Iwanbanaran.com – Cakkkk…Race MotoGP Lusail, Qatar dimenangkan oleh Fabio Di Giannantonio (Gresini Racing MotoGP). Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) kedua Dan Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team) ketiga….

Ducati benar-benar menunjukkan kekuasaannya di trek Lusail. Selain mendominasi Qualifying mereka juga berkuasa pada balapan Sprint dengan menempatkan lima pembalapnya dalam lima besar. Ora tertandingi cakkk.

Nahh perebutan gelar juara dunia makin memanas kie kang broo, dimana Jorge Martin (Prima Pramac Racing) sukses memangkas poin dengan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team) menjadi 7 poin dan tentu saja perebutan gelar juara dunia akan berlanjut hingga seri Valencia pekan depan.

iklan iwb

Langsung wae kang broo…Race dimulai pukul 20.00 waktu setempat dengan 22 Laps. Front row ditempati Luca Marini (Mooney VR46 Racing Team) dan Duo Gresini Racing MotoGP, Fabio Di Giannantonio plus Alex Marquez.

Selepas start, Francesco Bagnaia langsung memimpin diikuti Luca Marini, Fabio Di Giannantonio, Alex Marquez dan Marc Marquez. Lap pertama masih anteng sejauh ini dan belum banyak overtake cakkk.

21 Laps To Go, Francesco Bagnaia mencoba membuka gap dengan Luca Marini. Sementara itu Brad Binder salip Marc Marquez untuk posisi lima, tidak lama Kemudian Alex Marquez rebut posisi tiga dari Fabio Di Giannantonio.

20 Laps To Go, Francesco Bagnaia cetak fastest lap dengan catatan waktu 1 menit 53.468 detik. Luca Marini bertahan di posisi dua dan mendapat tekanan dari Alex Marquez, Fabio Di Giannantonio dan Vrad Binder.

18 Laps To Go, Fabio Di Giannantonio cetak fastest lap dengan catatan waktu 1 menit 53.353 detik dan tidak butuh waktu lama baginya untuk menyalip Luca Marini, selang beberapa saat Marini turun keposisi lima setelah disalip Alex Marquez dan Brad Binder.

17 Laps To Go, Brad Binder rebut posisi tiga dari Alez Marquez. Sementara itu Fabio Di Giannantonio mencoba mendekati Francesco Bagnaia yang kini terpaut 0.6 detik. Sementara itu pesaing gelar juara dunia Jorge Martin kini berada di posisi enam.

16 Laps To Go, Fabio Di Giannantonio cetak fastest lap lagi dengan catatan waktu 1 menit 53.349 detik dan sedikit memangkas gap dengan Francesco Bagnaia menjadi 0.4 detik cakk. Disisi lain Marc Marquez mulai mendekati Jorge Martin untuk posisi keenam.

14 Laps To Go, Francesco Bagnaia masih belum aman dan Fabio Di Giannantonio makin mepet dengan gap 0.2 detik. Brad Binder, Alex Marquez dan Luca Marini bertahan di lima besar. Disis lain Maverick Vinales justru naik keposisi tujuh pasca menyalip Marc Marquez.

12 Laps To Go, Francesco Bagnaia dan Fabio Di Giannantonio terus saling tempel. Sementara itu Jorge Martin nampak bermasalah dengan tunggangannya dan doi saat ini turun keposisi delapan pasca disalip Maverick Vinales dan Marc Marquez.

10 Laps To Go, Marc Marquez nampak bermasalah juga kie cakk, ia kini merosot ke posisi sebelas pun begitu dengan Jorge Martin yang kini berada di posisi kesembilan setelah di overtake Jack Miller cakk.

8 Laps To Go, Francesco Bagnaia dan Fabio Di Giannantonio mulai meninggalkan Brad Binder dengan gap 2 detik. Sementara Binder mendapatkan tekanan yang kuat dari Alex Marquez dan Luca Marini untuk memperebutkan podium.

6 Laps To Go, Luca Marini rebut posisi empat dari Alex Marquez. Sementara itu Fabio Di Giannantonio beberapa kali mulai menyerang dan berupaya menyalip Francesco Bagnaia cakkk. Battle segera dimulai kiee.

5 Laps To Go, Luca Marini naik keposisi tiga pasca mengatasi Brad Binder. Tidak lama kemudian Alex Marquez rebut posisi empat dari Brad Binder. Battle kian menarik untuk perebutan posisi ketiga cakkk.

4 Laps To Go, Fabio Di Giannantonio sukses mengatasi Francesco Bagnaia yang nampak mulai kehabisan ban cakk. Lap selanjutnya Bagnaia mencoba membalas Di Giannantonio sayangnya gagal dan melebar. Keduanya hampir wae bersentuhan..

Last Lap, tidak ada perubahan lagi dalam lima besar cakk. Hingga finish Fabio Di Giannantonio keluar sebagai pemenang diikuti Francesco Bagnaia, Luca Marini, Maverick Vinales, Brad Binder, Alex Marquez, Fabio Quartararo, Enea Bastianini, Jack Miller dan Jorge Martin. Yesss….ini jelas kiamat bagi Martin !! (CB iwb)

2023 QATAR MOTOGP, LUSAIL – RACE RESULTS
POS RIDER NAT TEAM TIME/DIFF
1 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP22) 41m 43.654s
2 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP23) +2.734s
3 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) +4.408s
4 Maverick Viñales SPA Aprilia Racing (RS-GP23) +4.488s
5 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) +7.246s
6 Alex Marquez SPA Gresini Ducati (GP22) +7.620s
7 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) +7.828s
8 Enea Bastianini ITA Ducati Lenovo (GP23) +8.239s
9 Jack Miller AUS Red Bull KTM (RC16) +11.509s
10 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP23) +14.819s
11 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +14.964s
12 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP23) +17.431s
13 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP22) +17.807s
14 Joan Mir SPA Repsol Honda (RC213V) +18.673s
15 Augusto Fernandez SPA Tech3 GASGAS (RC16)* +21.455s
16 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +21.474s
17 Raul Fernandez SPA RNF Aprilia (RS-GP22) +22.142s
18 Pol Espargaro SPA Tech3 GASGAS (RC16) +27.194s
19 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +27.740s
Aleix Espargaro SPA Aprilia Racing (RS-GP23) DNF
Iker Lecuona SPA LCR Honda (RC213V) DNF