Iwanbanaran.com – Cakkk….ternyata masalah mekanik Aprilai melakukan scanning motor Ducati tidak hanya berhenti sampai disana. Davide Tardozzi sebagai bos tim Bologna mengaku sangat marah dan mendesak bos Aprilia yakni Albesiano untuk memecat mekanik tersebut. ” Aku berharap Aprilia memecat orang itu…” seru Tardozzi. Dan ternyata cak setelah dicek, mekanik tersebut tidak hanya menscanning motor Ducati tapi Yamaha juga jadi korban…Ediannn tenan !!

Seperti yang pernah IWB share via FB, Davide Tardozzi terlihat sangat marah dengan sosok mekanik menggunakan baju Aprilia. Sebab orang tersebut kepergok sedang melakukan scanning Ducati Desmosedici GP23 Bezzecchi di Paddock VR46 Racing team menggunakan Ipad. Yang gila cak…jarak scanning hanya sekitar 10cm, jadi ini sudah parah. Dan nggak hanya itu sebenarnya sebab ternyata mekanik ini mengambil gambar dari motor Yamaha. Jadi sepertinya mekanik ini adalah dari divisi Aerodinamika dan inilah yang membuat David Tardozzi murka besar. Dan menurut Tardozzi doi langsung ngontak Massimo Rivola serta Albesiano….

“Bukan hanya Ducati VR46. Orang ini sebelumnya sudah memindai motor Yamaha dan Pramac. Seseorang lalu melihatnya melakukan hal yang sama di depan paddock VR46 dan memfilmkannya. Dia mengambil gambar detil motor dengan mengelilinginya menggunakan ‘iPad, terkadang hanya berjarak 10 sentimeter dari motor dan dia tidak sungkan melakukannya di depan semua orang. Dia melakukannya tanpa memberi tahu atasannya, Aprilia mengatakan mereka tidak tahu apa-apa tentang itu. Kami juga memiliki video di mana dia memindai Yamaha M1…..

iklan iwb

Rekaman Video Aksi mekanik Aprilia

“Salah satu kru kami berada di belakangnya. Jadi kami memiliki video layar iPad-nya dan itulah mengapa kami tahu bahwa dia memindai motor dengan program tertentu. Romano Albesiano tidak tahu inisiatifnya. Aku berharap mereka memecat orang itu. Sebab Pimpinan perusahaan tidak tahu apa-apa tentang ini. Romano juga sangat kesal, dia tidak akan sebodoh itu dengan mengirim seseorang mengenakan kaos Aprilia untuk melakukan pemindaian.

“Aku tidak kenal orang itu, aku belum pernah melihat sebelumnya. Mungkin dia dari departemen aerodinamika. Dia mungkin ingin terlihat pintar, tapi justru dia sekarang men jadi mekanik paling bodoh! karena dia melakukan sesuatu yang tidak diizinkan. Yang bikin kita kesal…dia tidak mengatakan sepatah kata pun, dia tidak menunjukkan emosi apa pun. Btw Masalah tsb telah terselesaikan. Aprilia sudah meminta maaf, tapi yang jelas semua yang dilakukannya tidak benar.” tutup Davide Tardozzi….

Last…tidak ada pernyataan resmi apapun dari Aprilia perihal insiden ini. Namun tuntutan dari Ducati jelas, mereka ingin mekanik tersebut dipecat. Moncrottt koweee !! (iwb)