Iwanbanaran.com – Caakkk… Meski jarang terdengar di kalangan biker tanah air, namun skutik lansiran Honda ini menarik untuk dibahas cak. hal tersebut karena motor ini punya karakter sendiri dengan desainnya yang elegan. Yup, Honda Jepang resmi merilis skutik barunya dengan label Honda Dio 110 versi 2022. Tidak banyak perubahan yang terlihat cak. Meski begitu, skutik berdimensi kompak ini hadir dengan warna baru yang lebih fresh. Penasaran sosoknya? Simak detilnya di bawah ini?

Dari segi desainnya, Honda tidak memberikan guratan tajam dan sporty, namun mereka lebih mengedepankan kesan elegan dengan garis desain mengalir dari area depan hingga buritan belakangnya. Dengan dimensi kompaknya, sebenarnya Honda Dio 110 versi 2022 sangat cocok digunakan harian dengan kepraktisan yang ditawarkannya.

Pada bagian mesin tidak mengalami perubahan alias masih menggunakan spek yang sama seperti sebelumnya. Honda Dio 110 versi 2022 dibekali mesin 4 stroke single silinder berkubikasi 109cc dengan sistem pendinginan cairan. Dengan mesin tersebut, motor ini mampu memuntahkan tenaga hingga 6.4 kW atau setara 8.7 PS pada putaran mesin 7500 Rpm dan torsi maksimal di angka 9 Nm di 5750 Rpm. Untuk tipe transmisi mengandalkan CVT, sistem pengereman disc brake untuk roda depan namun untuk roda belakang, masih menggunakan tromol biasa cak.

iklan iwb

Last? Honda Dio sudah mendapatkan fitur modern diantaranya sistem penguncian smartkey, panel speedometer kombinasi analog digital, dan kompartemen penyimpanan seluas 4,9 liter. Sementara untuk banderolnya pakde, Honda Dio 110 versi 2022 dijual untuk market Jepang dengan harga 242,000 yen atau jika dirupiahkan sekitar 27 jutaan. Sedangkan untuk pilihan warnanya, Honda menawarkan empat opsi warna yakni putih, hitam, silver, dan biru metalik….(RA iwb)

Main specifications of Honda “Dio 110” 2022 model

Overall length x width x height 1870 x 685 x 1100 mm
Wheelbase 1255mm
Minimum ground clearance 150mm
Seat height 760mm
Vehicle weight 96kg
Engine type Air-cooled 4-stroke SOHC single cylinder
Total displacement 109cc
Bore x stroke 47.0 x 63.1 mm
Compression ratio 10.0
Maximum output 6.4kW (8.7PS) / 7500rpm
Maximum torque 9.0N ? m (0.92kgf ? m) / 5750rpm
Fuel tank capacity 4.9L
Transmission type V-belt continuously variable transmission
Tire size (front / rear) 80 / 90-14M / C 40P / 90 / 90-14M / C 46P
Brake type (front / rear) Single disc drum
Manufacturer’s suggested retail price 242,000 yen to 245,300 yen (including 10% consumption tax)

14 COMMENTS

  1. Lho kok..?
    Ya emang gitu…
    Kalo dia balik lagi k sini..DIKETAWAIN ama BEAT hahahaha

Comments are closed.