Hal ini diisyaratkan oleh kubu Yamaha dalam menyongsong peraturan baru dari Motogp 2012. Mengingat begitu kompetitifnya Lorenzo ditambah pencapaian lap satu putaran torehan mesin 800cc ternyata bisa mengalahkan record mesin 990cc yang berakhir tahun 2006 silam, kini Yamaha berencana akan mempertahankan performa Yamaha YZR-M1 800cc. Lho ada apa..?? apa karena sudah kehilangan Rossi jadi nggak pede melakukan riset motor anyar..??

Ternyata bukan bro….tidak ada hubungannya dengan Rossi. Seperti yang dikatakan Masao Furusawa,”Hal ini tidak bersifat mutlak…,” Ungkap Furusawa. “Semua tergantung dari kompetisi. Jika motor kami kompetitif maka kami akan tetap melanjutkan mesin 800cc. Bagaimanapun melakukan riset ulang bukanlah perkara mudah mengingat biaya R & D yang sangat tinggi. Tapi kalau semua kompetitor kami menggunakan mesin baru maka kami akan berpikir ulang mengenai ide kami tersebut,” Ungkap Furusawa yang kedepannya akan menjadi penasehat teknis Yamaha Engineering. Hal ini tentunya sangat menarik karena kedepannya pihak Dorna kemungkinan besar mengijinkan mesin 800cc bertarung dengan mesin 1000cc seperti tahun 2002 silam dimana mesin 2tak 500cc dihalalkan adu kebut dengan mesin 4tak 990cc. Tapi walau berbeda kubikasi tentunya akan dikeluarkan peraturan yang sedikit mengkebiri potensi mesin 1000cc yaitu berat kosong minimal adalah 153kg sedangkan motor 800cc lebih enteng yaitu 150kg serta berbagai aturan lain. Untuk urusan kapasitas tanki bensin dibikin sama maksimal 21liter jadi pihak pabrikan dipastikan memeras otak agar motor tetap kencang, so walau bercc gede harus seirit mungkin layaknya motor mesin 800cc.

iklan iwb

Bagaimana dengan Ducati..? pabrikan yang bermarkas diBologna Itali itu sudah bulat tekadnya untuk meninggalkan mesin 800cc. “ Bersama Preziosi (Chief Engineeering) kami akan mengembangkan mesin 1000cc untuk menyambut regulasi yang baru. Kami tahu bahwa Valentino akan sangat besar perannya disini dan kami yakin kelebihan Rossi tentang feel dan kejeniusannya dalam mambantu development project terhadap motor merupakan tantangan besar buat pabrikan kami supaya menjadi lebih baik diMotogp. Untuk tahun 2011 mungkin Lorenzo masih akan sulit dipatahkan dominasinya karena dia masih menggunakan motor yang sama dan kami sadar akan itu. Tapi dengan bantuan Valentino kami akan berbenah pada 2012 mendatang,” kata Claudio Domenicali bos Ducati. Dorna memang telah mengumumkan secara resmi tentang upgrade kubikasi? pada tahun 2012. Diharapkan dengan peraturan baru bisa menambah grid peserta Motogp yang hanya 17 grid saat ini. Dan sepertinya pancingan ini akan berhasil salah satu contoh BMW,…yang sudah ikut diajang Superbike kini berencana akan gabung dengan kelas para raja. Pengembangan motor prototype sudah dilakukan. So brothers…saya rasa kita sudah tidak sabar menunggu era baru pada ajang Motogp. Mesin 800cc telah begitu membosankan karena jarang adanya persaingan ketat. Berkat intervensi alat elektronik yang begitu besar kalau sudah ngacir didepan bakal susah untuk dikejar. ” Jika elektronik bekerja sempurna ban habispun motor tetap akan enak dikendarai karena sliding atau kesalahan dalam membuka gas akan cepat dikoreksi oleh sensor yang ada.” terang Rossi. Jadi disini rider kadangkala tidak menyumbang siknifikan. Hanya yang terbiasa menggunakannya yang akan diuntungkan. Maka dari itulah Joki era lama agak kesulitan dengan mesin era 800cc. Hanya Rossi yang terbilang pintar beradaptasi. Tercatat Marco Melandri, Nicky Hayden, Capirex adalah rider yang memble ketika nyemplak mesin 800cc. Padahal mereka dulu adalah rider yang langganan podium ketika jaman 990cc. So The battle still begin brothers. Kita tunggu saja…….(iw/26/08/2010)

9 COMMENTS

  1. hmm..Ducati bikin patokan kyk pas Rossi pertama kalo ke Yamaha…podium aja syukur dah…ck..ck..ck…kyk kejadian beberapa tahun lalu aja…apakah Rossi bakal menang lawan Lorenzo yg kuat dengan M1 yg perfect??…ngk sabar nunggu 2011 :mrgreen:

  2. Yamaha yamaha ,bilang aja kalo dak mampu riset motor biayanya mahal coy,bisa bisa untungnya jualan di indonesia habis di motogp.

  3. Yamaha sedang berbenah masalah keuangan dulu, setelah kerugiannya bisa tertutupi, Yamaha baru beralih ke 1000cc

    cbr250r.wordpress.com/2010/08/25/yamaha-siap-brojolin-scorpio-baru-tiger-kapan-nyusul/

  4. Klo sj mesin 2 Tak ikut bergabung pst seru cz mesin 2 Tak kan lbh ringan & tenaganya besar spt Honda NSR500 yg bnyk merajai adu balap. Mending pabrikan Kawsaki aj nelurin ninja 2 tak 500 cc Super Kips pst lbh seru kan Bro..

Comments are closed.