Iwanbanaran.com – Cakkk…setiap pembalap pasti ada eranya. Dan setiap era pasti ada pembalap bertalenta yang siap-siap menggeser pendahulunya. Dulu Rossi menjadi acuan tertinggi pembalap dieranya sehingga memecahkan banyak history. Namun kini posisi dan rekor Valentino Rossi yang bertahan selama 27 tahun bisa saja dipecahkan tahun ini. Yess….Akhirnya…Record Valentino Rossi Terancam setelah 27 tahun cak !!

Namanya adalah David Alonso yang memenangkan balapan Moto3 ke-10 musim ini di Motegi Jepang.  Kemenangan ini membuat Alonso meraih gelar juara Moto3, sekaligus menjadi juara grand prix motor pertama Kolombia. Alonso kini hanya kurang satu kemenangan untuk menyamai perolehan Rossi yang telah meraih 11 kemenangan di kelas tersebut. Ia masih harus menyamai atau memecahkan rekor tersebut dalam empat balapan lagi. Apakah tidak mungkin ? sangat mungkin cak…

Sebagai informasi…David kini menyamai record Fausto Gresini, Marc Marquez, dan Joan Mir yang juga telah meraih 10 kemenangan di kelas ringan. Rossi mencetak rekornya pada tahun 1997 saat ia memenangkan kelas 125cc, mengendarai Aprilia RS125 untuk tim Nastro Azzurro Aprilia. Rossi memenangkan 11 dari total 15 balapan pada musim itu, sedangkan Alonso memiliki lebih banyak kesempatan tahun ini. Ya memang nggak fair kalau secara persentase sebab Alonso memiliki 22 kesempatan disaat Rossi hanya 15…

iklan iwb

Namun angka adalah angka dan itulah faktanya. Alonso sendiri merupakan anak didik Marc Marquez, yang dilatih khusus oleh Marc. Alonso mengatakan di Jepang bahwa saran Marquez adalah memenangkan kejuaraan daripada ke MotoGP tanpa pengalaman menang. Secara khusus Neil Hodgson dari TNT Sports memberikan pujian terhadap Alonso yang tenang dan mampu mengelola semua dengan sangat baik…

“Dia adalah karakter yang emosional. Apa yang dapat dia lakukan di saat-saat penting dalam sebuah balapan, ketika tekanan meningkat…Kita telah melihat orang-orang yang membuat kesalahan karena terlalu memaksakan diri. Namun dia tidak. Dia menyalurkan energinya dengan positif. Itu berubah menjadi fokus yang luar biasa dan dia dapat menghitung, dengan kecepatan tinggi, keputusannya dalam balapan seperti seorang veteran yang 10 tahun lebih tua. Keahlian balapannya terbaik dari yang pernah aku lihat. Kepribadiannya seperti Valentino. Dia karismatik.”..tutupnya. So…apakah David bisa menyamai Rossi ? kita lihat saja next racenya cak…(iwb)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here