Iwanbanaran.com – Cakkk…Hari kedua Putaran Ketujuh belas MotoGP Phillip Island, Australia berakhir. Qualifiying Dibatalkan karna Kondisi Cuaca yang membahayakan..
Yamaha terus tunjukkan progres terbaiknya lewat Maverick Vinales (Monster Energy Yamaha MotoGP) sejak Free Practice Pertama kemarin. Dominasinya berlanjut hingga dua sesi selanjutnya. Bahkan dalam kondisi Tricky seperti Free Practice 3 dipagi hari ini ia masih bisa keluar sebagai yang tercepat. Tidak ketinggalan cakkkk, Juara bertahan Marc Marquez (Repsol Honda Team) juga konsisten mengikuti ritme dari Yamaha. Jika kita pantau sejak hari pertama selalu muncul tiga pabrikan berbeda dalam tiga besar setiap sesinya, Ducati yang notabenya tidak diunggulkan disini ternyata mampu tempel barisan depan lewat Andrea Dovizioso (Mission Winnow Ducati Team) dan juga Local Hero, Jack Miller (Pramac Racing Team).
Sebelum Qualifiying berlangsung, Sesi Pra-Qualifiying akan ditempuh semua rider terlebih dahulu, yupss cakk Free Practice 4 lebih tepatnya. Yang dimulai pukul 14.45 Hingga 15.15 Waktu Setempat..
Setelah Flying Lap Jack Miller langsung memimpin dengan catatan waktu 1 Menit 34.009 Detik diikuti Marc Marquez, Pol Espargaro, Valentino Rossi da Alex Rins. Dua menit kemudian Maverick Vinales ambil alih posisi pertama dengan catatan waktu 1 Menit 33.953 Detik. Selang satu Lap Marc Marquez ambil alih posisi pertama dengan catatan waktu 1 Menit 32.077 Detik disusul Alex Rins, Pol Espargaro, Johann Zarco dan Jack Miller.
Dua puluh dua menit waktu tersisa Marc Marquez pertajam catatan waktunya menjadi 1 Menit 31.312 Detik. Diikuti Maverick Vinales, Alex Rins, Pol Espargaro dan Franco Morbidelli. Sementara itu Miguel Oliveira dlosorr diturn 1, sepertinya parah cakk karna tersorot kamera tidak bisa berdiri. Dha menit kemudian Franco Morbidelli naik keposisi empat menggeser Pol Espargaro. Satu Lap kemudian Marc Marquez pertajam catatan waktunya menjadi 1 Menit 31.185 Detik. Dan Pol Espargaro naik keposisi tiga menggeser Alex Rins.
LIVE ? #MotoGP FP4 red flagged ? due to track conditions. Updates ?? https://t.co/WITnN05FkS #AustralianGP https://t.co/iCqrozlllb
? MotoGP? ?? (@MotoGP) October 26, 2019
Lima belas menit waktu tersisa lima besar ditempati Marc Marquez, Maverick Vinales, Pol Espargaro, Alex Rins dan Franco Morbidelli. Sementara itu Johann Zarco alami peningkatan dan sejauh ini ia berada diposisi enam sebagai rider terbaik kedua Honda. Kemudian Redflag kembali berkibar karna kondisi track yang membahayakan lantaran angin terus bertiup dengan kencang.
Sesipun dihentikan untuk sementara waktu dan Seluruh rider diundang FIM Untuk menghadiri Rapat demi membahas perihal kondisi Phillip Island yang ekstrim ini cakkk..
Setelah menjalani Rapat lebih dari 30 Menit dan hampir semua rider menyadari akan bahayanya Sirkuit Phillip Island yang berangin kencang hari ini, akhirnya FIM dan Race Direction memutuskan untuk membatalkan Free Practice 4 serta Qualifiying yang awalnya dijadwalkan hari ini. Memang sangat membahayakan cakkk, mengingat salah satu korban dari kencangnya angin tersebut adalah Miguel Oliveira. Kabarnya kecepatan angin hari ini mencapai lebih dari 30Km/h edann tenan rekk.
Sementara itu Kondisi Phillip Island akan ditinjau ulang besok pagi dan jika kondisinya lebih baik dari hari ini maka Qualifiying 1 dan 2 akan dijalankan sebelum race….(Cc for iwb)
Zarco josss
Pertamini
Hurrreeeee
Lumayan juga, pasti bisa dijadikan suksesornya crutclaw klw seumpamanya cal milih resign di 2021 nnt….!!!
Vinalez ngejar penthil ban bmw award ?
Ada nMax bikinan pulogadung. Bangga bro
Selama masih ada Pol di depannya akan terlihat seperti apa hasil racenya
testtt testtt testtt
Pedrosa urutan berapa kang,,,,,??
Si engkezz makin tenggelam ekekekeke
Mantepp.. semoga pemenangnya markes.. aamiinn
Pernah kesana sekali, lokasinya sangat jauh dari melbourne 5 jam an, lokasi terpencil pinggir pantai, angin memang kencang, dekat dengan pinguin parade.. Kalo disini mungkin hampir sama dengan mandalika..