iklan iwb

Honda new Supra GTR150 (25)

Bro dan sis sekalian….IWB sampai manggut-manggut baca ulasan dari pakar hukum kang Leo. Punggawa dari warung Leopold7 ini mencoba untuk memberikan pencerahan atas posisi market ditanah air yang dikuasai Honda. Tren makin tak terkejar dan melebihi angka 50 % ternyata membuat beberapa “pihak” percaya bahwa pabrikan?AHM?sudah menyalahi aturan karena dianggap melakukan monopoli pasar. Pertanyaannya….apakah demikian??…..
MBtech-iwanbanaran.com (22 Jun-15 Jul'16)

Kata monopoli sendiri dari sisi hukum ternyata tidak bisa diartikan simpel. Menurut kang Leo…..jika berpatokan dari?UU No.5/1999 juncto Keputusan KPPU No.11/2011…Monopoli dijelaskan dan dibagi menjadi dua yaitu posisi monopoli dan praktek monopoli.?Keduanya jelas memiliki arti yang sangat jauh berbeda. Menurut undang-undang….Posisi Monopoli adalah keadaan dimana satu pelaku usaha menguasai lebih dari 50% (lima puluh persen) pangsa pasar. Posisi Monopoli sendiri bukanlah?tindakan melawan hukum. Jadi posisi disini adalah sesuatu kondisi yang berjalan secara wajar dan membuat mereka menjadi leader dalam sebuah bisnis….

iklan iwb

Yang kedua adalah praktek Monopoli. Nah….kalau sampeyan meraba dari kalimatnya wae wis terasa kurang nyaman. Dan benar….secara hukum tidak diperkenankan. Sebab bisa diartikan bahwa Praktek monopoli?adalah?penyalahgunaan?(abuse) Posisi Monopoli dengan cara melakukan praktek (i) Pencegahan, Pembatasan, dan Penurunan Persaingan, dan (ii) Eksploitasi. Praktek Monopoli adalah?tindakan melawan hukum. Jadi memang sengaja dan bisa diartikan praktek Monopoli ini cenderung memaksa. Hal ini tentu jauh berbeda dengan posisi Monopoli….

So….apakah artinya dengan menguasai pasar roda dua tanah air hingga lebih dari 50 % Honda melakukan monopoli??. Jawabannya…betul, tapi dalam posisi monopoli. Posisi lho kangbro…bukan praktek. Jadi secara hukum tidak menyalahi. Selama belum ada?penyidikan, pembuktian dan keputusan KPPU yang dikuatkan dengan penetapan Pengadilan Negeri maka Honda tidak dapat dikatakan melakukan praktek Monopoli. Apalagi tidak ada unsur paksaan disana. Mau sampeyan mau beli atau tidak produk Honda….kan ora ono sing bengok-bengok. Kecuali AHM bilang…”awas ora beli Honda, tak sampluk sandal swallow sampeyan..”. Nahh…kuwi baru menyalahi hukum :mrgreen: …..

Last….bro Leo juga menggaris bawahi, sebagai orang hukum doi justru mewanti teman-teman untuk berhati-hati yang aktif di media sosial dan menuduh A sebagai subyek hukum melakukan perbuatan ilegal sebab secara hukum bisa dikenakan pencemaran nama baik berlapis dari UU ITE dan KUHP. Sebuah saran bijak ditengah maraknya berbagai provokasi, fitnah, penggiringan opini serta berbagai tindakan yang cenderung merusak nama baik invidu ataupun perusahaan. So….akan lebih baik kita mengerem dalam menuangkan sebuah tulisan yang merugikan dan tanpa dasar karena penyesalan selalu datang belakang. Mantap ki kang Leo…jadi sedikit melek hukum neh :mrgreen: …….(iwb)

172 COMMENTS

  1. waktu tiger megapro supra.. di hina hina suruh inovasi, setelah inovasi berjalan laris kayak kacang goreng malah di bilang monopoli..laahh karepe piye

  2. Monopoli Vs Invasion Produk

    dalam.Ilmu ekonomi Di sebutkan
    Monopoli Dapat mempengaruhi pasar Karna kecenderungan
    nanti semua motor.di parkiran Beat semua

    Invasi Produk Karna produk lawan di Kopi paste Hingga Yang asli musnah dari pasar

    Monopoli terjadi karena sumber daya yang Terlalu besar dalam.basis produksi yang tidak.bisa di ikuti pesaing nya
    sehingga menguasai secara expert market share

