Iwanbanaran.com – Cakkk…Resmi Brad Binder (Redbull KTM Ajo Team) Naik kelas Menggantikan Hafizh Syahrin (Redbull KTM Tech3 Team) mulai musim depan. Sementara itu Syahrin akan memikirkan Opsi lain dengan Turun kelas menuju Moto2 dimana Beberapa tim berminat dengan Jasanya…..

Rumor berhembus dalam beberapa minggu terakhir ini jika Brad Binder akan naik kelas menuju MotoGP. Seiring dengan Penampilan Hafizh Syahrin yang tidak kunjung membaik hingga seri kesembilan Sachsenring, Jerman membuat Tech3 mengambil opsi Lain dengan menggaet Rookie yang belakangan ini mulai menunjukkan Progres terbaiknya dikelas Moto2, Yups Brad Binder dipercayai Harve Poncharal untuk mendampingi Miguel Oliveira musim depan….

Juara Dunia Moto3 2016 yang kini berusia 23 tahun tersebut akan menunggangi RC16 dan membantu pengembangan KTM dengan harapan bisa mengimbangi beberapa tim Satelit lainnya. Sempat meredup diawal Musim karena peralihan Era Pemasok Mesin Dari Honda Menuju Triumph sedikit membuat Binder kesulitan beradaptasi. Namun secara perlahan ia berhasil bangkit dan mampu bertengger di Podium dalam beberapa seri terakhir. Sejauh ini Binder telah mengoleksi 3 Kemenangan dan 8 Podium sejak debutnya di Moto2 2017 Silam.

iklan iwb

Binder mengungkapkan Kegembiraannya atas Kesempatan emas tersebut dan sangat berterima atas Kepercayaan yang diberikan Pihak KTM kepadanya..

Luar biasa memiliki kesempatan ini. Aku ingin mengucapkan ‘terima kasih’ kepada KTM, Red Bull KTM Tech3, manajerku dan keluargaku karena telah membantu ku hingga ke kelas utama. Itu adalah perasaan yang luar biasa dan mimpi telah menjadi kenyataan. Ketika tumbuh dewasa maka inilah yang Target yang dituju, untuk berada di kelas MotoGP dengan motor terbaik dan pembalap terbaik di dunia.” Tukas Binder…

Direktur KTM Pit Beirer juga ungkapkan beberapa Alasan terkait perekrutan Proyek pembalap muda ini cakk..

?Untuk bisa mengontrak Brad Binder guna proyek MotoGP bersama kami adalah saat yang menyenangkan karena ia telah bersama kami selama lima tahun dan ia merupakan salah satu juara dunia. Kami memiliki kisah dan koneksi yang kuat dan kami sangat senang hal itu akan berlanjut. Jelas kami semua memiliki tantangan besar untuk kedepannya dan kami bertanggung jawab untuknya dapat mempertahankan jalan baik yang kami miliki bersama. Kami juga menyukai kenyataan bahwa Brad memiliki gaya balap yang khas, ini yang memungkinkannya untuk mempush Motor RC16 dan memproyeksikannya secara maksimal. Kami merasa bahwa ia ‘cocok’ dengan kami, dan kami tidak sabar untuk melihat bagaimana ia menunggangi Motor MotoGP. ” Ujar Pit..

Manager Tim Redbull KTM Tech3, Harve Poncharal juga menambahkan jika Binder sudah mulai diikuti Sejak ia masuk Ajang Redbull Rookies Cup dan Harve yakin akan Duet pembalap muda mereka tahun depan…

?Brad adalah rider yang telah kuikuti sejak ia bergabung dengan kejuaraan di Redbull Rookies dan kemudian di Moto3. Aku pikir memiliki line-up Miguel Oliveira dan Brad Binder bersatu kembali dengan kami tahun depan, akan menjadi tim yang kuat karena kupikir akan ada hubungan yang hebat antaranya dan Miguel. Bersama dengan Red Bull, KTM dan Tech3 tidak pernah ada keraguan bahwa ini adalah line-up yang ingin kami miliki.

