Iwanbanaran.com – Cakkk…banyak yang menyarankan Marc mundur setelah doi merasakan sakit tulang rusuk hingga sesak nafas ketika menjalani FP1 Assen. Namun Marc ternyata menolak mentah-mentah dengan satu alasan…..apa gerangan ???

Marc menolak disarankan mundur demi kebaikan cederanya. Padahal Marquez lebih lambat 1,422 detik di belakang Marco Bezzecchi (VR46 Ducati) dan hanya 0,235 detik di depan rekan setimnya Iker Lecuona yang melakukan debut keduanya diatas mesin Motogp Repsol Honda. Sementara Takaaki Nakagami menjadi pembalap Honda teratas pada hari Jumat, di posisi ke-14 (+0,872 detik)…..

“ Hari ini di Kualifikasi 1 aku akan mencoba sedikit ngepush agar tidak start di barisan belakang, atau mencoba memulai di barisan kedua…atau mungkin ketiga. Dan selesaikan akhir pekan dengan baik,” seru Marquez. Mengingat rasa sakit fisiknya dan posisinya yang buncit, banyak yang akan bertanya-tanya Marc akan mundur dan baru bergabung di GP Silverstone ?

iklan iwb

“ Tidak….aku akan tetap turun race karena aku tidak membalap [balap] selama satu setengah bulan [akibat cedera ibu jari di Portimao]. Dengan feeling buruk setelah lama nggak membalap ditambah kondisi Sachsenring kemarin….aku butuh membalap akhir pekan ini. Aku membutuhkannya untuk memperkuat mentalku. Aku perlu terus membalap, terus melaju dan tentu saja, ketika kalian mengalami momen sulit, motivasinya tidak ada, tetapi kalian perlu menjaga feeling diatas motor. Kalian harus tetap bekerja dengan cara yang sama dan kemudian percaya untuk mengubah situasi di masa depan. Karena ketika kalian memutuskan dirumah situasinya tidak akan pernah berubah.”..tegas Marc…

Marquez sendiri akan bergabung dengan Nakagami dalam menjalankan sasis dan tes elektronik….

“ Aku dan Nakagami hari ini akan menguji sasis [Kalex dan HRC], besok aku akan memiliki dua motor dengan sasis yang sama dan hanya untuk memahami dan terus berjalan serta merasakan. Kami mencoba elektronik juga. Memang benar level aku akhir pekan ini jauh dari apa yang aku tunjukkan sepanjang tahun. Tapi terkadang kalian harus memahami dan menerimanya kemudian terus berjuang…” tutup Marc. Saluttt euy..(wb)

12 COMMENTS

  1. Siap-siap syukuran ini cakkkk. Keajaiban bisa terulang lagi. Podium pun datang menghampiri.

  2. Awasss….klo besok ninggalin motor rebah tanpa nengok !!! 🪛Cungkil your eyes🪛 !!!

  3. Gillaaa !!! Ga da kenal menyerah sama sekali !!!
    Real Baddass Cupittas Baback Bunddass Gibbas-gibbas Bingitz Euiy Cak 🙏 Beibbich quh

  4. Bastianini keren,itulah cara memberi pelajaran buat penggemar bokong saat kualifikasi.memalukan

Comments are closed.