R15Selentingan tidak hentinya mampir kekuping IWB tentang desakan agar Yamaha sudi membawa R15 ke tanah air. Disisi lain….rencana YIMM meracik motosport fairing yang dijuluki Vixion faired juga sempat mengemuka serta begitu kuat. Namun…dari sekian bahasan, IWB lumayan tertarik dengan uraian bro Mind Genesis yang secara khusus membahas kegalauan petinggi Yamaha untuk memutuskan perlu tidaknya YIMM mengeluarkan produk fairing. Nah…atas dasar itulah, IWB mencoba untuk meminta opini sampeyan semua lewat polling singkat berjudul ” perlu nggak sih Yamaha merilis R15 ditanah air??”….460x170-2

Dalam opini pribadi, kegundahan hati ahli strategi YIMM kurang beralasan jika ciut nyali merilis sport fairing dinegeri tercinta ini. Kenapa??. Sebab selama IWB aktif ngeblog…mengetik satu dua buah kata sejak tahun 2009…..tidak bisa dihitung suara yang masuk meminta agar YIMM sudi mengikuti jejak kompetitor guna brojolin sport fairing. Sayang tahun terus berjalan…..kerinduan dan hasrat bro-bro kita yang mendambakan kuda besi berjubah dari pabrikan garputala menguap tanpa respon berarti. Tidak heran bro Marnio…teman kantor IWB pindah haluan meminang CBR150R. ” Awalnya sih pengen R15 mz. Tapi ditunggu sampai capek nggak nongol-nongol……ya udah, apa boleh buat. Saya beli CBR…..” ujar doi. Sebuah ungkapan yang mengagetkan…..

Setelah IWB gali lebih dalam….ternyata bro Marnio suka model R15 V.2. Yup….itulah konsumen. Fakta yang tidak bisa diingkari bahwa kecakapan visual masih menjadi daya tarik tersendiri. Apakah bro Marnio hanya segelintir konsumen yang terobsesi dengan desain R15??. Entahlah. Untuk memastikan, IWB kudu urun rembug sama sampeyan. Suara IWB dan bro Marnio pastinya tidak cukup menjadi representatif keinginan biker tanah air. Dan sekaranglah kesempatan terbaik guna menyuarakan suara lewat polling singkat. IWB harap…pengisian polling berdasarkan kejujuran tanpa ditunggangi maksud serta misi tertentu. Seminggu setelah ini kita buka hasilnya sama-sama. Ocreeee….(iwb)TVSMotorR15

iklan iwb

[polldaddy poll=6925703]

429 COMMENTS

  1. Perlu banget bos’ misalkan harganya 25jt keatas, kalo bisa tenanganya lebih besar dr pabrikkan honda. Pokoknya ane jamin bakalan laris maniz bos…!:-)

  2. Coba aja datangkan 1 unit trz dipamerkan di pemeran, tes seberapa byk minat konsumen yg pengen beli…

  3. kayaknya gak perlu……kan udah ada vixion new….kalu perlu yamaha merilis yg cc nya 250 aj????????

  4. Sekarang udah di depan mata R15 nya, harga 28jt Jkt. Sebanyak 1.500 unit yg disiapkan Yamaha untuk pemesanan scr online ludes dlm wktu 1 hari saja (23 jam)

Comments are closed.