    Semoga pabrikan lain Mampu membalikan ke adaan dengan Sumber daya yang terus berkembang

  3. AHM Memonopoli pasar
    Dengan memberikan Perlawanan pada Produk YIMM

    YIMM Invasi Produk
    Dengan Menebar Ancaman lewat produk baru Atau Mengolah ceruk pasar yang belum Tergali

  4. Ane kasih contoh kuatnya suatu pabrikan

    Mobil listrik aja gagal uji emisi, padahal itu yang mencanangkan menteri lho, monggo di telaah sendiri

    Mau bongkar, ya monggo aja kalau berani, kalau ente pada sudah dewa sih gak papa, kalau masih modal dengkul belum sekelas bill gates sih mending gak usah pasang otot leher deh, ketimbang salah ngomong terus tergulung ombak hukum, modol modol isi kantongmu le le ekekeke

    Kali ini ane gak setuju mas dengang isi artikelnya sampean, dan ane lebih srek dengan ini artikel mas leo, kita gak bisa melihat secara sempit tetapi secara luas, dan semua aspek itu bisa terjadi, tinggal bagaimana bisa di buktikan tidak, kalau masalah pembuktian tinggal lihat kalimat ane di atas ekekeke, tapi ane menghormati opini setiap orang dalam kasus di atas, wong beda pendapat itu wajar, wong anak e wong akeh mesti bedo pemikiran setiap individu

    amsyong merinding ane jadinya, wajar kalau ane merinding, belum sekelas bill gates, wong makan aja masih numpang mr. darmo

    • Mas update berita mobil listrik mentri aneh itu gagal uji kelayakan bukan emisi media aja yg tolol maklum jawa pos kan dia yg punya

  5. HONDA itu SEsuai Kebutuhann..
    YAMAHA itu SEsuai gaya gayaan…mangan ora mangan ..gaya disit ..kencot ora kencot ber gaya disit ..ora due duit ber gaya disit ..ya ajurrrr mumurrrr…..emange urip mangan GAYA.

  6. Honda sesuai kebutuhan …
    Yamaha sesuai gaya gaya an
    Ora mangan gaya sitt , ora due duit gaya sitt ,
    Nganggur gaya disit yaa ajurrr mumurr mangan Gaya

  7. Kasian banyak yg iri sama pabrikan sayap…ga blogger ga pabrikan..trus angkot banyakan suzuki carry ente masi mao bilang itu monopoly???toyota limo monopoly taksi???

  8. babe kita ouwlang dulu bisa li honda waaa..,
    ga da masalah ma honda sampe sekalang waaa…
    itu masalah kenapa kita ouwlang pake mochin waaa….
    pusing kita ouwlang waaa

  9. dari segi aturan pemerintah sudah jelas divinisi perusahaan monopoli, yaitu menguasai 50% lebih pasar. Ingat di dunia konstruksi saja dalam setahun perusahaan konstruksi dibatasi untuk memenangkan tender, walaupun perusahaan itu bonafit dan besar. so AHM juga sepertinya melanggar DP minimal 25% dari harga unit motor………………

  10. Naga Bangor on June 22, 2016 at 8:26 pm
    Klo menurut ane kang, yg terjadi sekarang ini bukan monopoli, tapi DOMINASI.

    Klo monopoli itu suatu yg dikondisikan mendominasi dgn aturan2 yg lebih berpihak pd 1 pihak dan hanya menguntungkan pihak yg lain.., atau bahkan ada larangan agar pihak2 lain menjual produk spt pihak pertama?
    Gampangnya.., ada larangan dari pemerintah utk membeli produk selain produk Honda.
    Klo spt ini asli monopoli.., dan ini sangat2 tidak bagus.

    Sedangkan yg terjadi dgn AHM sekarang ini karena kerja keras mereka?, karena persaingan yg sehat karena produk2 Honda gampang diterima pasar bukan karena aturan larangan dari pemerintah utk membeli produk selain Honda…

    =================

    Chakep….. Intinya honda tidak melakukan praktek monopoli…yang memonopoli itu cuma mindset masyarakat yang mengacu pada penafsiran suatu produk. Pabrikan tdk pernah memaksa.. Klu suka dibeli, klu tdk suka ya silahkan jgn dibeli.

