Iwanbanaran.com – Cakkkk…Hari kedua test Pra – Musim MotoGP Valencia, Spanyol berlanjut. Sesi awal dikuasai Marc Marquez ditempel Ketat Pol Espargaro dan Franco Morbidelli, 3 Pabrikan berbeda tempati tiga besar….

Empat pabrikan telah meluncurkan Prototype 2020 diantaranya Honda, Ducati, Yamaha dan KTM. Sementara itu Suzuki masih menggunakan Mesin yang sama alias Versi 2019 tentunya dengan beberapa perbaikan di area tertentu, GSX-RR tidak berfokus menguji part baru dan mereka lebih memilih fokus sepenuhnya pada mesin yang akan digunakan musim depan. Sedangkan Aprilia juga belum nampak RS-GP Versi 2020nya, Aprilia menghabiskan waktunya untuk memperbaiki kinerja motor dan Elektronik.

Pembaruan lainnya seperti Sasis juga hadir di kubu Honda, Ducati, Yamaha dan KTM. Disisi lain Fabio Quartararo (Petronas Yamaha SRT) yang keluar sebagai yang tercepat pada hari pertama akhirnya mendapatkan kesempatan mencoba Swing Arm carbon untuk yang pertama kali dan ia dapatkan Update lainnya seperti Aero Fairing….

iklan iwb

Nahh…Tentunya masih banyak updatean yang difasilitasi masing masing pabrikan terhadap ridernya pakdee, namun hari ini semua dikejutkan dengan dua part misterius dari Aprilia dan Ducati mereka menghadirkan part yang menyatu dengan Swingarm namun dengan bentuk yang berbeda, semacam sensor tapi belum diketahui jelas fungsi sebenarnya cak…

Oke lanjut test hari kedua yang dimulai pukul 10.00 Waktu setempat…

Seperti Biasa dinginnya temperatur track membuat rider bertahan dalam pit sembari menunggu temperatur yang stabil, sampai lima menit jelang satu jam pertama Stefan Bradl adalah rider pertama yang turun ke track namun sayang hanya beberapa saat pasca exit dari pit RC213V miliknya mogok, beberapa saat kemudian Pol Espargaro turun dengan Prototype versi 2020 dengan balutan livery hitam diikuti Iker Lecuona dan Brad Binder.

Waktu test tersisa 5 Jam 44 Menit..

Brad Binder memimpin sementara dengan catatan waktu 1 Menit 33.732 Detik disusul Iker lecuona dan Pol Espargaro. Tiga menit kemudian Iker Lecona ambil alih posisi pertama dengan catatan waktu 1 Menit 32.762 Detik. Kemudian Marc Marquez, Joan Mir turun bergabung ke Track. Tujuh menit kemudian Marc Marquez sodok keposisi pertama dengan catatan waktu 1 Menit 31.193 Detik disusul Pol Espargaro, Iker Lecuona, Joan Mir dan Brad Binder.

Dua menit Kemudian Marquez pertajam catatan waktunya menjadi 1 Menit 30.950 Detik. Jack, Miller, Stefan Bradl, Aleix Espargaro, Michele Pirro, Alex Rins, Fabio Quartararo dan Cal Crutchlow menyusul turun track. Selang beberapa saat Marquez kembali improve dengan catatan waktu 1 Menit 30.950 Detik disusul Maverick Vinales, Joan Mir, Alex Rins dan Jack Miller.

10 Menit akhir Jelang pukul 12.00 Waktu Setempat Terpampang dalam timing sudah ada 21 Rider yang telah mencatatkan waktu. Sementara itu Morbidelli gusur posisi puncak dari Marc Marquez dengan catatan waktu 1 Menit 30.803 Detik Disusul Maverick Vinales, Joan Mir dan Alex Rins.

Waktu Tersisa 4 Jam 50 Menit

Franco Morbidelli masih anteng diposisi pertama diikuti Fabio Quartararo, Marc Marquez, Maverick Vinales dan Joan Mir. Sementara posisi enam hingga sepuluh diisi Andrea Dovizioso, Alex Rins, Jack Miller, Iker Lecuona dan Cal Crutchlow. Lima menit kemudian Joan Mir naik keposisi dua menggeser Fabio Quartararo. Dua puluh menit kemudian Pol Espargaro naik keposisi pertama dengan catatan waktu 1 Menit 30.685 Detik menggusur Franco Morbidelli. Lima besar dilengkapi Joan Mir, Marc Marquez dan Fabio Quartararo. Dua menit kemudian Marc Marquez rebut kembali posisi pertama dengan catatan waktu 1 Menit 30.664 Detik.

Waktu Test tersisa 4 Jam 26 Menit.

Motor Andrea Iannone ngebul dan terbakar sehingga Redflag berkibar. Sampai dua puluh menit kedepan. Dan lima besarpun tidak ada perubahan sampai pukul 13.00 Waktu Setempat.

