Iwanbanaran.com – Garuk-garuk alis cak…asli IWB dibuat bingung dengan kemunculan sebuah kode baru misterius yang disinyalir produk baru Yamaha. Misterius karena arahnya merupakan varian motorsport. Yang membuatnya makin misterius adalah bahwa dari terawangan serta penyelidikan motor ini disinyalir tidak hanya dipasarkan di Indonesia namun juga di Thailand. Nahhhhh…..

Kita tahu Yamaha memang menyiapkan motor trail yang akan dirilis kemungkinan besar awal tahun depan. Kita juga tahu bahwa pabrikan garputala juga sedang menyiapkan generasi terbaru dari NMax 155 yang diprediksi juga mundur dan bakal lahir sekitar awal 2020 (terawangan sementara demikian). Namun kemunculan sebuah kode yang juga berbarengan dengan B3M (trail Yamaha) jelas membuat IWB berpikir keras, Apakah? motor yang diduga sebagai motorsport ini ingin memperkuat line up 150cc ?

Kode project yang IWB temukan adalah Yamaha BBS. Kode ini tentu membuat kita semua penasaran termasuk IWB. Kenapa? alasannya satu dari hasil penyelidikan sementara….BBS disinyalir merupakan varian motor yang tidak hanya dijual di Indonesia namun juga di Thailand (prediksi sementara). BBS Ini arahnya merupakan varian sport bukan matic. Dan kode project yang diusung tidak akan sama antara Indonesia dan Thailand. Jika di Indonesia memiliki kode komponen BBS maka di Thailand kemungkinan besar menggunakan kombinasi B1V. Produksinya paralel dan merupakan global produk ?

iklan iwb
” Render terbaru MT25….”

Sejauh ini memang sangat sulit untuk mendapatkan beberapa titik informasi yang mencerahkan karena semuanya sangat ketat. Namun jika kita boleh meraba sebenarnya kemungkinan BBS adalah motorsport 250cc juga terbuka. Sebab seperti yang kita tahu Yamaha sukses merilis MT15. Sementara jika kita melirik Yamaha Xabre 150 Facelift setahu IWB mengusung kode project berbeda yakni B8D. Makanya Semua masih dalam status misterius….

Last… hanya satu motor sport Yamaha yang belum diberikan sentuhan yakni MT 25. Oleh karena itu wajar jika prediksi dan analisa BBS merupakan kode Project yang berhubungan dengan MT25 terbentuk dengan sendirinya. Apalagi entah kebetulan atau tidak kemarin IWB mendapatkan gambar Spyshot misterius yang mengarah pada motor naked. Namun mengingat kode ini memang sangat terbatas dan samar akan lebih baik kita tampung sama-sama dan memantau pergerakan di masa depan. So Yamaha BBS? Kalau menurut sampeyan motor apa cak kira-kira?..? (Iwb)

31 COMMENTS

    • Trail yg pke transmisi matic… Batangan matik.
      Bwt Fby yg g bs koplingan… Asyk ora son? ??

  1. Yg pasti itu kode mongtor ganteng nan sempurna, killer bagi mongtor penguasa ms.. gitu sih keknya. Gak tau deh kalo kata mbak yanti dan mas anang..

  2. Masih terbuka jg lek klo dari BBD ke BBS, jadi memungkinkan ini facelift Xabre, krn kita tau Xabre engga dimatiin alias tetep dijual beriringan dgn MT-15, itu artinya jika produk tetep dijual udah pasti wajib di facelift klo udah termakan umur

  3. wah.. kl kode beda otomatis kualias berbeda cak… kira2 yg indo kualitasnya gmn ya.. wkwkwk…

  4. Mosok iyo Yamaha bkal jadi pioner di kelas ini gara? Z250 terganjal regulasi impor dan CB250RR yg gaje tak kunjung brojol, hmmm gk yakin. Perlu hati? krn hrs nyiapin jga penantang VERSYS X 250 di masa mendatang, jgn sampai kecepit duluan. Bentuk jok berpengaruh ?

Comments are closed.