    Yang paling menentukan dari kesemuanya itu adalah strategi pasar dan hasil akhirnya dikembalikan kpd penerimaan pasar atau konsumen. Selama tidak melanggar aturan maka WAJAR & SAH2 SAJA.

  11. Chakep….. Intinya honda tidak melakukan praktek monopoli…yang memonopoli itu cuma mindset masyarakat yang mengacu pada penafsiran suatu produk. Pabrikan tdk pernah memaksa.. Klu suka dibeli, klu tdk suka ya silahkan jgn dibeli.

    Yang paling menentukan dari kesemuanya itu adalah strategi pasar dan hasil akhirnya dikembalikan kpd penerimaan pasar atau konsumen. Selama itu tidak melanggar aturan hukum maka WAJAR dan SAH2 saja.

  12. Kalo menrt saya mau memonopoly kek mau apa kek yg paling penting ya kualitas dr mtor nya itu sendiri,honda jg g bkal bsa memonopoly kalo jualan mreka g laku,tp emang iya sih djalanan udah sesak sama Mbit .

  13. Kemaren liat link di Facebook dari blog Indobikermags judulnya kira2 “TMC Blog dan IWB dituding terima 8juta sebulan untuk sebarkan foto fitnah…” itu isinya tentang apa yah?? Soalnya pas saya buka udah di hapus artikelnya…

  14. memang segala sesuatu kalo diserahkan pada ahlinya akan sukses….
    lha ini tukang bc suruh jadi sales….
    bokannya jualan malah ngrumpi mulu…..
    lha itu pabrik sule suruh bikin motor..

  15. Pokoke kalo grup astra pegang, pasti hebring lah. Mo toyota ato mo motor honda bisa sukses. Astra jaringan kuat, kalo mo nyicil ada astra finance, asuransi ada garda oto. Jadi harga jual bisa disubsidi oleh bagian lainnya. Buktinya mobil honda n motor yamaha(induknya toyota) g sesukses yg dipegang astra

  16. bukan praktek MONOPOLI tapi PRAKTEK NGOPI itu yang dilakukan AHM….gak mau kecewa lagi gara-gara CS 1 gak laku ya ikutin aja pasar. Pasar seneng vixi dibikin kopiannya, pasar seneng mio dibikin kopiannya, pasar seneng nmax dibikin kopiannya, pasar seneng mx dibikin kopiannya.

  17. tunggu saza yah ,,kita lagi monitor begitu ada kepleset ada tuduhan penyebutan nama melakukan monopoli …kita proses secara hukum …ingat jangan cari borok kalo ngak tau apa2 kalo ente orang kuat silahkan saza … time will tell lagh ciaoooo

  18. Kang iwb yg coment gak santun di blokir aja gondok jg lama2 ngliatnya ..

    Buat fby dan fbh kelak nanti ucapan dan tulisan d pertanggung jawabkan ..

  19. 76. semprul – June 23, 2016

    bukan praktek MONOPOLI tapi PRAKTEK NGOPI itu yang dilakukan AHM?.gak mau kecewa lagi gara-gara CS 1 gak laku ya ikutin aja pasar. Pasar seneng vixi dibikin kopiannya, pasar seneng mio dibikin kopiannya, pasar seneng nmax dibikin kopiannya, pasar seneng mx dibikin kopiannya.
    ———————————————————
    dahulu ada MOCIN yg suka kopi motor HONDA loh brow…..tp gak laku jg tuh malah bangkrut..

    nah situ sebagai FBY takut kopiannya lebih laku ya ?

    • Samuelson dan Nordhaus (2001: 186) dalam buku ?Economics? menuliskan pengertian kartel, ?Cartel is an organization of independent firms, producing similar products, that work together to raise prices and restrict outputs?. Artinya, kartel adalah sebuah organisasi yang terbentuk dari sekumpulan perusahaan-perusahaan independen yang memproduksi produk-produk sejenis, serta bekerja sama untuk menaikkan harga dan membatasi output (produksi). Poin penting pada definisi tersebut terletak pada tujuannya, yaitu menaikkan harga dan membatasi output.

    • hubungan histories Price War yang pernah terjadi di Jepang, dengan persaingan Honda vs Yamaha di Indonesia?

