Iwanbanaran.com – Cakkkk…Putaran kesembilan MotoGP Assen, Belanda hari ini memunculkan Fabio Quartararo sebagai pemenang diikuti Maverick Vinales dan Joan Mir. Yup…Fabio Quartararo tak tersentuh, juara dunia 2021 didepan mata ??

Assen, merupakan putaran terakhir diparuh musim pertama 2021. Yupss cakk karena selepas Assen akan ada jeda atau liburan musim panas selama 5 minggu sebelum putaran kesepuluh Redbull Ring, Austria awal bulan Agustus mendatang.

Bicara mengenai akhir pekan balapan Assen ini, kita semua tahu jika dominasi Yamaha sangat mengerikan cakkk dimana Yamaha tampil mendominasi dengan menyapu bersih tempat pertama sejak Free Practice 1 hingga Qualifying. Tentu ini akan membuat para rival berpikir keras bagaimana meruntuhkan kedigdayaan Yamaha hari ini.

iklan iwb

Pabrikan lain juga menunjukkan upayanya dengan terus menempel ketat mereka disepanjang Sesi, seperti Ducati yang berhasil menempatkan diri dalam Front Row hari ini. Sementara itu Suzuki dan Honda juga cukup meningkat disetiap sesi. Tentunya dengan hal tersebut diharapkan Race akan berlangsung ketat dan seru. Gak sabar kiee pakdee..

Lanjut cakkkk…Race dimulai pukul 14.00 waktu setempat dan berlangsung selama 26 Laps. Front Row ditempati Duo Monster Energy Yamaha MotoGP, Maverick Vinales – Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia (Ducati Lenovo Team).

Selepas start, Fabio Quartararo langsung memimpin diikuti Francesco Bagnaia, Takaaki Nakagami, Alex Rina dan Maverick Vinales. Beberapa saat kemudian Francesco Bagnaia ambil alih posisi pertama dan Takaaki Nakagami ikut dalam battle.

25 Laps To Go, Lima besar ditempati Francesco Bagnaia, Fabio Quartararo, Takaaki Nakagami, Maverick Vinales dan Alex Rins. Namun selsang sesaat Alex Rins terlibat kontak dengan Johann Zarco sehingga Turun ke posisi buncit.

24 Laps To Go, Fabio Quartararo cetak fastest lap dengan catatan waktu 1 Menit 33.802 detik. Dan Head to head mereka pertontonkan disepanjang lap ini cakk..

23 Laps To Go, Johann Zarco Cetak fastest lap dengan catatan waktu 1 menit 33.477 detik. Lima besar kini ditempati Francesco Bagnaia, Fabio Quartararo, Takaaki Nakagami, Maverick Vinales dan Johann Zarco.

22 Laps To Go, Marc Marquez yang start dari posisi dua puluh kini telah berada diposisi sepuluh cakk. Sementara itu grup depan masih cukup rapat dimana Joan mulai mengejar lima besar. Fabio Quartararo sukses mengovetake Francesco Bagnaia di last chicane.

21 Laps To Go, Francesco Bagnaia kembali merebut posisi pertama berkat power ducati di straight line jelang tikungan pertama. Tidak lama kemudian Fabio Quartararo naik lagi keposisi pertama.

20 Laps To Go, Lima besar ditempati Fabio Quartararo, Francesco Bagnaia, Takaaki Nakagami, Maverick Vinales dan Johann Zarco. Joan Mir sempat mengovertake Zarco namun dengan sigap Zarco merebut kembali posisi kelima.

19 Laps To Go, Fabio Quartararo cetak fastest lap dengan catatan waktu 1 menit 32.897 detik. Dan beberapa saat kemudian Valentino Rossi dlosor saat mengejar Zona poin Dan gagal melanjutkan balapan. Sementara itu Fabio Quartararo kini meninggalkan Francesco Bagnaia dengan gap lebih dari 1 detik.

17 Laps To Go, Fabio Quartararo kian ngacir dengan gap 2.1 detik dari Francesco Bagnaia. Namun Takaaki Nakagami yang berada diposisi kedua terus menekan Pecco. Sementara Maverick Vinales bergabung untuk perebutan posisi kedua.

16 Laps To Go, Battle terus belanjut. Dan Takaaki Nakagami akhirnya berhasil mengatasi Francesco Bagnaia jelang chicane terakhir. Perebutan posisi kedua makin seru cakk karena ada enam pembalap yang bergabung dengan grup.

