Iwanbanaran.com – Cakkk…Hari kedua putaran ke sebelas MotoGP Teruel [Aragon], Spanyol berlanjut dan pada Free Practice 3 ini 3 Yamaha dan 2 Honda tempati lima besar pakdee…..

Hari pertama bisa di simpulkan bahwa Honda tampil sangat baik dengan menempatkan tim Factory dan Satelitnya sebagai yang tercepat dalam Free Practice 1 dan Free Practice 2 cakkk, Mereka yang mulai menemukan set up terbaik nya sejak putaran Aragon 1 pekan lalu berhasil menerapkan dengan baik pada dua sesi di hari pembuka, kemudian pesaing terdekat masih hadir Suzuki dan Yamaha yang juga tampil baik di sepanjang hari pertama.

Nahh…Sesi pembuka hari kedua ini adalah penentuan siapa sajakah yang akan langsung menuju Qualifying 2 dan siapa sajakah yang akan melalui Qualifying 1 terlebih dahulu. Free Practice 3 hari ini dimulai pukul 10.55 hingga 11.40 waktu setempat..

iklan iwb

Seperti biasanya cakkk, waktu yang terpampang dalam display timing saat ini adalah kombinasi dari hari pertama sehingga lima besar diisi Takaaki Nakagami, Maverick Vinales, Cal Crutchlow, Fabio Quartararo dan Joan Mir.

Lima belas menit sesi berlalu, lima besar masih belum ada perubahan. Sementara itu posisi enam hingga sepuluh ditempati Alex Marquez, Alex Rins, Franco Morbidelli, Iker Lecuona dan Aleix Espargaro.

Dua puluh menit waktu tersisa, Fabio Quartararo ambil alih posisi pertama dengan catatan waktu 1 menit 47.401 detik diikuti Takaaki Nakagami, Maverick Vinales, Cal Crutchlow dan Joan Mir. Tiga menit kemudian Joan Mir naik keposisi empat dan tidak berlangsung lama Alex Rins Naik keposisi tiga menggeser Maverick Vinales.

Lima belas menit waktu tersisa, Takaaki Nakagami rebut posisi pertama dari Fabio Quartararo dengan catatan waktu 1 menit 47.392 detik, Alex Rins, Maverick Vinales dan Joan Mir lengkapi lima besar. Dua menit kemudian Danilo Petrucci naik ke posisi enam sedangkan Andrea Dovizioso masih berjuang keras menembus sepuluh besar dan kini ia berada diposisi empat belas.

Sepuluh menit waktu tersisa, Takaaki Nakagami masih memimpin diikuti Fabio Quartararo, Franco Morbidelli, Alex Rins dan Maverick Vinales. Sementara itu sebagain dari rider mulai masuk pit untuk mengganti ban fresh agar saat time attack bisa maksimal cakkk..

Lima menit waktu tersisa, Takaaki Nakagami masih anteng diposisi pertama diikuti Fabio Quartararo, Franco Morbidelli, Maverick Vinales dan Alex Rins. Dua menit kemudian Cal Crutchlow naik keposisi lima menggeser Alex Rins. Satu lap kemudian Alex Rins naik keposisi empat, time attackpun terus berlanjut cakkk…

Hingga finish, Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) keluar sebagai yang tercepat dengan catatan waktu 1 menit 47.333 detik.

Posisi kedua ditempati Takaaki Nakagami (LCR Honda Team) dengan catatan waktu 1 menit 47.392 detik

Posisi ketiga ditempati Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) dengan catatan waktu 1 menit 47.401 detik.

Posisi keempat ditempati Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP) dengan catatan waktu 1 menit 47.473 detik.

Melengkapi lima besar adalah Alex Marquez (Repsol Honda Team) dengan catatan waktu 1 menit 47.546 detik….(Cb for iwb)

TERUEL MOTOGP, ARAGON – FREE PRACTICE (3) RESULTS

1 Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1)
2 Takaaki Nakagami JPN LCR Honda (RC213V)
3 Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1)
4 Maverick Vi?ales SPA Monster Yamaha (YZR-M1)
5 Alex Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)
6 Iker Lecuona SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)
7 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
8 Miguel Oliveira POR Red Bull KTM Tech3 (RC16)
9 Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V)
10 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR)
11 Jack Miller AUS Pramac Ducati (GP20)
12 Aleix Espargaro ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
13 Brad Binder RSA Red Bull KTM Factory (RC16)
14 Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (GP20)
15 Tito Rabat SPA Reale Avintia Ducati (GP19)
16 Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16)
17 Danilo Petrucci ITA Ducati Team (GP20)
18 Francesco Bagnaia ITA Pramac Ducati (GP20)
19 Stefan Bradl GER Repsol Honda (RC213V)
20 Bradley Smith GBR Factory Aprilia Gresini (RS-GP)
21 Johann Zarco FRA Reale Avintia Ducati (GP19)
* Rookie.

27 COMMENTS

    • selow aja pak dhe…. race besok rider nginline ngori bersertifikat mundur alon2 akibat dihantui vitur valve vrothol

  1. Alex markez mampu nyumpel sederetan dedengkot bonyok yg suka mbully..
    1. Darmo (nyeet)
    2. Kuya hokya
    3. Mijon aka pipis aka sadar kampret
    4. ….. Silakan tambah

    ???????

    • Jangan harap muncul bro, komentar” lacknat dan mental kerupuk kaya gitu g bakalan nongol kecuali kalo pabrikannya yg juara.

      • Sama sama lacknat kalian kacung pemuja merek..

        Yamaha menang ,, kacung BH hilang peredaran..
        Honda menang .. kacum beye hilang..

        Sama aja kalian

  2. Berkah dari absennya Marc adalah Alex dan naka mau belajar menaklukkan rcv. Dan ketika rcv bisa ditaklukan maka yg lain jadi seperti pecundang.

  3. Nginline bersertifikat nguamuk cak
    Race minggu
    1.Qua20,M12(juara bareng)
    2.Vr46
    3.Morbo21
    7.Marquz cilik73
    13.john semir
    14.Neng Rina

  4. Hahaha seperti biasa, yamaha balapan hari saptu. Honda Suzuki balapan real hari minggu besok.

Comments are closed.