” Fitriansyah Kete ditekan rival dikelas HDC 5….”

Iwanbanaran.com – Pakdeee…..angin kencang sirkuit Bung Tomo Surabaya serta persaingan ketat antara para pembalap dalam Honda Dream Cup seri 5 sudah menghasilkan nama-nama para pemenang. Tidak perduli menyengatnya cuaca serta kuatnya angin yang menyerang lokasi…para pembalap Honda tetap semangat dan berhasil menyelesaikan balapan demi balapan serta seluruh kelas yang dilombakan. Kelas U-12…yang diisi para pembalap dibawah umur 12 tahun menghasilkan juara pertama yang dipegang oleh Vega Eda Pratama asal Yogyakarta..disusul Chessy (Tasikmalaya) kedua dan Decksa (Ciamis). Berikut?Hasil Lengkap Honda Dream Cup HDC Surabaya 2018….

Veda Ega yang membela tim Honda Simpel Concept berhasil menjadi juara dikelas HDC 7 bebek pemula U12. Pembalap berwajah polos karena usianya memang masih belia ini mengalahkan Chessy Meilandri asal Honda Auto Tasikmalaya yang kudu puas finish kedua. Sementara ketiga diisi Decksa Almer asal Ciamis. Decksa sendiri adalah anak dari pembalap road race Honda terkenal Wawan Hermawan. Wawan yang sudah menyatakan pensiun membalap tahun depan dan bertekad fokus pada?Decksa tampak bersuka cita anak laki semata wayangnya sukses masuk podium 3 dikelas U12 Honda Dream Cup Surabaya 2018…..

Sementara Fitriansyah Kete mendominasi kelas HDC 1 bebek 150cc Tune Up seeded. Kete mengoleksi double winner baik race 1 dan 2. Kete terlalu tangguh bagi lawan-lawannya termasuk kelas HDC 5 Sport standart Seeded. Pembalap asal Samarinda yang membela Astra Motor Racing Team Yogyakarta tersebut berhasil mengalahkan Boy Arbi serta Yoga Adi Pratama yang masing-masing harus puas dengan posisi dua pada race 1-2. Tapi dari sekian prestasi….nama Aditya Prakoso juga cukup mencolok di sirkuit Gelora Bung Tomo…

iklan iwb

” Aksi Veda Ega diatas mesin Sonic 150 kelas U12 HDC Surabaya…”

Rider yang masih belum genap 16 tahun asal Pati ini menyapu bersih podium pertama race 1-2 dikelas HDC 2 bebek 150cc Standart Pemula. Aditya (Astra Honda Racing Team Yogyakarta) bahkan juga mendominasi dikelas HDC 3 bebek pemula U16 sehingga doi membawa tiga kemenangan di HDC seri 5. Melengkapi kemenangan dikelas HDC 4 (Sonic standart pemula) adalah Dimas Juliatmoko serta Herjun yang menguasai podium pertama dikelas HDC 6 sport 150cc standart pemula…..

Last….balap Honda Dream Cup seri 5 Surabaya barusan usai. Namun semangat tempur para rider tetap membara mengingat masih ada dua seri lagi yang tersisa yakni Makasar (September akhir) serta terakhir di Yogyakarta (Oktober 2018). Mereka-mereka para calon pembalap masa depan yang harus terus diasah skill dan pengalamannya. Seperti yang dikatakan pembalap merah putih Gerry Salim. ” Honda Dream Cup sangat penting untuk mengasah mental dan daya juang pembalap karena balapan ini sangat ketat dari awal hingga akhir….” seru Gery saat interview dengan IWB beberapa bulan lalu. So…selamat buat para pemenang, gazzzzz !!! (iwb)

40 COMMENTS

  1. ….ahir ahir ini ramalan ku selalu benar….bahwa race ini yang menang undha semua….nama membawa berkah..”Paidi”….ngiahhhhhhhh

  2. Lanjutkannnnn……. Raih prestasi sedini mungkin. Mantap Gandhozzz euiyyyyy

  3. ….ahir ahir ini ramalan ku selalu benar….bahwa race ini yang menang undha semua….nama membawa berkah..”Paidi”….ngiahhhhhhhh

  4. Di jogja latihannya di Makrab aka Mandala Krida Parkir Barat. Mantap Gandhozzz. Lanjutkannnnn

  5. Lanjutkannnnn……. Raih prestasi sedini mungkin. Mantap Gandhozzz euiyyyyy

Comments are closed.