iklan iwb
Home AHM Motorsport Hasil lengkap ARRC AP250 : Honda juara 1-2….Rey tempel ketiga !!

Hasil lengkap ARRC AP250 : Honda juara 1-2….Rey tempel ketiga !!

Iwanbanaran.com – Cakkk…. Memang luar biasa pasukan merah putih di Sirkuit madras India. Bahkan pembalap Thailand tidak satupun diberikan podium.?Termasuk anupab sarmoon yang biasanya Perkasa Kali ini harus menyerah karena terjadi masalah teknis pada mesin alias meledug. Dan akhirnya Duo pembalap Astra Honda Racing Team yakni Rheza danica serta Mario SA juara 1-2 ditempel ketat pembalap Yamaha Indonesia Rey Ratukore yang secara brilian mengisi podium 3. Mantaappp…

Pasukan merah putih kali ini tidak terkalahkan oleh pembalap lain. Pertempuran cukup ketat sudah terlihat sejak awal. Pembalap Yamaha Anupab Sarmoon, Rey Ratukore serta Rafid Topan tempat membikin repot pasukan Honda. Namun Rheza menunjukkan kemampuannya untuk terus bertahan. Rey ratukore sempat memimpin sebelum akhirnya posisinya kembali diambil alih oleh Rheza….

Sementara Super Mario sebutan untuk Mario Suryo Aji asal Magetan ternyata tidak lepas dari rombongan depan. Pembalap Astra Honda Racing Team yang baru bergabung di kelas 250cc Asia production tersebut membayangi dan pada puncaknya berhasil memberikan ancaman pada Rheza.?Practice pertempuran terjadi antara kedua pembalap AHRT….

Perjuangan membuahkan hasil sebab Mario akhirnya leading dibuntuti Rheza Posisi kedua. Sementara pembalap Yamaha Thailand Anupab sarmoon tidak mampu melanjutkan pertarungan karena mesinnya jebol. Hanya Rey ratukore yang bisa nempel dibelakang Rheza serta Mario. Walaupun terus-menerus tapi Rey memasuki garis finish mampu mempertahankan dengan sabet podium 3….

Alhasil pada balap Asia Road Racing Championship AP 250 race Madras India pembalap merah putih Astra Honda Racing Team Rheza berhasil menjadi juara diikuti Mario SA yang membuntuti di belakangnya dengan sabet podium 2. Sebuah prestasi luar biasa mengingat tahun lalu di sirkuit ini AHRT gagal masuk podium. Bukti mereka mengalami peningkatan signifikan baik skill pembalap ataupun motor…..

Last…. dengan kemenangan Rheza maka pembalap Astra Honda semakin kokoh menguasai klasemen sementara Rider di kelas ARRC ap250. Sementara Mario juga membuktikan kualitasnya sebagai pembalap bertalenta luar biasa sebab sejauh ini rider berusia 14 tahun tersebut sangat konsisten dan sering masuk podium.?Sedang Rey walaupun membela tim Malaysia tapi bagaimanapun sebagai pembalap merah putih kita harus tetap berbangga. Selamat buat Astra Honda Racing Team Juozzzz !! (Iwb)

117 COMMENTS

  1. DOHC reot25 nya ganti aja pke SOHC VVA +5cc biar gk mbeleduk
    ngisin2i
    MuuUUUuuuehehehehe……

Comments are closed.

Exit mobile version