Iwanbanaran.com – Kangbro…. kalau sampeyan salah satu Bikers yang menunggu versi facelift dari Honda Verza 150 sepertinya keinginan sampeyan akan terkabul. Sebab dari beberapa kasak-kusuk yang mampir bisa dipastikan bahwa Honda ternyata telah menyiapkan new Verza 150. Setidaknya dari info yang masuk kenewsroom, Verza150 ini nantinya bakal dibekali dengan lampu LED peta perombakan pada shape headlamp. Mantaapp !!…
Bocoran tentang Honda Verza 150 sebenarnya memang sudah lama IWB dengar. Namun saat itu belum terlalu gamblang. Dilalah teman blogger Wak Haji Taufik secara jelas memberikan ancer-ancer facelift yang diperkirakan agar menjamah beberapa poin. Salah satu yang menarik adalah perombakan pada sisi headlamp. Bentuknya konon tidak lagi oval lancip namun cenderung membulat….
Bahkan Doi membeberkan secara gamblang bentuk headlamp memiliki kemiripan dengan Honda CB150 Exmotion Thailand. Lalu yang kedua untuk lampu sein atau wingker disinyalir menggunakan milik CRF150L…jadi rada gede cak. Tidak hanya itu. Speedometer pun juga direvisi. Masih mempertahankan model digital…. modelnya berubah. Infonya Ada kemiripan dengan skutik Beat Street….
Penjabaran yang dituturkan oleh wak haji Taufik lumayan menarik perhatian sebab banyak memiliki kemiripan dengan bocoran warung. Kalau IWB boleh menambahkan, walaupun berbeda pada beberapa komponen akan tetapi secara basis design tetap sama. Khususnya di sektor buritan serta stop lamp. Termasuk dapurpacu yang tetap dipercaya menggunakan SOHC 2 katup. Konfigurasi mesin ini dipandang cocok sebab murah dan efisien….
Last…. Honda Verza 150 Facelift dari beberapa bocoran mengatakan sudah memasuki masa final. Artinya produksi massal seharusnya tidak butuh lama. Yah…estimasinya berkisar satu atau dua bulan lagi cak. Dengan sodoran diatas prediksi pribadi Honda New Verza 150 Facelift versi 2018 disinyalir akan lahir awal tahun depan. Monggo ditampung dan semoga tidak meleset…..(iwb)
Mega pro dicuekin..
kasitau juga cak, itu jendul di tanki udah bisa dikasih yang rata lah. masa’ njendol terus.
Pasti laku dan laris penjualannya…
amin..
Motor verza ms nya belum bisa ngalahin byson ya??? Makanya mau segera difacelift…
Nah..
Bagus ini. Daripada pigson yomahow bwosogg. Mesin bagus kualitas keren. Wkwkw
Semoga tutup tangki sudah tdk njendol lagi…#berharappenuh#
Mohon Verza bisa di.monosock mas bro, lampu LED dan yampilan stop lamp nya dibuat bagus lah, jangan terlalu sederhana gitu. Saya pengguna Verza kualitas mesin bagus, irit dan kenceng juga.
Sama tutup tangki nya jangan njendol, bagian bawah tempat duduk jangan kopong dan berilah speakbor utk roda belakang. Saya yakin Verza kalau banyak perubahan yg sy sebutkan pasti pelangan2 sebelah akan memburu Verza.
Sama tutup tangki nya jangan njendol, bagian bawah tempat duduk jangan kopong dan berilah speakbor utk roda belakang. Saya yakin Verza kalau banyak perubahan yg sy sebutkan pasti pelangan2 sebelah akan memburu Verza.
Kita tunggu bersama Mas Iwan, mudah”an banyak perubahan lain selain lampu yaa, biar makin joss
Menurut saya kurang menarik perubahan lampu depan ya.lebih bagusnya perubahanya itu di buat monosok belakanya
Menurut saya perubahanya kurang menarik perubahanya lebih bagus bagian kaki2 belakanya mengunakan monosok tambah lagi rem belakanya cakram dan lampu belakanya di buat agak ramping