Bro dan sis sekalian….tak terhingga IWB ucapkan terima kasih kepada bro Marnu yang selalu setia memberikan informasi perkembangan inden online CBR150R dual keen eyes. Walau masih berstatus belum launching, berita cukup deras mengalir keIWB baik dari pembaca warung maupun beberapa kolega. Nah….yang terbaru, kali ini IWB akan menyuguhkan panduan lengkap buat brosis yang ingin inden online motor terbaru Honda. mengutip dari website resm….grup Astra mengerahkan sumber daya atau customer care ditiap dealer guna mempermudah konsumen melakukan pemesanan. Dan berikut detil yang bisa IWB jabarkan…..
Mekanisme cara inden online all new CBR150R
Konsumen datang ke Dealer Honda terdekat dengan membawa identitas pribadi (KTP).
- Konsumen mengisi data pribadi yang akan diajukan untuk pembuatan STNK dan BPKB. Pengisian data pada system order online akan dibantu oleh admin Dealer Honda. Jadi mzbro nggak perlu puyeng mengisi sendiri
- Konsumen melakukan pembayaran pre order atau booking unit sebesar Rp 1.000.000 (Satu juta rupiah). Jumlah minimal dan bisa ditambah jika sampeyan mau.
- Pembayaran booking unit wajib dilakukan di dealer Honda langsung.
- Setelah melakukan pembayaran, konsumen berhak mendapatkan bukti pembayaran.
- Bukti pembayaran tersebut wajib konsumen jaga & simpan baik-baik. Karena bukti tersebut akan diverifikasi oleh pihak dealer dalam proses penyerahan unit.
- Konsumen tidak dapat mengganti warna motor yang sudah dipesan. Jadi monggo dipikir secara matang sebelum menuliskan pada form pemesanan.
- Jika konsumen melakukan pembatalan terhadap pembelian unit motor, maka booking fee yang sudah dibayarkan tidak akan dikembalikan atau hangus
- Jika pembatalan order online bukan atas permintaan konsumen maka booking fee akan dikembalikan 100% (force majeure, penolakan aplikasi kredit oleh pihak leasing). Booking fee akan dikembalikan dalam kurun waktu 7 hari kerja, dengan menyertakan bukti pembayaran order online kepada dealer yang akan diverifikasi oleh dealer terlebih dahulu.
- 1500 Pembeli pertama CBR 150 R dapat dilihat di www.madeofchampion.com
- 1500 Pembeli pertama CBR 150 R secara online, berhak mendapatkan jaket racing eksklusif dan 150 di antaranya berkesempatan untuk bertemu dengan Repsol Honda MotoGP Riders di Indonesia.
- Unit akan dikirimkan ke alamat yang sudah didaftarkan oleh konsumen di dealer.
- Unit yang sudah diterima tidak dapat diganti dengan varian warna lainnya.
Yup…itulah beberapa tahap panduan cara order CBR150R dual keen eyes. Sejauh ini sudah ada 25 nama yang masuk dalam daftar inden sang kuda besi. Untuk lebih lengkapnya monggo intip diwww.madeofchampion.com guna melihat nama-sama penginden. Mumpung masih segelintir….langsung saja mzbro. Siapa tahu sampeyan menjadi 150 konsumen yang akan beruntung bertemu dengan Marc Marquez serta Dani Pedrosa atau 1500 pertama yang berhak mendapatkan jaket ekslusif dari AHM…
Tidak bisa diingkari, kesuksesan Yamaha membuka inden online R series membuat tim strategi AHM gatal untuk melakukan langkah serupa. Tentu saja sebuah tindakan pintar mengingat kompetisi saat ini begitu ketat. Apalagi tren sekarang memang sudah mengarah ke era digital. Keuntungan lain, pabrikan sekarang bisa menyempurnakan kelemahan dari sistem yang dijalankan kompetitornya dulu. So….lebih simpel, akurat dan terukur. Analisa pribadi mengatakan……setelah inden online sukses, Honda terbuka mengadakan gala dinner bersama pembalap HRC Motogp. Sebuah strategi yang pernah juga dilakukan pabrikan garputala pada para owner YZF R25 2 bulan lalu. IMHO….itulah prediksi langkah kedepan…..