Marc Marquez (Repsol Honda Team) sementara memimpin dengan catatan waktu 1 Menit 30.664 Detik

Posisi kedua ditempati Pol Espargaro (Redbull KTM Factory Team) dengan gap +0.021 Detik.

Posisi ketiga ditempati Franco Morbidelli (Petronas Yamaha SRT) dengan gap +0.139 Detik.

Posisi empat ditempati Joan Mir (Suzuki Ecstar Team) dengan gap +0.150 Detik

Melengkapi lima besar adalah Fabio Quartararo dengan gap +0.274 Detik…(Cc for iwb)

Full Result 13.00 PM !
1 ^1 Marc Marquez SPA Repsol Honda (RC213V) 1m 30.664s
2 ^11 Pol Espargaro SPA Red Bull KTM Factory (RC16) +0.021s
3 ?2 Franco Morbidelli ITA Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.139s
4 = Joan Mir SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.150s
5 ^3 Fabio Quartararo FRA Petronas Yamaha (YZR-M1) +0.274s
6 ?3 Maverick Vinales SPA Monster Yamaha (YZR-M1) +0.372s
7 ?2 Andrea Dovizioso ITA Ducati Team (Desmosedici) +0.549s
8 ?2 Alex Rins SPA Suzuki Ecstar (GSX-RR) +0.579s
9 ?2 Jack Miller AUS Pramac Ducati (Desmosedici) +0.838s
10 ?1 Iker Lecuona SPA Red Bull KTM Tech3 (RC16)* +0.851s
11 ^1 Dani Pedrosa SPA KTM Test Rider (RC16) +0.949s
12 ?2 Cal Crutchlow GBR LCR Honda (RC213V) +0.992s
13 ?2 Aleix Espargaro SPA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +1.046s
14 ^3 Valentino Rossi ITA Monster Yamaha (YZR-M1) +1.259s
15 ^7 Michele Pirro ITA Ducati Test Rider (Desmosedici) +1.430s
16 ?2 Stefan Bradl GER Honda Test Rider (RC213V) +1.446s
17 ?2 Tito Rabat SPA Reale Avintia (Desmosedici) +1.495s
18 ^3 Brad Binder RSA Red Bull KTM Factory (RC16)* +1.969s
19 ?3 Bradley Smith GBR Aprilia Test Rider (RS-GP) +1.993s
20 = Karel Abraham CZE Reale Avintia (Desmosedici) +2.045s
21 ?2 Andrea Iannone ITA Factory Aprilia Gresini (RS-GP) +2.273s
22 ?4 Alex Marquez SPA LCR Honda (RC213V)* +2.303s

28 COMMENTS

      • M1 pada test kemarin dan hari ini menunjukan performa yang cukup impresif. Bahkan beberapa rider menempatkan di posisi atas. Hal itu berbanding terbalik dengan RCV yang hanya Marc yang ada di atas, sedangkan Alex berada terbawah. Itu adalah salah satu bukti bahwa hanya Marc yang bisa mengendalikan itu (motor RCV). Sedangkan Alex 3 kali test berturut-turut berada diposisi terbawah.
        Menurut kalimat diatas, ada satu hal yang tidak bisa dibantah, yaitu M1 akan mendominasi total di kejuaraan tahun depan. Sedangkan RCV hanya dikendalikan oleh satu orang saja.

    • jangan sampainkasusnya kayak kedatangan cbr25rr..mau diospek kata mvak dgarmonyong..ga taunya twrbbalik..bisa jadi..M1 hebat di tes t api di race habitnya keliat an lagi..jadi ampazz..optimis boleh..tapi liat statistik dulu..oti namanya pintarrr..bukan dipintar2in

    • Bisa iya, bisa tidak..karena tes ini gak semua tentang mesin bro ?
      Tapi kalau emang sering dg posisi ginian..alamat ancaman berat bagi Y ?

  1. Wow…ktm rc16 cuma berjarak +0.021s dr yg tercepat juara dunia 8x dg rcv-nya.
    Pertanda polesan dp26 sudah mulai membuahkan hasil kah??!

  2. Hasil test hari 1 yg menempatkan 3 pembalap yamaha di depan koq gak ada artikel nya Le….
    Pie tohh… bikin artikel koq loncat2, kagak lengkap… di warung kang taufik hasil day 1 jelas artikelnya. Ediannnnnnn………

    • Ya udah..gua tulisin deh :
      Day 1 Y meraih 3 Podium tes Valencia ?
      Selamat….juara dunia tinggal selangkah lagi

  3. Di hari2 test, para jambaners muncul dgn komen2 tololnya.. berasa juara.
    Pas race dengan sembahan yg hanya bisa nikmati kentut honda, kembali lagi mereka ke jamban demi menghindari bully.
    Wkwkwkwkwk..

  4. para f by semuanya terkena pemyakit lupa menhaun..ingat ya..rossi juara dunia, 9x..10 tahun zonk..ingat?

Comments are closed.