Iwanbanaran.com – Cakkk…ngamuk tenan Yamaha. Sepertinya mereka mengerahkan seluruh tenaga untuk mengupgrade Yamaha Mio. Terbukti setelah mereka merilis?Yamaha Mio dengan fitur idling stop & SKS. Fitur yang di Yamaha disebut sebagai SSS (Stop start system) ini sekarang dijual mengusung pelk warna emas. Juozzz !

Sebenarnya Upgrade yang dilakukan Yamaha tidak setengah-setengah. Mereka menjejali fitur lengkap pada Mio. Upgrade sendiri hampir meliputi segala sektor termasuk fitur engine yang semakin pintar. Beberapa poin yang cukup menarik adalah hadirnya SSS (Start Stop system) yang memungkinkan motor aktif hanya dengan sekali puntir gas. Sistemnya sangat mirip dengan ISS (Idling stop system) pada Honda. Namun kini mereka kembali bergerak dalam hal kosmetik…

Pada Mio terbaru Yamaha memberikan opsi warna pelk emas sehingga terkesan makin sporty. Usaha ini patut kita apresiasi dan mengingatkan kita pada new Soul GT. Selain pada pelk emas….Yamaha juga melakukan sentuhan pada body yang mengikuti aksen striping. Serba emas kangbro. Btw…sebagai refreshment berikut fitur terbaru dari Mio generasi jaman now….

iklan iwb

1. AKS (Advance Key System). Fitur seperti answer back dimana untuk menentukan lokasi motor parkir dengan satu pencet. Fungsi lain yang bekerja dari AKS adalah Auto Open Key Shutter yang aktif saat ditekan selama dua detik untuk membuka lubang kunci otomatis dan lampu pada lubang kunci

2. SSS (Stop Start System) fitur ini seperti halnya idling stop system yang memungkinkan mesin mati sementara ketika dilampu merah dan posisi gas tertutup. Dan untuk menghidupkan tinggal puntir gas maka mesin akan aktif kembali. Hal ini memungkinkan karena adanya fitur quick start. Tujuan adalah efisiensi bahan bakar

Lain-lainnya sudah standart seperti side stand switch, BBM 4,2 liter, bagasi 10,1 liter, eco indicator dll. Warna baru dengan pelk emas ini dijual Yamaha dengan banderol 16,1 juta dan seharusnya sudah mulai didistribusikan oleh Yamaha keseluruh dealer Indonesia….

Last…refreshment ini diharapkan mampu ngatrol penjualan Mio yang sekarang masih kalah dari NMax 155. Mengisi low segmen, Mio memang masih berusaha recovery untuk mendapatkan perhatian dari para bikers. So…dengan hadirnya penyegaran pelk dan striping, seharusnya respon pasar bakal berbeda kangbro. Semoga saja. New Mio ? Piye cak…tertarik ora kiiiii ? (iwb)

96 COMMENTS

  1. Mantapp!

    Harus Penuhi Syarat Ini Dari Marc Marquez, Jika Alex Marquez Mau Ke MotoGP
    Klik–> cutt.us/Ip49O-Alex-Marquez

  2. Selama orang berfikir model generasi lalu hingga kini numpak motor yo numpak merk H jelas liyane susah le payu…..jaman NOW kok yo isih akeh sing nganggo pola pikir jaman londo….wis pemakai motor klo sampek kur enek merk sitok neng Indonesia rasakno…..wis bakalan soyo larang kui….lha penguasa pasar mesti sak enake dewe nentokke rego…tur mesti yo digawe sak penakke ugo. mulo saiki berfikir dengan akal sehat…. seimbangkan pasar biar kita sll dapatkan produk yg terbaik.

  3. Velgnya keren….
    Kalo kena lubang jalan rusak lgsg bs berubah bentuk. Honda dan Suzuki mana bisa??
    Hahahaha

Comments are closed.