Iwanbanaran.com – Cakkkk…Hari kedua putaran keenam belas MotoGP Motegi, Jepang berakhir. Marc Marquez Keluar sebagai pole position. Johann Zarco dan Brad Binder melengkapi front row. Yup….ini adalah raihan luar biasa dan bisa pecah telur setelah pole terakhirnya ditahun 2019….

Dua kondisi yang berbeda telah dilalui oleh para pembalap, sesi Free Practice 1 berlangsung kering sedangkan Free Practice 2 full wet. Ini cukup membuat para pembalap bekerja lebih keras lagi karena mereka harus mendapatkan set – up baru di trek basah.

Dalam dua sesi Free Practice, Jack Miller (Ducati Lenovo Team) dan Marc Marquez (Repsol Honda Team) sukses memuncaki posisi pertama. Dan sejauh ini Ducati masih menjadi unggulan karena mereka mampu mengamankan posisi 1-2 baik dalam kondisi kering maupun basah cakkk

iklan iwb

Hari ini sedikit berbeda cakk, karena sesi Free Practice 3 berlangsung dengan waktu sedikit lebih pendek yakni 30 menit dan sesi ini adalah pengganti sesi Free Practice 4. Sayangnya karena kondisi cuaca yang buruk akibat hujan deras, sesi Free Practice 3 resmi dibatalkan. Walahhh…

Sesi langsung berlanjut ke Qualifying 1 cakkk, dimana Para pembalap yang gagal lolos sepuluh besar kombinasi harus memperebutkan dua slot untuk melaju ke Qualifying 2. Sesi ini dimulai pukul 16.10 hingga 16.25 waktu setempat..

Setelah flying lap, Franco Morbidelli langsung memimpin dengan catatan waktu 1 menit 57.368 detik. Disusul Jorge Martin, Johann Zarco, Marco Bezzecchi dan Remy Gardner. Beberapa saat kemudian Jorge Martin naik ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 56.229 detik.

Delapan menit waktu tersisa, lima besar ditempati Jorge Martin, Franco Morbidelli, Alex Marquez, Johann Zarco dan Fabio Di Giannantonio. Selang satu lap Johann Zarco naik ke posisi dua. Beberapa saat kemudian Martin perbaiki catatan waktunya menjadi 1 menit 55.915 detik.

Empat menit waktu tersisa, lima besar ditempati Jorge Martin, Johann Zarco, Marco Bezzecchi, Franco Morbidelli dan Fabio Di Giannantonio. Nampak tidak ada pergantian ban kali ini cakkk, seluruh pembalap langsung geber gass time attack.

Dua menit waktu tersisa, Johann Zarco ambil alih posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 55.300 detik dan Enea Bastianini naik keposisi tiga. Satu menit terakhir, Marco Bezzecchi naik keposisi tiga. Time attack terus berlanjut cakkk.

Hingga finish, Duo Prima Pramac Racing, Johann Zarco dan Jorge Martin lolos Qualifying 2. Zarco mencetak waktu 1 menit 55.300 detik dan Jorge Martin mencetak waktu 1 menit 55.915 detik.

Kemudian sesi final Qualifying 2 tiba kang mas, sebanyak dua belas pembalap bersiap untuk battle dalam perebutan pole position. Sesi dimulai pukul 16.35 hingga 16.50 waktu setempat..

Setelah flying lap, Maverick Vinales Langsung memimpin dengan catatan waktu 1 menit 57.692 detik. Diikui Luca Marini, Aleix Espargaro, Francesco Bagnaia dan Pol Espargaro. Tidak lama kemudian Fabio Quartararo rebut posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 56.326 detik.

Sembilan menit waktu tersisa, Johann Zarco ambil alih posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 56.076 detik. Diikuti Fabio Quartararo, Jack Miller, Brad Binder dan Marc Marquez. Satu lap kemudian Marc Marquez sodok ke posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 55.810 detik. Tidak lama kemudian di gusur langsung oleh Johann Zarco dengan catatan waktu 1 menit 55.774 detik.

Enam menit waktu tersisa, Marc Marquez kembali memimpin dengan catatan waktu 1 menit 55.698 detik diikuti Johann Zarco, Miguel Oliveira, Brad Binder dan Fabio Quartararo. Beberapa pembalap mulai masuk pit untuk mengganti motor alias, latihan flag to flag cakk.

Dua menit waktu tersisa, Marc Marquez masih memimpin disusul Johann Zarco, Jack Miller, Miguel Oliveira dan Jorge Martin. Time attack terus berlanjut cakkk.

Hingga finish, Marc Marquez (Repsol Honda Team) keluar sebagai pole position dengan catatan waktu 1 menit 55.214 detik

Posisi kedua ditempati Johann Zarco (Prima Pramac Racing) dengan catatan waktu 1 menit 55.422 detik.

Posisi ketiga ditempati Brad Binder (Redbull KTK Factory) dengan catatan waktu 1 menit 55.537 detik.

Posisi keempat ditempat Maverick Vinalea (Aprilia Racing) dengan catatan waktu 1 menit 55.620 detik

Melengkapi lima besar adalah Jorge Martin (Prima Pramac Racing) dengan catatan waktu 1 menit 55.686 detik….(CB iwb)

2022 JAPANESE MOTOGP, MOTEGI – FULL QUALIFYING RESULTS
POS RIDER NAT TEAM
1 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
2 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP22)
3 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)
4 Maverick Vi?ales SPA Aprilia Factory (RS-GP)
5 Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP22)
6 Aleix Espargaro SPA Aprilia Factory (RS-GP)
7 Jack Miller AUS Ducati Lenovo (GP22)
8 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16)
9 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1)
10 Luca Marini ITA Mooney VR46 Ducati (GP22)
11 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V)
12 Francesco Bagnaia ITA Ducati Lenovo (GP22)
13 Marco Bezzecchi ITA Mooney VR46 Ducati (GP21)*
14 Franco Morbidelli ITA Monster Yamaha (YZR-M1)
15 Enea Bastianini ITA Gresini Ducati (GP21)
16 Fabio Di Giannantonio ITA Gresini Ducati (GP21)*
17 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)
18 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
19 Tetsuta Nagashima JPN HRC Team (RC213V)
20 Remy Gardner AUS KTM Tech3 (RC16)*
21 Takuya Tsuda JPN Suzuki Ecstar (GSX-RR)
22 Raul Fernandez SPA KTM Tech3 (RC16)*
23 Cal Crutchlow GBR WithU RNF Yamaha (YZR-M1)
24 Darryn Binder RSA WithU RNF Yamaha (YZR-M1)*
25 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)

 

13 COMMENTS

  1. Se engganya yg lg memperebutkan gelar juara sama2 ga front row kcuali alex espargaro…bakaln seru nih

  2. Ediaannn , Siap NgeGass Ready Motegi
    ,……………….Dapet pole posisi
    ,……………….. Raih Podium Siji

Comments are closed.