Terus mengamati, memperhatikan, mantengin dengan seksama….IWB sepertinya harus mengatakan dengan pahit tentang potensi Honda melahirkan Forza 150 ditanah air. Menduga AHM akan menghantam Yamaha Nmax dengan sang skutik makin lemah. So sepertinya Honda ganti haluan mzbro….
Sekarang sudah masuk semester 2 2016 dan bulan sudah menginjak akhir Agustus tanda musim ini akan segera berakhir. Yamaha Nmax semakin kokoh dipuncak dengan penjualan rata-rata 20 ribu perbulan serta komunitas yang makin menjamur. Kondisi ini jelas dipantengin secara seksama oleh rival abadinya Honda….
Dilalah prediksi kita Honda bakal menelurkan Forza 150 untuk menghantam Yamaha Nmax belum menunjukkan titik terang. Bahkan saat IWB coba tanyakan perihal ini pada salah satu pejabat tinggi AHM yakni Koji Sugita (Direktur Marketing PT. AHM) kemarin, doi menampik Forza akan dirilis untuk menghadang NMax….
“Forza terlalu mahal karena posisinya di Eropa setara dengan Yamaha XMax. Secara hargapun akan cukup sulit walaupun kita melokalkan. Jadi tantangan kita adalah membuat PCX lebih murah, dan kita sedang menuju kesana” seru Sugita san. Apakah ini artinya Honda akan menggunakan PCX untuk menghantam NMax 150 ???….
“Itulah tantangan kita. Namun semuanya butuh proses dan mohon para Biker untuk bersabar...” ujar Sugita san disela raungan mesin diajang balap Honda Dream Cup seri 3 Kemayoran. Wuuiiihhh….PCX pakde, mantep iki kalau bisa dipatok setara NMax. Mungkinkah Honda akan merilis PCX ini tahun depan ???
“Yang pasti butuh waktu karena ini adalah global produk. Aku belum bisa mengatakan kapan, tapi bersabar saja” tutup Sugita san sambil tersenyum. Dari penuturan doi bisa diambil kesimpulan Honda sepertinya tidak akan menggunakan Forza untuk menghantam Yamaha NMax 150. Namun mereka akan mengandalkan PCX versi lokal yang diharapkan bisa terjangkau oleh para biker…
Harapan kita sih tahun depan New PCX ini bisa lahir sehingga sebagai biker kita makin banyak pilihan kangbro. Namun jangan kuatir kehadiran XMax 250 yang saat ini sedang diracik Yanaha disinyalir bisa menekan Honda untuk melahirkan produk tandingan. Dan jika itu terjadi maka kelahiran Forza ditanah air sangat terbuka. So…lawan NMax 150 ???. Sepertinya PCX versi lokal kangbro. Piye…sreg opo ora kiro-kiro?…(iwb)
dongo beli motor operpres begituan. mending beli ninja ss. harga masuk akal.
Miris…PCX sekarang tampang nya udah begitu udah jadul apalagi lokal jangan jangan mirip seperti sebelumnya aja. Palingan mesinnya juga comotan vario. Atau bisa aja maksudnya doi itu berbanding terbalik, pcx rasa forza. Yamaha aja dirumorkan akan racik xmax250 masa honda gak bisa racix forza ?. Cuma doi yg tau…
Ane penunggang Nmax, kmrn kebetulan ada kesempatan nyoba vario 150 milik saudara yang lagi main di rumah. Langsung aja, impresinya setelah nyoba jalain 5 km bolak-balik :
– Tarikan awal gak beda jauh, beda2 tipis
– Biasa megang setang Nmax, pegang setang Vario lsg berasa adem, gak getar sama sekali, cuma berasa imut/kecil karena Nmax rada baplang
– Body, jok dan lain-lain cukup seimbang, dan gak getar juga, pantesan penunggang vario 150 betah ngebut di kisaran 100 km/jam. Pakai Nmax batas nyamannya di 92an km/jam
– Rem Vario kalah pakem, depan belakang sama aja… payah deh… nariknya mesti lebih kuat ketimbang Nmax
Ini pengalamanku, pengalaman orang kadang beda-beda, jadi harap dimaklumi
Bukan Strategi yang bagus, harusnya Out of The Box dong.
Kalau gini cuman pelarian namanya. Sebagai pabrikan besar ternama yang sudah dapat untung harusnya juga berani ambil resiko, bukan hanya menjaga posisi aman.
Pandai-pandai membaca trending atau malah menjadi trend maker.
Jajaran divisinya harusnya ditambahkan orang-orang yg berjiwa muda deh, supaya lebih fresh pemikirannya
yahhh jangan PCX lokal dong !! desainnya kurang oke… belum dapet feel eropa nya.
Realita forza itu lawan Xmax.yg ada Xmax 250 vs Forza 300.(Xmax 125,150,250).harga forza,yakin pada stroke tuh fb.
Pcx lawan Nmax.kalau fb bilang forza lokal sbg “killer”Nmax,kelihatan sekali:galau,baper,iri,gerah….
Yg ada Pcx lokal desain sporty elegan kawinan body pcx dan forza yg lama…mesin V150….beda seting ecu sama tuning cvt.
Strategi honda seperti air…
Bisa datang dari satu arah atau dari mana mana.pelan,kalem,sunyi dan tak terduga.
Pcx lokal bisa jadi untuk segmen maxi scooter elegan.bisa jadi spacy pnp vario150.forza mewakili maxi scooter sporty.
Cara dan kebiasaan ahem sdh terbuka dan terbiasa sebagaimana segmen yg di incar dan yg akan di kuasai dan telah dikuasai.
Tanpa “teaser” dan rumor.walaupun kode produk sdh didaftarkan,r&d desain bisa berubah dan masih “wait & see”.