banner-460x110 (8)

Blade 125Bro dan sis sekalian…..mengangkat tema racing spirit, AHM menggunakan engine SupraX125 FI pada Blade 125 FI. Walau tetap kudu kita apresiasi namun jadi terkesan nanggung bagi para biker. Kenapa mereka tidak mencangkkokan mesin CS1 atau setidaknya memberikan opsi versi kopling manual pada Blade??. Berikut jawaban AHM saat ditanya perkara ini…..uk460x110460x110

iklan iwb

Pak Ferry (R & D) mengatakan….Blade masih masuk kategori bebek family. Motor family yang diarahkan ke-spirit racing. Sementara karakter mesin CS1 konstruksi jelas dibuat dengan tujuan speed purposes. Jadi dari pertimbangan itulah AHM memilih mesin SupraX125 yang terkenal friendly namun berperfoma juga mantap. Manual clutch dipandang belum perlu sebab kembali pada tujuan pengembangan yang memang dikhususkan pada family bike. Hhhmm….gitu ya. Apa jangan-jangan memang mesin CS1 memang akan dipakai pada motor lain kedepan??. Mungkin :mrgreen: ….

Blade 125 memang identik dengan versi sebelumnya khususnya hal desain. Wis to…sampeyan akan susah membedakan jika tulisan “125 dan FI ” pada body, crankcase engine serta knalpot ditutupi. Karena ketiga komponen itulah yang menjadi pegangan kita untuk mengindentifikasi apakah ini Blade karbu atau 125 injeksi. Padahal jika digali lebih dalam…perbedaannya ternyata seabreg kangbro. Seperti desain side cover, leg shield dan beberapa detil lain. Secara umum bisa IWB rangkum sebagai berikut ini….

1. Ukuran diameter piston menjadi 52,4mm

2. New gen dibekali rocker roller arm untuk mengurangi getaran hasil gesekan

3. Desain kabel gas tersembunyi dalam cover dengan dua throttle sistem push pull

4. Tarikan lebih cepat. Jarak 200m dilahap dalam 12.6detik (lawas 13,5detik)

5. Top speed new Blade 125 FI meningkat 100,7km…..lawas 91,4km/jam

6. Menganut close loop atau sudah ada O2 sensor

7. Emisi gas buang Blade sudah memenuhi syarat Euro 3…bahkan jauh lebih baik. Bisa IWB jabarkan NOX = 0.04..HC =0.16 dan CO =0.93. Sementara Euro 3 batas atas NOX = 0.15…HC=0.80 dan CO=2.0. Artinya gas buang Blade 125 FI lebih baik 73%, 80% serta 53,3% dari yang disyaratkan Euro 3.

8. Komsumsi BBM lebih irit 61.8km/liter dibanding versi karbu 45,6km/liter

9. Kapasitas tanki menjadi 4,1 liter atau 7,5% lebih banyak dengan daya jelajah meningkat 30 % (sebelumnya 3,7liter)

10. Kapasitas bagasi U-Box? 7.3 Liter

11. Rangka atau sasis menggunakan SupraX125 disesuaikan kapasitas mesin

12. Knalpot dibekali catalyc comverter…versi lawas tidak

13. Tipe penarik kick starter menggunakan gotri, yang baru spring atau per

14. Flywheel berubah dari 1 reluctor menjadi 9 menyesuaikan sistem FI-nya

15. Dibekali sistem ECU, wiring atau kabel juga berubah. Selain itu jika dulu sistem kontrol menggunakan CDI maka yang baru ECM.

16. Gear belakang new Blade125 berjumlah 39 mata sedang yang lawas 37. Hentakannya pasti galakan versi baru karena gear makin besar. Untuk menyesuikan rantai juga tidak sama. Jika versi lawas 104 link yang 125 106 link

17. Engine anyar berkubikasi 124,8 dengan kompresi ditingkatkan dari sebelumnya 9.0:1 maka yang Blade 125 FI menjadi 9.3:1

Yup…itulah beberapa perbedaan yang bisa IWB jabarkan. So…ada alasan tertentu kenapa AHM enggan menggunakan mesin CS1. Karakter overbore yang biasanya menguras bahan bakar dirasa kurang cocok pada Blade 125 FI yang masih berorientasi sebagai family moped. Last….untuk menjawab rasa penasaran, dibawah IWB lampirkan jepretan detil sang kuda besi. Sesi test ride akan kita kupas pada next artikel. Apakah betul Blade125 segalak iklannya??. Atau jangan-jangan sami mawon dengan Supra125FI mengingat mesin juga identik?. Kita kupas sama-sama nanti. Piye…sementara ini wis gamblang to kangbro??.…(iwb)Blade 125 FI (1) Blade 125 FI (2) Blade 125 FI (3) Blade 125 FI (4) Blade 125 FI (6) Blade 125 FI (7) Blade 125 FI (8) Blade 125 FI (9) Blade 125 FI (10) Blade 125 FI (12) Blade 125 FI (13) Blade 125 FI (14)Blade 125 FI (11)IMG_2853

135 COMMENTS

  1. Kalo bebek 125cc menggunakan mesin CS1 (yg kenceng) akan mencederai tipe motor diatasnya (150cc) semisal verza, megapro etc. So harus “dilimit” biar tidak operspek…imho

    cahyadip.wordpress.com/2014/04/02/new-flash-kawasaki-br200-dengan-angsuran-ringan-rp-700rb-an/

  2. Penasaran pengen tau hasil head to head atau best lap antara jupiter z1 n blade 125 fi..hehehe..kalo liat di spesifikasi sih cuma beda 0,04 ps menang blade dgn mesin 125..hehehe,z1 sayang cuma 113 sihh ahahaha

  3. Kalo tampilannya antara blade sama z1 lebih senang z1,tapi mesin silindernya lebih kecil z1 ya,sekarang dah ambil z1 buat nyari rumput buat kambing2

  4. Mas bro apa templar pada honda cs1 edisi terakhir sudah memakai sistem rocker roller arm juga,,
    Thk u

Comments are closed.