460 x 110 rev image

Bro dan sis sekalian…..merespon bencana meletusnya gunung Kelud diJawa Timur, kabarnya pabrikan garputala bergerak cepat memberikan bantuan disekitar lokasi. Yamaha DDS Madiun dan YRFI (Yamaha Riders Federation Indonesia) Jatim 2 turun melaksanakan bakti sosial. Lokasi baksos Yamaha Peduli Kelud dipusatkan di 5 Kecamatan di Kabupaten Kediri yaitu Kecamatan Ploso Klaten, Kecamatan Puncu, Kecamatan Ngancar, Kecamatan Pare dan Kecamatan Sidomulyo. Di satu kecamatan itu ada sekitar 10 titik pengungsian yang dibantu mereka……
460x110-okuk460x120(Gif)

iklan iwb

Tebalnya pasir tidak menjadi halangan bagi para kru Yamaha untuk terjun kelokasi. Tercatat tiga mobil karavan dikerahkan mengantarkan bantuan. Di dalamnya telah disiapkan berbagai kebutuhan utama seperti beras, minyak goreng, mie instan, obat-obatan dan sebagainya. Selain itu juga didirikan posko di diler Timbul Jaya Central Kediri. Terus sampai kapan program ini berlangsung???…

Melihat kondisi brosis. Infonya, mereka akan terus melakukan baksos sesuai kondisi yang terjadi khususnya di area Kediri yang terparah kena dampak meletusnya Gunung Kelud. Selain mengumumkan program peduli Kelud….Yamaha juga memberikan tips kepada pengguna sepeda motor di daerah-daerah yang kena hujan abu akibat meletusnya Gunung Kelud. Berikut garis besarnya….

1. Sebelum motor dihidupkan pastikan motor dicuci bersih
2. Perhatian cukup ke filter udara dan komponen CVT (Continuously Variable Transmission) untuk matik.
3. Perhatikan juga rantai roda motor agar dalam kondisi baik.
4. Filter udara motor tidak perlu disemprotkan sampai 14ribu atau setahun ganti tergantung kondisi lingkungan. Nah…karena debu vulkanik cukup pekat, mzbro bisa ganti jika memang filter tertutup abu. Tipe filter saat ini mayoritas sudah menganut free maintenance….

Yup…inti dari tips hanya pada filter udara dan penggerak mesin keroda. Selebihnya aman. Filter kotor biasanya pengaruh pada performa dan komsumsi BBM. Tarikan lemot dan rakus bensin akhirnya. Last…siapapun pabrikannya, kembali kita kudu dukungan gerakan sosial membantu bencana sekitar. Responsif, cepat dan tanggap. Juozzzz…..(YIMM PR edited iwb)
image

image

106 COMMENTS

  1. salut atas respeknya 😀

    Ninja 250 RR vs Ninja 150 RR: Adu Top Speed!
    rezaholic.wordpress.com/2014/02/15/head-to-head-ninja-250-rr-vs-150-rr-adu-top-speed/

  2. sumbangan sembako dan obat-obatan dari Yamaha patut diapresiasi, sebab kemungkinan tidak ada masyarakat yg bisa bercocok tanam bahkan air bersih saja minim karena debu vulkanik kelud, sudah pasti beberapa bulan ke depan akan krisis bahan makanan serta aktivitas kehidupan yg terganggu begitu pula dengan penyakit infeksi saluran pernafasan.

  3. Aq Pengen bgt Sekali2 liat, klu baksos jgn bw merk, atau nama partai.. Pake seragam biasa aja, klu kyk gini sih, Ujung2’a mah cm pencitraan, yg arah’a cm pengen mengaet konsumen!!

  4. nah ini…yamaha smakin didepan dlm hal kepedulian…pabrikan lain ditunggu aksinya..
    masshar2000.wordpress.com/2014/02/15/mimpi-ingin-punya-harley-meninggal-setelah-impiannya-terwujud/

  5. maaf… brosis!
    kalo sampeyan tidak bisa membantu, tidak perlu menyuruh yang lain untuk membantu.
    sampeyan tidak pernah merasakan pahit dan getirnya menjadi petugas BPBD ataupun menjadi relawan.
    semoga mereka yang membantu, atas dasar rasa kemanusiaan.

  6. Instruksinya ke daerah emang ??k?????k?????! Salut Yamaha. Ayo pada ngasih bantuan, mereka korban bencana alam terdayshat Gunung Kelud.

    wongndeso1994.wordpress.com/2014/02/15/wong-ndeso-analisis-jika-awal-tahun-ada-si-mono-rr-maka-di-akhir-tahun/

  7. Dampak letusanya kmren smpai tlungagung brupa hujan pasir dan abu vulkanik
    pabrikan yang ikut baksos hrus ikhlas jangan smbil promosi apalagi tebar brosur hehehe

  8. yamaha pancen jozzz gandozzz…
    semoga bisa di jadikan motifasi untuk semua pabrikan untuk bergerak membantu semua korban bencana erupsi kelud..
    semoga bukan hanya semua pabrikan motor,, tapi juga semua perusahaan dan semua masyarakat bergerak dalam membantu masyarakat yg terkena dampak erupsi kelud.. baik bantuan secara moral, tenaga, maupun materi.

Comments are closed.