Iwanbanaran.com – Cakkk….seperti yang kita tahu, Luca Marini (Repsol Honda Team) tampil impresif dengan RC213V pada debutnya yang awalnya cukup kesulitan. Adik Valentino Rossi bahkan menjadi wakil pabrikan terbaik yang berada di posisi kesepuluh dengan catatan waktu 1 menit 29.956 detik. Dan lap time sukses mengungguli Fabio Quartararo yang menorehkan lap time terbaik 1 menit 30.022 detik. Honda pun angkat bicara atas performa Luca. Mereka memuji cak bahwa Luca adalah pembalap yang presisi. ” Masukannya sangat presisi, dia luar biasa !! ” seru Puig…

Luca Marini, mengawali karirnya di tim pabrikan Honda dengan hasil menggembirakan. Doi dipandang mampu beradaptasi dengan baik diatas mesin Honda. Bahkan Luca juga mampu menembus tembok 1 menit 30 dengan 1 menit 29. Inilah yang dianggap luar biasa. Luca menempati posisi kesepuluh dan tertinggal 0,7 detik dari posisi teratas. Doi menjadi pebalap RC213V tercepat. Luca sendiri kemarin menggunakan motor prototipe 2024….

“[Marini] menghubungi kami dan kami senang dia menunjukkan minat yang besar untuk ikut gabung bersama kami. Kami senang dia ada di sini dan aku yakin dia bisa memberi kami informasi yang sangat bagus karena dia telah membalap untuk pabrikan lain [Ducati]. Tentu saja motor ini berbeda baginya, tapi dia sudah memberikan informasi yang bagus dan sangat tepat dalam berkomentar. Masukannya sangat presisi, dia luar biasa. Kami senang dengan cara dia mengatur hari ini…” seru Puig..

iklan iwb

Ketika Luca diposisi 10, ternyata Joan Mir masih berada dibelakangnya dengan posisi 13 (+0,798 detik). Apa kata Puig soal ini ??

” [Mir] cukup senang dengan apa yang telah dijalani. Masih ada beberapa hal yang tidak berjalan sebagaimana mestinya, tapi seperti yang kalian lihat, dia telah membuat kemajuan dan feeling terhadap motor [baru] dalam arti positif…” tutup Puig. Btw Honda, dan Yamaha, akan mendapatkan keuntungan dari akses maksimum terhadap rangkaian konsesi teknis baru pada tahun 2024. Keren juga nih adik Vale….gazz lucaaa (iwb)