Iwanbanaran.com – Cakkkk…Test Pra – Musim MotoGP kembali bergulir, kali ini Sirkuit Jerez, Spanyol menjadi tantangan berikutnya bagi para rider guna kembali mempersiapkan segala sesuatu untuk menghadapi musim 2020. Pukul 13.00 Waktu Setempat Trio Yamaha pimpin sesi sementara..

Hanya berselang empat hari saja setelah Test Pra – musim pertama yang berlangsung di Valencia, Spanyol. Seluruh rider dan juga tim bergegas menuju sirkuit Jerez.

Yamaha yang mendominasi pada test Valencia akan melanjutkan menguji Prototype 2020 hari ini lengkap dengan sasis dan Air intake barunya, namun untuk tim satelit mereka masih belum mendapatkan pembaruan mesin. Mereka hanya memperoleh update berupa beberapa part.

iklan iwb

Sementara Honda, juga sama layaknya Yamaha. Melalui Marc Marquez (Repsol Honda Team) dan Cal Crutchlow (LCR Honda Team) akan kembali memantabkan Prototype 2020 dengan paket pembaruan lainnya dan untuk Alex Marquez (Repsol Honda Team) ia sudah berada dalam satu garasi bersama sang kakak dalam test hari ini setelah di Valencia lalu ia bergabung dengan LCR Honda.

Sedangkan dari kubu Ducati, Salain bekerja pada Prototype 2020. Mereka terus berupaya mendapatkan Feeling terbaiknya terhadap sasis baru yang dikhususkan untuk mengatasi masalah mereka ketika berada ditengah tikungan dan Jack Miller (Pramac Ducati Team) kembali melanjutkan tugasnya seperti Test Valencia yaitu membantu duo Factory Ducati dalam pengembangan mesin 2020.

Sementara itu Dari kubu Suzuki Ecstar Team turun dengan tiga rider dimana Sylvain Guintoli akan mendampingi Joan Mir dan Alex Rins sepanjang hari pertama ini, mereka tetap bekerja pada Prototype 2020 dan juga Sasis baru.

Kemudian untuk KTM juga sama layaknya pabrikan lain cakkk, mereka fokus menguji Prototype 2020 dan juga Sasis baru dengan kombinasi DeltaBox dan Tubular hasil racikan dari Dani Pedrosa.

Sedangkan yang terakhir ialah Aprilia, mereka adalah satu satunya pabrikan yang belum menghadirkan Prototype barunya namun Aprilia tetap bekerja pada Elektronik guna menyiapkan set up yang tepat untuk diaplikasikan pada Prototype 2020. Kabarnya pada test Sepang nanti prototype mereka baru muncul.

Dalam test yang dimulai pukul 10.00 Tersebut..

Satu jam pertama hanya 10 Rider yang turun track dikarenakan temperatur cukul rendah dan dingin di pagi Hari. Pol Espargaro Mengunci posisi pertama dengan catatan waktu 1 Menit 38.672 Detik diikuti Joan Mir, Maverick Vinales, Aleix Espargaro, Marc Marquez, Sylvain Guintoli, Brad Binder, Iker Lecuona, Alex Rins dan Michele Pirro menutup sepuluh besar.

Setelah itu 11 Rider lainnya bergabung dalam track termasuk Eric Granado yang diberi Avintia kesempatan khusus menunggangi Desmosedici GP18 dan untuk sementara waktu menggantikan posisi Karel Abraham pasca pemecatannya dua hari yang lalu. Avintia memberi kesempatan Granado karena ia mampu persembahkan kemenangan untuk Avintia dikelas MotoE pada seri pamungkas Valencia pekan lalu.

Pukul 12.00 Waktu Setempat ditutup dengan Maverick Vinales berada diposisi puncak dengan catatan waktu 1 Menit 37.927 Detik. Diikuti Fabio Quartararo, Joan Mir, Marc Marquez, Andrea Dovizioso, Pol Espargaro, Alex Rins, Franco Morbidelli, Cal Crutchlow dan Danilo Petrucci melengkapi sepuluh besar.

Pukul 13.00 yang bertepatan dengan istirahat jam makan siang para rider, hanya ada beberapa perubahan dalam sepuluh besar. Maverick Vinales masih memimpin sesi dengan catatan waktu 1 Menit 37.187 Detik ia improve sekitar 0.8 Detik dibandingkan sesi sebelumnya. Disusul Fabio Quartararo, Franco Morbidelli, Marc Marquez, Alex Rins, Pol Espargaro, Andrea Dovizioso, Joan Mir, Aleix Espargaro dan Cal Crutchlow menutup sepuluh besar. Hasil ini sedikit bergeser pada jam 3 dimana Suzuki merangsek keposisi 3-4 dan Alex turun diposisi 17. Berikut hasil lengkap tes Pra Musim Jerez….(Cc for iwb)

