Iwanbanaran.com – Cakkk…pasca Silverstone nampaknya Posisi Ducati makin sulit karena bahkan publik Italia dalam berbagai forum banyak diserang fans Motogp. Keputusan Ducati yang memilih Marc menuai kritikan keras apalagi Enea Bastianini sebagai pembalap Italia semakin bagus. Ditambah omongan Enea yang heran dengan keputusan Ducati atas Marc. Yess…Marquez dianggap biang kerok cak !!

Di Silverstone, Ducati benar-benar mendominasi, menempatkan tiga motor di podium dan delapan di 10 besar. Hasil luar biasa yang diraih di trek yang tidak setangguh tahun 2023 ketika pada hari Minggu satu-satunya rider Ducati masuk lima besar adalah Pecco Bagnaia. Nggak heran dominasinya dirayakan oleh Gigi dall’Igna sebagai pencapaian kolektif oleh tim. Namun kegembiraan tsb tercederai oleh kritikan rider dan publik Italia. Disini ternyata Gigi pasang badan cak…

“Seperti biasa kami mencoba untuk fokus pada masalah dan aku rasa kami melakukan pekerjaan dengan baik. Kami sukses meningkatkan GP24 di area yang menjadi kelemahan GP23 dan di sini kalian bisa melihat GP24 luar biasa. Para pembalap sukses meraih hasil fantastis. Ketika kalian memahami mekanisme dan masalah, lebih mudah untuk menerapkan solusinya, jadi apa yang jadi kelemahan motor lama berhasil kami tingkatkan pada generasi 2024…

iklan iwb

“ Ya…aku sangat senang atas performa Enea. Sayangnya kami harus memilih satu dari tiga pembalap, tetapi semuanya pantas mengenakan baju resmi (termasuk Marc). Seperti yang selalu aku katakan, itu adalah keputusan yang sangat sulit dibuat dari sudut pandang profesional dan olahraga, tetapi juga penting. Aku di sini menerima kritik dan aku menerimanya sebagaimana adanya. Setiap tahun adalah buku yang benar-benar baru dan banyak hal akan bergantung pada bagaimana berbagai tim bekerja selama musim dingin…

” Kami sendiri sudah memiliki beberapa ide yang sedang kami kembangkan, tetapi kalian tidak pernah tahu apa yang dapat dilakukan oleh rival. Namun, yang penting adalah fokus pada hari ini, lalu kami akan memikirkan tahun depan. Secara pribadi, aku senang dengan performa motor kami. Kami telah berada pada level yang sangat baik selama beberapa waktu dan kami berharap untuk terus seperti ini” tutupnya….(iwb)

3 COMMENTS

Comments are closed.