Iwanbanaran.com – Ediann cak…asli dibikin garuk-garuk alis tenan IWB. Lha piye..produk dalam status masih rahasia karena statusnya under tes, namun justru video reviewnya sudah tersebar diseantero jagad maya. Siapa lagi kalau bukan calon dua adventure Suzuki berlabel DR150. Dan berkat video ini pula bisa kita pastikan blok mesin sudah berubah. Maksude?

Sebuah video yang berhasil membeberkan secara gamblang sosok motor misterius yang diduga sebagai Suzuki DR150 bocor ke seluruh media sosial. Motor yang statusnya masih under test dan seharusnya memang dirahasiakan tersebut kini justru sudah di review singkat mengenai detail body. Walaupun pada artikel sebelumnya kita sudah membedah tuntas basis yang akan digunakan yakni Haoujue NK150, namun tetap menarik untuk mengetahui akan seperti apa pada versi Indonesia. Dan video Ini akhirnya memberikan pencerahan yang cukup berguna cak…

Beda dengan Haoujue, yang pertama kita akan menemukan adanya dudukan plat nomor di bagian depan. Sebagai negara yang mewajibkan pemasangan plat nomor di depan ternyata Suzuki memilih memasang pada bagian jidat atau atas headlamp. Tindakan yang tidak bisa dihindari karena kita tahu tidak ada space untuk mencangkokkan plat nomor di bawah dagu headlamp. Mepet dengan fender cak. Yahhh… jadinya memang akan sedikit mencederai bentuk muka yang seharusnya clean atau bersih….

iklan iwb

Kemudian kita juga akan menemukan ternyata blok mesin sudah berubah dengan label “Suzuki”. Pada bagian crankcase bagian sebelah kanan terekspos dengan jelas. Yang menarik di bagian buntut belakang tempat panier kita akan menemukan tulisan berwarna putih dengan coretan 3 huruf yaitu “MKT”. Ini artinya motor sepertinya milik divisi marketing Suzuki yang seharusnya dites secara sembunyi-sembunyi. Jadi secara pribadi IWB sendiri juga cukup terkejut bagaimana motor yang belum di launching bisa bocor secara gamblang. Bahkan tidak hanya gambar namun sudah video review. Wediannn tenann rekkk…

Last…. Suzuki DR150 memiliki potensi besar dibandrol dibawah 30 juta. Walaupun banyak yang melakukan kalkulasi berdasarkan patokan NJKB, namun dari kacamata IWB Suzuki tidak akan gegabah mematok di angka tiga puluh ke atas karena sama saja dengan bunuh diri. Dari opini pribadi motor ini sangat ideal jika Suzuki bisa mematok di angka maksimal 27 Juta. Dan akan lebih baik lagi Jika mereka bisa menekan pada kisaran 24 hingga 26 juta. So… bocoran video review Suzuki DR150? Intip saja sekilas sosoknya pada video di bawah ini. Piye cak….tertarik ora kiii? (Iwb)

 

View this post on Instagram

 

Suzuki DR150 video Leaked PART 2, jok lebarrrr khas motor adventure? #suzukidr150

A post shared by IwanBanaran (@iwanbanaranblog) on

23 COMMENTS

  1. Mantab Suzuki Djiwa Gandhozzz euiyy cakkk
    Tinggal nunggu vanvan200 dilokalin rekk

  2. Yg gk enak di lihat cuma,,, headlamp nya saja, aura headlamp nya mirip selera org Tiongkok sana.
    Vanvan 200 kapan di lokalin suzuki… Banyak kepincut org indo, dari tiger ,megapro, scorpio, byson sampai pulsar pun di modif niru vanvan. Apa lagi ni motor ban semok 180/80 ring 14 itu

    • Mungkin harga van van yg bikin enegh..nunggu vstrom dulu laris kagak..kalo laris mah keknya motor2 yg udah masuk list bakal berojol semua…soal dr150 hedlem memang kurang seksi..crankcase kanan pun mocin bgt…tp krn ini motor cbu…yg dirobah cuma merk doang…kalo ngikutin selera bikers dimarih mah pst banyak minusnya…

  3. Overall bagus kok..kalo ganti pk usd mungkin kemahalan..tp kalo rem belakang pake cakram,harusnya suzuki mampu..trus pasang hrg 25jt..keknya bakalan laris…kalo dah laris bikin varian lain yg pk usd dgn hrg mefet tetangga

  4. Pilihan makin banyak brosobs….. Ga kek pilpr_s
    Thanks to Suzuki
    Mantab Gandhozzz Djiwa Pilihan euiyy cakk

  5. Tromol KLX D+B 600K
    Set Cakram Belakang 350K
    Lampu YZ 200K
    Upside Down KLX 1.400K
    Total : 2.550K

    Kalau harga motornya 25 atau 26 jutaan lumayan worth it

Comments are closed.