Iwanbanaran.com – Wisss…pokoke semua uneg-uneg IWB keluarin kangbro terhadap Suzuki. Uneg-uneg titipan dari pembaca serta apa yang ada didalam otak. Termasuk desain Suzuki yang dalam opini pribadi IWB masih?sedikit ketinggalan. Dari sinilah Suzuki mengakui bahwa mereka sudah bentuk R & D baru yang akan mantengin tren desain keinginan biker tanah air. Seperti apa percakapan IWB dengan bos besar Jepang dari PT SIS Seiji Itayama?. Berikut detilnya kangbro….
IWB : Itayama san, Suzuki soal mesin tidak diragukan. Saya sendiri adalah fans Suzuki ditahun 1990an dan Suzuki termasuk menjadi produk pilihan di era itu. Gebrakan saat itu juga luar biasa sering menjadi 1st mover. Sebut saja RGR150, Crystal, Tornado, Satria 120 dan terakhir Satria FU generasi pertama. Siapa yang tidak suka. Belum lagi Shogun….bebek yang terkenal kencang dan tangguh…
Tapi setelah itu perputaran produk lambat. Mengeluarkan produk juga masih terasa kurang menggigit khususnya desain. Di Indonesia….selama desain ganteng, pasti laku (Itayama san mendengarkan dengan seksama). Mesin superior tapi desain kurang, biasanya respon juga adem. Desain sekarangpun sudah bergeser. Untuk sport fairing kedepan akan menggunakan USD. Swing arm juga menganut model banana. Lampu sudah LED. Lalu biker disini suka model lancip dan agresif. Jadi menurut saya desain menjadi kunci utama….
Itayama san : (Tersenyum)?Kami sudah mengerti dan kami sebenarnya baru aja bangun tim R & D anyar. Kita akan bekerja untuk itu. Saya sendiri mendapatkan mandat dari Suzuki Jepang bahwa kami akan serius bangkit di Indonesia. Memang tidak mudah dan butuh waktu. Tapi produk baru akan banyak kami keluarkan baik dalam waktu dekat atau dimasa depan termasuk maxi skuter yang saat ini sedang kami pikirkan juga…..
IWB : Shogun juga Itayama san. Mungkin?bisa dihidupkan lagi karena nama Shogun sudah terbentuk menjadi bebek tangguh Suzuki. Mungkin bebek super 150cc dengan mesin Satria bagus tuh. Segmen masuk dikelas moped 150cc bersama MX King dan Supra GTR…
Itayama : (tertawa) Shogun ya….ya ya. Bebek 150cc DOHC, idenya menarik kayaknya (kembali tertawa). Ya ya ya…(sambil tersenyum manggut-manggut). Segala masukan kami tampung…..
Itulah sebagian dari percakapan kita dalam gathering dan saling mengenal antara Blogger nasional dengan PT SIS. Proses diskusi tanda tedeng aling-aling yang buanyak banget. IWB sendiri sudah garis bawahi…kritikan mungkin kadang menyakitkan. Namun justru tanpa kita sadari kritikan akan membuat siapapun maju. Hanya saja cilakanya kangbro….
Masukan pedas jika diterima oleh sosok pemimpin yang tidak bijak biasanya berefek sebaliknya. Berang, marah, baper, menggunakan kekuasannya sambit kiri kanan. Padahal tanpa disadari, tindakannya bak racun yang setiap saat malah akan membunuh jaringannya pelan-pelan. Untunglah…..hal itu tidak terlihat pada pejabat tinggi Jepang Suzuki Itayama san yang justru mendengarkan celotehan para Blogger secara seksama. Salut kangbro…
Last…pengalaman masa lalu sebenarnya bisa dijadikan pembelajaran. Kondisi yang juga pernah terjadi pada market leader Honda dibawah tahun 2007. Enggan mendengarkan dan merasa tidak perlu masukan. Namun setelah pasar berubah…mereka hebatnya pulih dengan cepat. Strategipun berubah total. Sering mengajak diskusi para Blogger sebagai pelaku langsung….pecinta motor sejati. Bukan cinta karena tuntutan kerjaan. Yamaha pun dulu juga demikian. Kuncinya cak….adalah “listening” (mendengarkan). Dan ketika proses listening ini diabaikan…siap-siap kehancuran pasti akan datang…lambat atau cepat !. Suzuki??. Sinyal ingin bangkit benar-benar sangat kuat kangbro…..serius tenan lek iki koyone rek!!! (iwb)
Honda supra gtr (Honda Blekok) vs Yamaha MX King (Yamaha Entok King) wkwkwkwkwkwkwkwk
bagus2!!!!lanjutkan!!!
Vote for shogun reborn 155cc… motor praktis, awet, tahan banting
Mudah”an kang Iwan shogun reborn di munculin tentunya dgn kualitas suzuki yg sejatinya sya pernah rasakan mantap lah suzuki semoga bangkit
Wew, sindiran alus buat pak abidin nih
suzuki tinggal ngikutin desain mau nya zaman, jangan egois… ciri khas udah punya kok, power n qwality…
Lek itu tulung gsx 150S lampu depannya dirombak. Gw dah nanti2 malah begitu modelnya.
Satria injeksi rame-rame ganti laher kopling gak dibahas pisan Lek??
Suzuki Satria era 2004-2005 (non electric starter) sangat tangguh, makin kesini makin ambyar..
Kaga semua satria fi itu direcal coeg!
Cuma kalo ada indikasi susah ganti gigi baru langsung bawa ke beres buat di ganti semua , kalo ga ada indikasi susah ya gausah
mantap diskusinya