Last……..Honda semakin smart dalam memantapkan strateginya. Mereka lebih luwes dan terbuka. Menjadi follower tidak masalah selama hasil akhir nanti semanis madu. Kenapa?? Jika Yamaha menggigit dari sisi advertising namun lemah pada kekuatan produksi, sedang AHM sebaliknya dan itulah yang tidak dimiliki lawan. Yup…..dari pemantauan IWB dilapangan, banyak biker yang frustasi dan membatalkan pemesanan R15 kemudian beralih ke CBR150R dual keen eyes. Alasannya sederhana…..kedatangan unit tidak ada kejelasan. Kalau sudah begini bisa ditebak…siapa yang akan menang dalam kompetisi nanti??. Sampeyan sudah tahu jawabannya …...(iwb)
R15 LAKU DI ATAS KERTAS….BARNG ORA ONO COYYY…FAKTA
DITAMBAH LAGI DATANG eeeee SLEBOR BELAKANG PADA MIRING SEMUAH G R15,R15….
yg inden mencak2 eeee di surabaya 50 ready di tempat alasan gimic….mang yg inden g pnya hati?….miris miris miris
ketika hati udah lelah, fikiran udah frustasi dg pervorma pujaanya,
yg bisa kalian lakukan cuma MBACOT.
FANS BOY YAMAHA
nunggu 17agustusan tahun depan aja ahh, siapa tau diskon 13-14 juta lagi..
yamaha jangan terpengaruh dengan selonjorannya AHM di Matic, saya rasa yamaha harus berbenah di segi marketingnya, mio j kan bukan kalah di pasaran, karena memang banyak kasus pembelian yang lebih susah dibanding beli motor ke honda, alhasil konsumen pilih yg cepat, jangan sampe terjadi ke kompetisi sport, konsumen yamaha yang udah klop kualitas dengan produk yamaha di buat nunggu, dan plahak-plohok liat CBR gampang di inden dibanding R Series, jadi konsumen lari nya ke honda, ayo benahi struktur marketer nya….. hehehe sorry konsumen awamm….
Juoss gandoss ..ane mo inden ah sapa tau bisa ketemu ama Marc Marques si raja balap HonDa…
akan sulit menjungkal rival
nivikoko.com/2014/09/05/inden-online-cbr150r-vs-yamaha-r15-8-jam-vs-24-jam-yamaha-masih-diatas-angin/
Server down mas iwan berita ikiii ,, sampeyan test lagi lah websitenya
Sorry kang aman lagi udahan wkwkwk
cara inden yg praktis, pasti gak bakalan dibohongin….cerdas..AHM percaya sm jaringan dealernya.jd inden ckp di dealer.kl dealer yakampret gak bs dipercaya mkn, mknya di tanganin lsg sm pusat.
semua tau kalo mau indent motor datang kedealer, tapi ini masalahnya dibilang Indent Online harusnya orang duduk depan komputer –> pesan motor –> transfer uang –> nunggu barang ini yang NAMANYA INDENT ONLINE kalo AHAM-AHAM mah bukan indent onlie MIKIR-MIKIR
masih menunggu sampai fix takut kyk CS1 yg ancur”an
inden online cbr 150 r lokal
*mas inden cbr 150 r lokal yuk
#lagi males kemana-mana nih
*kan bisa inden online
#serius lo ??
*ia bener..
#caranya gimana?
*yuk kedealer nganu bareng saya.
#yah……….. noh ngmong nya sama nenek gua aja!!!
alamat bakal diobral juga neh cbr lokal…wakakakakakakkk…
wah……nunggu ripiuw dulu…
Lek iwan saya mau tanya..itu klo booking fee kan udah dpt sepda motor,, trus sistem pembayaranya itu selanjutnya begimana bisa langsung cash ato credit mohon pncerahanya masih bingung soale ane lek..
Harga indent via dealer YIMM menjadi naik krn dealer nakal, maka dari itu AHM mencoba langsung indent via dealer, bahkan utk online sekalipun, via komputer di dealer, biar ketahuan langsung mana dealer yg nakal iseng? naikkan harga. Good idea AHM.
Kemaren sy berniat inden CBR150R lokal tapi orang dealer (kebetulan temen sy) bilang ga perlu bayar booking seperti yg di jelasin diatas.sy ga tau inden sy itu resmi terdaftar atau engga.sy udah cb ngomong beberapa kali tp temen sy itu ngotot ga perlu bayar booking.mohon pencerahannya mas
Web honda champion mulai susah
Di bbrp dealer daerah depok yg ane kunjungi.. terutama dealer2 motor honda besar, blm ada yg bisa indent online honda cbr, jg ada dealer yg gak tau indent online honda cbr 150 ini..
Hadeuuuhh…
bro gw dapat kabar dari temen gw, katanya mesin CBR sama CBF sama cuma beda baju doank. kalo gitu AHM kemahalan ngasi harga 28 juta, pasang fairing palingan 2-3 jutaa doang, harusnya CBR itu harganya 26 jutaan.