      Seperti yang kita ketahui bersama, selama 2008 Honda banyak me-lauch produk barunya untuk memperkuat image baru Honda AHM new generation, dimana banyak perubahan radikal di dalam tubuh management Honda motor Indonesia. Berbagai revolusi Inovasi dilakukan, termasuk dalam mengeluarkan beragam produk baru yang inovatif dan keluar dari pakem Honda Konservatif yang lampau. Selama 2008 Honda Indonesia di tangan management AHM, telah mati-matian mempertahankan share dari kubu Yamaha dengan berbagai cara. Mulai dengan banyaknya peluncuran produk baru, building new image, strategy aktivitas promosi yang copy paste Yamaha dengan power yang lebih besar tentunya, hingga diskon dan melakukan re-pricing strategy pada beberapa type produknya. ?RE-PRICING? mhmmm jadi mulai sedikit terasa DE-JAVU dengan kondisi price war di Jepang ya??.gak pa-pa kok?Honda khan menang di POWER?.bayangkan telah berkuasa lebih dari 30 tahun di Indonesia. Cash-Flownya kuat?Kalo di adu jual beli pukulan ala pertandingan full body contact, pasti menang ! lawan keok duluan kalo urusan power yang di adu.

  20. FBY dan FBH…, nek gak enek siji koyok sayur tanpa garam…, he222,
    dengan market share sekarang AHM 70%, memang posisi AHM dalam posisi monopoli…, tetapi tidak ada indikasi praktek monopoli menurut saya (sesuai tulisan diatas) secara polahe sales Honda juga luar biasa.., rayuan mautnya mantabbbbbb dan tidak ada paksaan untuk membeli produk AHM.
    misal motor keluarga saya sejak dulu motornya Honda, dimulai honda c70, C 100 (honda grand 1994), Megapro Primus 2009, Blade 2010, dan terakhir Spacy 2012. kenapa honda alasannya : 1. ketika yang lain era 2 tak kami mencari 4 tak (jaman C70 dan c 100) , menurut keluarga kami ergonomi dan riding posision yang menurut kami pas dengan postur tubuh keluarga kami memang produk honda (khusus megapro sampai spacy) kami sudah survey ke dealer (yamaha dan honda) ketika akan membeli dan mencoba naik ke atas motor tersebut…, dan kebetulan saja dealer biasa kami beli itu gampang negonya…, barang kalau dibeli cash selalu ready, pembayaran dengan tempo bisa (tidak lewat leasing) akhirnya kami ke honda deh… he222,
    dan kalau melihat era nya…, dari awal AHM konsen di 4 tak jadi saat itu tidak ada pilihan lain yang malas ke oli samping ya pasti beli honda, sampai dengan era crypton dan shogun baru ada pilihan…,
    mirip dengan petani lombok, yang sukses itu lombok murah atau mahal nanamnya ya lombok…(istiqomah) , mau dibilang produknya lelet gak banter ya tetep 4 tak, jadi posisi monopoli sekarang itu adalah buah istiqomah bertahun2 menurut saya…,

    • Dari jaman dulu Honda Indonesia fokus 4tak ini yang tertanam mindset gombalan iritnya.

      Sialnya malah ada yang bilang: “RX King dan Ninja 150 itu boros, enakan pakai Supra lebih irit!” (ngebandinginnya ngga apple to apple).

      Coba lihat market mobil di Indonesia, walaupun Toyota dan Daihatsu mendominasi tapi porsinya berimbang dengan lainnya, ngga ada cerita itu Grup mobil Astra grup bisa memonopoli pasar diatas 50% (maaf kalau bisa dibilang konsumen motor di sini tingkat kepintarannya jauh di bawah konsumen mobil)

  21. Api on June 23, 2016 at 8:55 am

    Nah hal yg ini lah knapa di anggap wajar, brarti mindset masyarakat yg perlu di rubah, semisal ada suatu produk dr H dan Y dengan value produk yg sama, tapi dibjual oleh H dgn harga lbh tinggi dr Y, di sini masyarakatnya masih mandang Brandnya, bukan value produk. Gak salah kalau ada yg mendominasi pasar, jangan saja nanti malah ada produk alakadarnya di jual harga tinggi, dan laris. Kan lucu. Jadi di sini masyarakat musti pinter juga.

    ####################

    Disini kebanyakan sales motor pendidikan alakadarnya, mana mudeng gan!

  22. Dari jaman dulu Honda Indonesia fokus 4tak ini yang tertanam mindset gombalan iritnya.

    Sialnya malah ada yang bilang: “RX King dan Ninja 150 itu boros, enakan pakai Supra lebih irit!” (ngebandinginnya ngga apple to apple).