Full Result Jerez Test (13.00 PM)..
1 = Maverick Vi?ales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) 1’37.187s 30/34
2 = Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.700s 26/27
3 ^5 Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +1.029s 28/30
4 = Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +1.040s 22/32
5 ^2 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +1.052s 23/28
6 = Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16) +1.161s 21/29
7 ?2 Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici) +1.335s 16/23
8 ?5 Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +1.361s 21/25
9 ^2 Aleix Espargaro ITA Aprilia Gresini (RS-GP) +1.468s 26/28
10 ?1 Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) +1.730s 5/25
11 ?1 Danilo Petrucci ITA Ducati Team (Desmosedici) +1.735s 10/20
12 = Jack Miller AUS Pramac Ducati (Desmosedici) +1.763s 19/19
13 ^4 Andrea Iannone ITA Aprilia Gresini (RS-GP) +1.821s 8/20
14 ?1 Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +1.880s 16/23
15 ^3 Alex Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)* +2.317s 28/33
16 ?2 Sylvain Guintoli FRA Suzuki Test Rider (GSX-RR) +2.323s 8/27
17 ?2 Michele Pirro ITA Ducati Test Rider (Desmosedici) +2.465s 8/18
18 ^2 Brad Binder RSA Red Bull KTM Factory (RC16)* +2.888s 26/33
19 ?3 Bradley Smith GBR Aprilia Test Rider (RS-GP) +3.010s 18/27
20 ?1 Iker Lecuona SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)* +3.712s 24/26
21 NA Tito Rabat SPA Reale Avintia (Desmosedici) +3.810s 9/11
22 ?1 Eric Granado BRA Reale Avintia (Desmosedici) +5.869s 18/18

Hasil Tes jam 3
JEREZ MOTOGP TEST TIMES – MONDAY (3PM)

1 = Maverick Vi?ales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) 1m 37.187s 30/45
2 = Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.700s 26/51
3 = Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.825s 34/40
4 = Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.902s 51/56
5 = Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.930s 61/61
6 = Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) +1.040s 22/48
7 = Pol Espargaro SPA Red Bull KTM (RC16) +1.161s 21/47
8 = Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici) +1.287s 29/43
9 = Jack Miller AUS Pramac Ducati (Desmosedici) +1.305s 30/38
10 = Aleix Espargaro ITA Aprilia Gresini (RS-GP) +1.313s 32/42
11 = Danilo Petrucci ITA Ducati Team (Desmosedici) +1.335s 25/36
12 = Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) +1.503s 42/43
13 = Andrea Iannone ITA Aprilia Gresini (RS-GP) +1.564s 42/44
14 = Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +1.597s 27/38
15 ^2 Sylvain Guintoli FRA Suzuki Test Rider (GSX-RR) +1.961s 31/41
16 ?1 Tito Rabat SPA Reale Avintia (Desmosedici) +2.273s 24/27
17 ?1 Alex Marquez SPA Repsol Honda (RC213V)* +2.317s 28/52
18 = Michele Pirro ITA Ducati Test Rider (Desmosedici) +2.465s 8/27
19 ^2 Bradley Smith GBR Aprilia Test Rider (RS-GP) +2.572s 43/46
20 ?1 Iker Lecuona SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)* +2.746s 33/37
21 ?1 Brad Binder RSA Red Bull KTM (RC16)* +2.793s 49/55
22 = Eric Granado BRA Reale Avintia (Desmosedici) +5.869s 18/21

19 COMMENTS

    • Mungkin KTM pakai sasis teralis tapi pakai pipa kotak kombinasi pipa bulat, cerdas.

      Btw buat meningkatkan kekakuan di sasis teralis sebenernya lebih gampang ketimbang sasis aluminium twin spar.

      Yaitu tinggal nambah pipa-pipa teralisnya atau ya itu ganti model pipa bulat ke pipa kotak atau kombinasi pipa kotak plus pipa bulat. Lebih fleksibel & cost saving sih menurut ane IMHO.

  1. Smoga ada info topspeed cak,meski dsini gak bs tahu batas topspeed. Setidaknya ini sirkuit yg mewakili semua sirkuit eropa. Yamaha mgkn sering bagus di tes namun jika ada 3-pembalap yg bagus dan topspeed mendekati Honda ducati. Wah brarti yamaha makin kuat beneran.

  2. Gelar juara dunia hanya berumur berapa hari ya, langsung disibukkan dengan persiapan kompetisi berebut gelar juara dunia tahun selanjutnya

  3. sesuai imajinasi ane cak…. frame tubularnya si KTM itu perlu dibikin kotak supaya dapet rigiditas delta box tapi nggak meninggalkan idealisme tubularnya KTM. wkwkw… alhamdulillah sesuai…

    bayangin kayak rangka Honda VTR tapi tubularnya berpenampang kotak atau persegi panjang.

Comments are closed.