Luar biasa perhatian seluruh dunia khususnya rakyat Italia terhadap tragedy yang menimpa Marco Simoncelli. Pembalap muda berbakat yang digadang-gadang bakal mampu menjadi saingan berat Lorenzo, Stoner, Rossi dan pembalap papan kelas atas lain meninggal dalam kecelakaan tidak wajar…

Semua menyebut kejadian sebagai freak accident sebab mayoritas heran dengan reaksi motor ketika miring kekanan secara tajam. Banyak pembalap menganalisa hal itu bisa jadi karena Marco mempunyai badan besar sehingga tekanan gaya gravitasi full tersalur disatu sisi. Disisi lain Simonceli berusaha tetap fighting mempertahankan motor. Apes….kekeuhnya doi tetap menggelantung diatas motor malah menimbulkan malapetaka. Atas jiwa racing serta spiritnya yang luar biasa….rakyat Italia mendesak kepada CEO Santa Monica Spa, agar sirkuit Misano diganti nama menjadi Marco Simoncelli. Dan setelah menggantung tanpa kejelasan…proposal akhirnya mendapatkan persetujuan. Yup…sirkuit Misano secara resmi akan segera diganti menjadi Marco Simoncelli World Circuit……

?We owe it to the memory of Sic, to his family and to the hundreds of thousands of fans who admired his courage and humanity, and to the many sports and media personalities that gave voice to this spontaneous and moving request. We are happy and proud to associate Misano with Marco Simoncelli, a champion in sport and in life.?

– Luca Colaiacovo, CEO of Santamonica SpA/Motogp-

” Kita berhutang atas kenangan Sic, kepada keluarganya dan ratusan bahkan ribuan fans yang mengagumi keberaniannya dan kemanuasiaan, dan juga kepada dunia olah raga serta personal media yang secara spontan memberikan suara guna menggerakkan permintaan ini. Kita dengan senang dan bangga akan menggabungkan Misano dengan nama Marco Simoncelli, seorang juara didunia olah raga dan kehidupan.” ujar Luca

iklan iwb

Atas tragedy yang menimpa pembalap kribo, pihak Dorna memutuskan mempensiunkan angka 58. Angka tersebut terakhir akan digunakan Loris Capirossi diseri Valencia sebagai bentuk penghormatan serta tanda berakhirnya karir Capirex. Selain itu Dorna juga meluluskan permintaan Paolo…..ayah Marco Simoncelli yang meminta kebisingan suara geberan motor selama satu menit secara serempak untuk mengenang anaknya…bukan mengheningkan cipta seperti yang umum dilakukan (merinding euy :mrgreen: ….). Raungan engine dari seluruh motor bakal dibarengi dengan kembang api sebagai penghormatan terakhir buat Super Sic.? Ciao Marco…(iwb)

Noted : Courtesy Visordown

39 COMMENTS

  1. mas iwb, aku cukup bingung juga jawabe, ada teman yg tanya apa iya simonceli jadi tumbal balap motogp? waduh…aku ga bisa jawab, mungkin mas iwb bisa jawab?

  2. Apabila saat kejadian dirinya menggantung ke kanan dgn spontan dia bejek gas secara penuh sehingga motornya lbh cepat ngebuang kesisi ke kanan, mungkin yg kehantam cuma ban belakangnya aj ya…

  3. masih teringat podium pertamanya di GP…lucu bget dgn rambut kribonya..skarang ga bisa ngeliat dia bahagia di podium lagi….

    RIP Marco Simoncelli….

  4. @ 9. yellowduck
    Sama bro….
    @ 11. kmpk
    Maksudnya tumbal gimana ya?? wah urusannya mistis nih kalau kayak gini :mrgreen:
    @ 16. Skipz
    Yup…gas penuh ada dua kemungkinan, motor jatuh lost grip ban belakang sliding akibat power yang besar atau seperti yang mzbro bilang. Namun yg pasti…ceritanya bakal lain tidak setragis kejadian diatas…
    @ 18. mr.E, 21. ones_83, 30. AK
    Setuju
    @ 23. andhi_125
    Boleh bro…ati-ati dilempar mangga tetangga xixixixi…..
    @ SL
    Nais video mzbro….

  5. yah, Mustinya sirkuitnya namanya World Valentino Rossi circuit, soalnya dia yang udah berjaya dari masa ke masa.

  6. wah inget pemakaman norick abe…. saat jenazah lewat di sekitarnya motor2 pada berbaris geber2 mesin… sesuatu yg unik dan heroik… kita tunggu upacara penghormatan sic di valencia besok… btw. nice livery loris.sangat memorable… ciao sic!

  7. Hey There. I found your blog using msn. This is a very well
    written article. I will make sure to bookmark it and come back to read more of your useful information.

    Thanks for the post. I will definitely return.

Comments are closed.