bagus sejak hari Jumat, sayangnya Pecco melakukannya start dengan baik. Rencanaku adalah mendapatkan start yang baik dan memimpin balapan di lap pertama, kemudian aku ingin mencoba membuka gap dengan pembalap lain karena aku tahu jika aku memiliki sesuatu yang lebih di dua lap pertama dengan ban depan soft,” kata Marini kepada GPOne.
“Namum ini luar biasa! Akhir pekan yang luar biasa! Tentu aku sangat membutuhkan hasil ini. Sayang sekali aku kehilangan banyak waktu ketika bertarung bersama Alex dan Brad, karena aku berpikir bahwa aku memiliki kecepatan untuk tetap bersama Diggia dan Pecco serta mencoba bertarung di akhir balapan untuk kemenangan,” tambah Marini kepada Paddock GP. Ditanya apakah jika ada kesempatan dia akan membantu Pecco termasuk di Qatar kemarin ?
” Memang Aku memperlakukan Pecco tidak seperti pebalap lain pada momen musim ini. Tetapi sekarang tidak. Aku ingin mengalahkannya jika aku memiliki kesempatan untuk mengalahkannya dan meraih kemenangan, posisi kedua, keempat, atau kedelapan. Aku akan mencoba melakukan yang terbaik tetapi hari ini dia memulai dengan baik dan beberapa lap pertama sudah sangat bagus. Dia banyak mendorong dan sangat kuat….”
“Tetapi bagaimanapun, ini adalah podium yang bagus dengan akhir pekan yang hebat, jadi aku berterima kasih kepada timku. Kami bekerja dengan sangat baik dan sekarang kami hanya punya satu akhir pekan (balapan) lagi, jadi mari kita manfaatkan sebaik mungkin dan berusaha melakukan yang terbaik di Valencia,” tutupnya.