Iwanbanaran.com – Caakkk… Yamaha dikabarkan tengah menguji teknologi terbaru mereka bernama Electric Power Steering (EPS). Teknologi ini merupakan terobosan baru pada sektor otomotif roda dua mengingat selama ini, kita mengenal teknologi tersebut tersemat pada mobil modern cak. Namun kali ini, Yamaha merilis prototipe EPS yang tersemat di motor dan berfungsi dengan baik khususnya untuk faktor safety. Yamaha mengklaim biker dapat merasakan manfaat dari teknologi ini dalam berbagai kondisi kecepatan dan medan yang dilalui?

Yup, seiring berjalannya waktu teknologi terus berkembang dan untuk sektor otomotif, Yamaha baru saja memperkenalkan teknologi terbarunya dengan nama EPS khusus untuk motor. Teknologi ini dikembangkan Yamaha untuk mempermudah rider saat mengendalikan motornya cak. EPS masih dalam bentuk prototipe dan tergabung dalam bagian Transforming Mobility Initiative Yamaha. Dalam sistem kerjanya, EPS mengandalkan sensor torsi dan teknologi dengan komponen magnet.

Yamaha mengklaim, EPS dapat meningkatkan stabilitas berkendara sehingga mengurangi rasa lelah pada biker yang berkendara. Tidak hanya itu, teknologi ini juga dapat memberikan kenyamanan dan keamanan saat riding. EPS dapat bekerja dalam dua kondisi berbeda cak, kondisi pertama yakni ketika motor berjalan dalam keadaan lambat maka EPS bekerja untuk meringankan stang motor. Lalu kondisi kedua yakni saat motor dalam kecepatan tinggi, maka EPS bekerja untuk menstabilkan stang sehingga biker lebih aman di kondisi tersebut.

iklan iwb

Dalam pengoperasiannya, Atuator EPS akan mengandalkan sensor torsi untuk mengubah sinyal dalam bentuk listrik yang diubah ke gerakan listrik. Dengan begitu, saat motor dalam kecepatan tinggi maka EPS akan mengurangi gerakan yang tidak diperlukan pada setang motor yang dihasilkan dari gerakan motor ketika melewati jalanan kurang rata. Saat ini cak, teknologi EPS sedang dalam tahap pengujian yang dilakukan pada motor balap Yamaha YZ450FM dan YZ250F yang berlaga pada ajang All Japan Motocross Championship. Mengacu pada pengujian tersebut, kedepannya Yamaha akan mengandalkan data dari pengujian untuk diterapkan pada motor produksi. Teknologi EPS diklaim akan diterapkan dalam berbagai jenis motor seperti offroad, sport, cruiser, hingga sport-tourer. Canggih !!…(RA iwb)

 

6 COMMENTS

Comments are closed.