Iwanbanaran.com – Cakkkk…Official Test MotoGP Qatar hari pertama memunculkan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) sebagai yang tercepat. Jorge Martin (Prima Pramac Racing) dan Aleix Espargaro (Aprilia Racing) melengkapi tiga besar. Dan pada test kali ini Yamaha bawa knalpot panjang….Aprilia galau, Marquez pura-pura ??

Sebelum dimulainya musim 2024, para pembalap kembali disibukkan dengan test pra-musim terakhir yang digelat di sirkuit Lusail. Yupss cakk kali ini hanya ada 2 hari pengujian untuk memutuskan mesin dan part apa saja sebelum masuk tahap homologasi.

Beberapa part baru diuji oleh pembalap dari masing-masing pabrikan, sedikit update dari versi-versi lainnya yang sudah dicoba pada test Sepang awal Februari lalu. Test ini benar-benar dimaksimalkan semua pembalap untuk menyiapkan senjata barunya untuk berkompetisi di musim 2024.

iklan iwb

Dari kubu Ducati, kedua pembalap memfokuskan sepanjang hari dengan Desmosedici GP24 dan paket aero 2024. Sementara KTM menghadirkan aero baru dengan kombinasi air intake yang sedikit dimodifikasi dari versi sebelumnya cakk.

Aprilia, menguji kembali ekor baru dan ekor lama untuk perbandingan. Nampak sedikit galau dan bimbang untuk memutuskan ekor ‘batmobile’ baru atau kembali ke yang lama. Kemudian Yamaha terpantau menguji aero ‘Stegosaurus’ dengan knalpot baru yang sudah terpasang sejak sesi sore hari dan Honda terus memanfaatkan waktu test dengan menguji paket yang sama layaknya Sepang Test lalu.

Hari pertama ditutup dengan Francesco Bagnaia yang melesat menjadi tercepat dengan catatan waktu 1 menit 52.040 detik diikuti Jorge Martin dengan catatan waktu 1 menit 52.260 detik dan Aleix Espargaro dengan catatan waktu 1 menit 52.332 detik.

Posisi keempat ditempati Brad Binder (Red Bull KTM Factory) dengan catatan waktu 1 menit 52.332 detik dan Fabio Di Giannantonio (Pertamina Enduro VR46 Racing Team) menutup lima besar dengan catatan waktu 1 menit 52.467 detik kang bro. Sedang Marquez terpuruk jauh sekali dengan hanya nangkring diposisi ke dan alias menjadi pembalap Ducati terlemot setelah Pirro. Apakah Marc kembali pura-pura atau sandbagging ? kita bahas pada next artikel…(iwb)

2024 Official Qatar MotoGP Test – Day 1 (FINAL)

1 = Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP24) 1m 52.04s 36/51

2 ^10 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP24) +0.220s 45/58

3 = Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP24) +0.292s 50/53

4 ^3 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) +0.296s 50/51

5 ˅3 Fabio Di Giannantonio ITA VR46 Ducati (GP23) +0.427s 33/41

6 ˅1 Maverick Viñales SPA Aprilia Racing (RS-GP24) +0.455s 50/60

7 ^3 Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP23) +0.516s 52/53

8 ˅4 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP24) +0.549s 33/39

9 ^10 Johann Zarco FRA LCR Honda (RC213V) +0.592s 50/52

10 ^1 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.597s 56/58

11 ^6 Marco Bezzecchi ITA VR46 Ducati (GP23) +0.759s 55/62

12 ˅6 Raul Fernandez SPA Trackhouse Aprilia (RS-GP23) +0.774s 25/48

13 ^2 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V) +0.783s 50/52

14 = Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16) +0.856s 56/57

15 ˅7 Pedro Acosta SPA Red Bull GASGAS Tech3 (RC16)* +0.898s 50/73

16 ˅7 Marc Marquez SPA Gresini Ducati (GP23) +0.919s 46/58

17 ˅1 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +1.168s 39/49

18 ˅5 Luca Marini ITA Repsol Honda (RC213V) +1.393s 39/51

19 ^1 Alex Rins SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +1.602s 50/51

20 ˅2 Augusto Fernandez SPA Red Bull GASGAS Tech3 (RC16) +1.715s 50/54

21 ^1 Miguel Oliveira POR Trackhouse Aprilia (RS-GP24) +1.903s 47/57

22 ˅1 Michele Pirro ITA Pramac Ducati (GP24) +2.469s 37/45

23 = Cal Crutchlow GBR Yamaha Test Rider (YZR-M1) +2.471s 53/55