” Aku ingin mengucapkan terima kasih kepada KTM untuk investasi mereka, dan aku ingin berterima kasih kepada Red Bull atas dukungan mereka. Aku ingin memberikan sambutan hangat yang sangat besar kepada Brad dan mengatakan kepadanya bahwa kami akan mengikutinya lebih dekat selama paruh musim kedua Moto2. Aku yakin ia akan memenangkan beberapa race, dan mungkin berjuang untuk gelar. Kami siap untuk bekerja dengannya di tes Valencia nanti.” Tutup Poncharal..

Last…Brad Binder akan menjadi Afrika Selatan pertama yang masuk Line Up dalam Kelas Premier sejak terakhir Kork Ballington, Jon Ekerold dan Brett Hudson yang lebih dulu masuk Line Up pada tahun 1980an. Hingga berita ini diturunkan dikabarkan Hafizh Syahrin yang posisinya digeser Binder diisukan akan turun kelas diajang Moto2. Namun belum ada konfirmasi resmi perihal isu ini, kita tunggu saja…(Cc for iwb)

27 COMMENTS

    • Dimas Ekky always ready. Dengan kearifan lokalnya menghentak dunia. Maju terus pantang mundur Dim…..

  1. Ktm ini berarti masuk parbrikan gatau diri ya..

    Motornya nya sama sekali ga kompetitif padahal udh bacot dan dana jorjoran, pembalap nya udah berani buang umur dengan gambling masuk pabrikan anak bawang gini.. Liat tu Zarco ampe nyesel mampus masuo ktm

    Terus ktm berani buang orang gitu aja ? Hahaha ga pantes dapat respect, pembalap apes aja yg mau kesini

  2. fakta !!! pembalap yang biasa pake motor inline ( nyaman ) ganti pake motor v ( agresif ) mesti kedodoran, sebaliknya dari yang agresif ganti yang nyaman hasilnya lebih baik walau gak maksimal.
    contoh :
    Rossi, dari yamyam ke ducduc. sampe2 bilang motornya gak bisa belok.
    Lorenzo, dari yamyam ke ducduc. butuh 2 tahun untuk penaklukan.
    Syahrin, dari yamyam ke ktm. menurun.
    Zarco, dari yamyam ke ktm. kojel2.
    Morbidelli, dari honhon ke yamyam. lebih baik posisinya.
    Inline rider = pembalap nyaman
    V rider = pembalap penakluk

    • Kuasa hukum 02 ajukan PK ke Makamah Agung tanpa sepengetahuan Prabowo sandi. Sama saja prabowo dilangkahi. Karena gak punya wibawa. Sejak sarumpaet memang aneh aneh kelakuan pendukung 02. Prabowo mah orang baik. Belum saksi bohong di sidang MK. Trus ktp ps. Lagian ngeri lihat fpi. Takut gitu. Hiiiiiii?. Ngerriiiiii??..

    • @Jiban. Kalo jaman rossi dari honhon ke yamyam itu beda. tuh burgess di boyong. bahkan furusawa jadi dapet masukan ilmu “curian” dari honhon buat mudahin m1.
      Lagian kemenangan rossi jaman itu karena emang gak ada rival yg pernah jurdun kecuali criville yg emang dah menurun. doohan pensiun. selain itu cuman rival2 veteran yang belum pernah juara dunia ( gibernau, barros, checa, biaggi, tohru ukawa, dsb ). jadinya dia mudah jurdun berkali2

  3. Ah ktm… Lu cocoknya maen di balapan Tanah lahh…
    Zarco karir hancur sejak di kateem…
    Org malay pun sebelum ketem gk separah ini…

    Ktm rasa motor indihe…

    • Hmm.. Bukannya mereka udah tekun balapan aspal dari 2003 yah ?
      Di tanah juga sekarang Honda rajanya
      Hmmm…

  4. Hapis sahrini masuk motogp bukan krn skillnya mumpuni. Sok sok-an mbalap di kelas para raja

  5. “HALAH…. Paling Syahrin terjun Ke SRT Moto2 Percaya deh”
    Tutur kang sayur kemarin malem

  6. Tukeran aja antara brad ama syahrin. Ato gak syahrin masukin ke ktm tech 3, marco besekan masukin ktm factory.

Comments are closed.