    Coba lihat market mobil di Indonesia, walaupun Toyota dan Daihatsu mendominasi tapi porsinya berimbang dengan lainnya, ngga ada cerita itu Grup mobil Astra grup bisa memonopoli pasar diatas 50%. (maaf kalau bisa dibilang konsumen motor di sini tingkat kepintarannya jauh di bawah konsumen mobil).

  23. Kasusnya mirip dg indofood yg merajai mi instant dengan indomie, sarimi dan supermi.

    Rasanya memang enak sih. Mi merk lain juga paling buat selingan. coba-coba aja.
    Tetap nanti balik lagi ke indomie.

    Soal motor, sapa suruh bikin produk ajaib seperti xabre dan aerox.
    R15 yg kebesaran matanya.
    Soul yg buntutnya oversize.
    Belum lagi r25 yang tanpa link.

    Belum salesnya bego-bego. Kemampuan komunikasinya rendah.
    Kalo honda sales begonya mungkin sepertiga bagian.itupun biasanya anak baru.
    Yamaha kebalikannya. Yg bego mungkin 2 pertiga bagian. Bahkan lebih.

    Jadi udah produknya tidak bagus ditambah kemampuan marketing ala kadarnya.
    Nyungsep terus lah

  24. UU ITE dibawa-bawa ke sini. Halah kucing…
    Leo siapa ini? Identitas lengkap dong. Nomor PERADI?
    Jangan mau dibatasi berpendapat di publik, emang ini negara komunis?

  25. begitulah produk honda,,semakin di BC jualannya semakin laris,,berbeda jauh dengan yamaha semakin di BC jualannya semakin mengkeret alias ora laku,,,ekekekek

  26. Strategi Honda jauh lebih bagus dari para kompetitornya yg lain.
    Harusnya yg lain ngikutin stategi honda bukanya banyak BC produknya Honda.
    Honda di banyak di BC malah tambah laris.

  27. Artikel titipan dari YIMM biar menarik simpati untuk beli motor yaMaho.. ini adalah salah satu strategi marketing y udah kepepet aka mentok gk bisa Mop On…

    Harusnya yaMaho berkaca diri kl produknya Banyak y Rhompal bin Ambrol bukane merecall malah koar koar monopoli.. wkwkwkwkwkw

    Salam Gheal gheol Komstir Oblak mesin Ngeden Buoros poll…

  28. bocoran kang. Forza Pake Mesin SUPRA. MATIC GAMBOT DOHC. Makin MEWEEEK FBY. MAMPOOOSS YIMM. HAHAHA

  29. apakah yaMaho bisa di katakan Produknya menguasai Monopoli Recall..??? bisaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa…

    meong gheal gheol udah antri
    Skorpiong Zonk sock Ambles juga udah antri
    PigSon (Anak Babi) udah Antri Komstir Oblak. Mesin Ngebul, deltaseng Kropos
    Mat Sabre Antri tangkinya ketuker LPG 3Kg
    Kapan di Recalllllllllllllllllllllllll….????

  30. Klo menurut saya sih :

    Orang sakit ati pasti blgnya honda monopoli,

    Orang waras pasti blgnya honda dominasi,

    Clear itu

  31. Katae Pabrikan Bertanggung Jawab… Group Miong Gheal Gheol Buoros Knalpot nembak nembak kapan di Reacccccalllll….?

  32. Lha itu kan dijelasin bilang posisi monopoli. Tau bedanya kan? Masa fbh mau nuduh yg punya warung gak waras?

  33. Honda dibilang monopoli.

    produk jelek dijual mahal. overprice. lah dijual mahal aja masih banyak yang beli, gimana kalo dijual murah. bisa 90% menguasai pasar itu produk Honda.

    Yamaha produk-produknya bagus. dijual lebih murah dari produk honda yang katanya jelek aja belom bisa sampe setengahnya.

    gimana kalo produk honda dijual dibawah harga produk yamaha yang katanya lebih bagus dari honda? alamat MS honda bisa 90%.

    cioao… nalarnya dipake ahh.. jangan jadi sales gelap mata. yang bisanya nyinyir, iri, dengki kalao dagangan orang lebih laku.

  34. Hehehe jadi tw tingkat pemahaman fansnya kang ipul……makasih lik, sukses selalu……Salam.

Comments are closed.