15 Laps To Go, Francesco Bagnaia kembali merebut posisi kedua dari Nakagami di straight line. Nakagami enggan menyerah dan terus memberikan perlawanan kepada Pecco

14 Laps To Go, Takaaki Nakagami ambil kembali posisi kedua dari Francesco Bagnaia. Johann Zarco dan Joan Mir kian mendekat dengan Maverick Vinales. Makin ketat kiee cakkk…

13 Laps To Go, Maverick Vinales sodok posisi ketiga dan apesnya Francesco Bagnaia harus menerima hukuman berupa long lap penalty karena track limit. Jian..

12 Laps To Go, Jack Miller dlosor di tikungan ketiga namun ia kembali melanjutkan balapan. Sementara itu lima besar kini ditempati Fabio Quartararo, Maverick Vinales, Johann Zarco, Joan Mir dan Miguel Oliveira.

10 Laps To Go, Fabio Quartararo kian ngacir dengan gap 4.1 detik atas Maverick Vinales. Johann Zarco, Joan Mir dan Miguel Oliveira masih melengkapi lima besar. Sementara itu Marc Marquez kini berada diposisi kesepuluh.

9 Laps To Go, Francesco Bagnaia yang telah menjalani hukumannya kini berada diposisi keenam meski sebelumnya sempat terpental ke posisi sepuluh. Sementara itu, Battle perebutan posisi ketiga masih berlangsung sengit antara Johann Zarco dan Joan Mir

8 Laps To Go, Joan Mir berhasil mengovertake Johann Zarco di sector kedua dan kini Joan Mir mulai mengejar Maverick Vinales. Sementara itu Maverick Vibales juga memangkas gap dengan Fabio Quartararo menjadi 3.3 detik.

6 Laps To Go, GAP Maverick Vinales dengan Fabio Quartararo kini menjadi 3.1 detik. Sementara itu perebutan posisi enam juga menarik antara Francesco Bagnaia, Marc Marquez dan Aleix Espargaro.

5 Laps To Go, Maverick Vinales kembali pangkas gap dengan Fabio Quartararo Menjadi 2.9 detik. Sedangkan battle kembali dimulai antara Joan Mir, Johann Zarco dan Miguel Oliveira untuk posisi ketiga.

3 Laps To Go, Fabio Quartararo mulai mencoba Melarikan diri dari Maverick Vinales. Namun Vinales terus menekan Quartararo dengan menarik ulur gap.

Last Lap, Fabio Quartararo makin aman diposisi pertama dan nampak tidak bisa terkejar lagi oleh Maverick Vinales. Sedangkan battle terus berlanjut untuk perbuatan posisi ketiga dan keenam..

Hingga finish, Fabio Quartararo keluar sebagai pemenang diikuti Maverick Vinales, Joan Mir, Johann Zarco dan Miguel Oliveira. Yang mencengangkan walau start dari posisi ke 20, ternyata Marc Marquez bisa merangsek dan finis di posisi ketujuh di belakang Bagnaia. Untuk memberikan gambaran hasil balap Assen 2021 sampeyan bisa intip di bawah ini. Juara dunia Yamaha didepan mata ? piyeee menurut sampeyan cak? masuk ora kiro-kiro prediksi ini….(CB iwb)

DUTCH MOTOGP, ASSEN – RACE RESULTS

1 Fabio Quartararo FRA Monster Yamaha (YZR-M1) 40m 35.031s
2 Maverick Vi?ales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +2.757s
3 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +5.760s
4 Johann Zarco FRA Pramac Ducati (GP21) +6.130s
5 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM (RC16) +8.402s
6 Francesco Bagnaia ITA Ducati Team (GP21) +10.035s
7 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +10.110s
8 Aleix Espargaro SPA Aprilia Gresini (RS-GP) +10.346s
9 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V) +12.225s
10 Pol Espargaro SPA Repsol Honda (RC213V) +18.565s
11 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +21.372s
12 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16) +21.676s
13 Danilo Petrucci ITA KTM Tech3 (RC16) +27.783s
14 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V) +29.772s
15 Enea Bastianini ITA Avintia Ducati (GP19)* +32.785s
16 Lorenzo Savadori ITA Aprilia Gresini (RS-GP)* +37.573s
17 Garrett Gerloff USA Petronas Yamaha (YZR-M1) +53.213s
18 Luca Marini ITA Sky VR46 Avintia Ducati (GP19)* +66.791s
Iker Lecuona SPA KTM Tech3 (RC16) DNF
Jack Miller AUS Ducati Team (GP21) DNF
Jorge Martin SPA Pramac Ducati (GP21)* DNF
Valentino Rossi ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) DNF

88 COMMENTS

Comments are closed.