Iwanbanaran.com – Caakkk… Pelan tapi pasti, bursa transfer rider MotoGP semakin menarik cak bahkan sebelum race pertama MotoGP 2022 digelar. Tahun ini, kontrak sejumlah rider akan berakhir pada akhir musim nanti dan beberapa rider serta pabrikan juga tengah bernegosiasi terkait kelanjutan kontraknya. Dalam hal ini pakde, Marc Marquez (Repsol Honda Team) merupakan satu-satunya rider yang aman dari pembicaraan terkait kontrak mengingat dirinya telah terikat bersama Repsol Honda hingga 2024 mendatang?
Beberapa rider masih belum memutuskan apapun termasuk Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha MotoGP) yang baru-baru ini sempat mengancam akan hengkang dari Yamaha jika motornya tidak mengalami peningkatan. Namun di sisi lain, Joan Mir (Suzuki Ecstar Team) juga belum memutuskan terkait dengan masa depannya bersama Suzuki. Nah, baru-baru ini cak seorang pengamat MotoGP yakni Ricard Jove berpendapat bahwa jika Yamaha tidak menemukan titik terang dengan Quartararo maka mereka akan menghubungi Mir untuk berdiskusi terkait kontrak?
Selain itu, Ricard juga berani berkata bahwa Joan Mir dan Yamaha telah berbicara terkait kontrak. Namun doi tidak mengetahui siapa yang lebih dulu menghubungi di antara keduanya. Tapi potensi terbesar adalah Yamaha yang mendekati Mir. Kemudian doi juga mengungkapkan kemungkinan Mir dan Yamaha telah mencapai tawaran tertentu?
?Aku berani mengatakan bahwa Joan Mir telah memiliki kontak dengan Yamaha. Aku tidak tahu siapa yang mendekati siapa, karena semua orang berbicara atau akan berbicara dengan semua orang dalam beberapa bulan mendatang. Tapi sebenarnya Yamaha mengetahui bahwa mereka bisa kehilangan Fabio Quartararo serta Mir juga memperingatkan bahwa masa depannya terbuka, bisa saja Mir sudah mencapai tawaran tegas,” ujar Ricard Jove via motosan.
Kendati demikian, doi masih menunggu kabar berikutnya dari kedua belah pihak di masa mendatang? ?Ini merupakan pendapat pribadi yang bisa saja salah. Tapi kupikir Mir tidak ingin membuat keputusan seperti itu (hengkang dari Suzuki) sebelum menguji motor Suzuki baru di pra-musim dan itulah mengapa kemungkinan kabar ini akan meredup. Tidak banyak yang perlu diketahui dan kami akan menunggu kelanjutannya di masa depan,? tutup Ricard Jove. So…apakah semua ini hanya isu ? kita lihat saja nanti…(RA iwb)
Kasih roller 13 gram biar Ngacir Cak
Mueeeehehehehehee ?
Mending jangan deh.
Lihat gmn nyeselnya Vinalez pindah ke Yamaha.
Itu disesalinnya sebagai kesalahan terbesar dalam hidupnya.
Apa Mir mau ikuti kesalahan yg sama???
betuuul,, ntar nyungsep kyk vinalees,,,bikin maluu
Isu Fabio Gak disenggol?
Padahal bareng tuh!
Fabio diambil HRC, klo melempem kek jl99 dah sukses gembosin yamhma
Wkwkwkk…
Mulai deg2an bila ditinggal fabio.
Aplg kl fabio makin stress motornya diasepin melulu ?
Ingat kata Vinales di Yahaha banyak orang jahat
Joan mir disunat kaga pennisnya@
Jon mir kontaL ke Yamaha
Fabio kontaL ke Honda
Klothok-kolothok sekali ini budheee pakdheee cukkkk
joan mir lebih tajem ditikungan
Kalo gosip yg saya dengar… Malah fabio dan mir diincer HRC cak, untuk nandingin point constructor dan point team ducati…
Kalo soal juara dunia pembalap, marquez bisa sendirian, tapi kalo team dan pabrikan berat lawan 8 pembalap ducati sekarang ini…
MM siap siap pensiun…
Epbeha siap siap planga plongo…
Justru repsol honda pengen 3 pebalap mm, jm, pq, sisa nya satelite buat jabanin ducati 4+4 pembalap…. Yamaha bakalan diisi all italian riders… Gosip sih… Jgn lupakan ktm karena mereka raising pembalap ktm muda…
Selama mesin nda ada perubahan terutama peningkatan power mending jangan mau mas mir..kecepatan ditikungan aja nda cukup apalagi buat lawan honda sama ducati
terus yg.juara dunia 2 tahun kemarin honda dana ducati yah?
sejak motogp thn 2002 sd 2022
honda 10 kemenangan
yamaha 8 kemenangan
ducati 1 kemenangan
suzuki 1 kemenangan
aprilia 0 kemenangan
KTM 0 kemenangan
Bnyak yg ngremehin mesin yamaha, pdahal test kmaren jg beda2 tipis masih p2 dan p4. Walau dibilang lemot tp knyataannya masih mampu mengantar Fabio ke puncak, smoga tahun ini masih bisa bejaban dgn motor lain yg slalu diunggulkan. Kita lihat aja kmampuan kuda besi, strategi team dan ketangguhan para jawara motogp
Sepertinya jika Joan Mir ke pabrikan Yamaha peluang juara dunia akan dapat diraih karena Mir cukup konsisten dan ulet